Menuju konten utama
MLS 2023

Jadwal Inter Miami vs Cincinnati MLS 2023 Live TV: Messi Main?

Jadwal Inter Miami vs Cincinnati dalam agenda MLS 2023 pekan ini, Minggu, 8 Oktober 2023. Layak ditunggu apakah Lionel Messi bakal dimainkan? 

Jadwal Inter Miami vs Cincinnati MLS 2023 Live TV: Messi Main?
Penyerang Inter Miami Lionel Messi (10) berlari dengan bola pada paruh kedua pertandingan sepak bola Piala Liga melawan Cruz Azul, Jumat, 21 Juli 2023, di Fort Lauderdale, Florida (AP Photo/Lynne Sladky)

tirto.id - Jadwal Inter Miami vs Cincinnati dalam lanjutan kompetisi MLS 2023 akan berlangsung Minggu, 8 Oktober 2023, pukul 06.30 WIB. Live streaming Inter Miami vs Cincinnati dari Stadion Venue DRV, Fort Lauderdale, bisa ditonton via Apple TV. Patut ditunggu apakah Lionel Messi kali ini akan main?

Sampai saat ini Inter Miami belum bisa lepas dari periode buruk. The Herons sulit menang dalam 4 pertandingan termutakhir. Tren negatif tersebut terjadi bersamaan dengan ketiadaan Messi, yang terpaksa absen akibat cedera.

Jadwal MLS 2023 pekan ini bukan hanya soal misi kebangkitan Inter Miami, tapi juga soal perkembangan dan peluang main Lionel Messi. Ini jelas bukan situasi ideal bagi Inter Miami, lantaran mereka dituntut untuk memaksimalkan 3 laga sisa di musim reguler MLS 2023.

Prediksi Inter Miami vs Cincinnati MLS 2023

Sampai saat ini Inter Miami sudah melakoni 4 laga terakhir di semua kompetisi tanpa kehadiran Messi. La Pulga absen 3 laga di MLS, sedang 1 laga lainnya adalah final US Open Cup 2023. Hasil dari keempat laga tersebut adalah 2 imbang dan 2 kalah.

Kendati belum ada kabar soal kembalinya Lionel Messi, nama La Pulga justru terdaftar dalam Timnas Argentina. Pemilik 7 penghargaan Ballon d'Or itu tergabung dalam skuad untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, kontra Paraguay dan Peru.

Munculnya Messi dalam tim asuhan Lionel Scaloni memberi sinyal bahwa sang bintang Inter Miami bakal segera bermain lagi. Tapi belum ada kepastian kapan Messi akan turun. Gerardo Martino selaku pelatih Inter Miami mengungkapkan bakal meninjau terlebih dulu soal perkembangan La Pulga.

“Saya pikir dia semakin dekat untuk bermain lagi,” kata Martino.

"Seperti yang kami katakan, kami akan mengevaluasinya besok dan Jumat untuk melihat apakah dia dalam kondisi [untuk bermain]. Hal yang paling penting adalah dia telah meninggalkan cederanya, dan perlahan-lahan menemukan bentuk terbaiknya... kita akan lihat bagaimana situasinya jelang laga berikutnya," imbuh Martino.

Jika dimainkan, kehadiran Lionel Messi diharapkan bisa berdampak positif bagi tim Inter Miami. Terlebih Cincinnati boleh dibilang sebagai lawan yang tangguh.

Dari 32 kali pertandingan di MLS 2023, Cincinnati saat ini sudah berhasil mengumpulkan 65 poin. The Orange and Blue menempati peringkat pertama klasemen Wilayah Timur. Mereka unggul 8 poin atas pesaing terdekat, Orlando City.

Kendati akan bertindak sebagai tim tamu, Cincinnati kemungkinan tetap mengincar 3 poin. Tim besutan Pat Noonan berambisi kembali ke jalur kemenangan, usai pekan lalu kalah 1-2 dari New York RB.

Perkiraan Susunan Pemain Inter Miami vs Cincinnati

Inter Miami berpotensi tampil dengan formasi 3-5-2. Duet Facundo Farías dan Leonardo Campana kemungkinan masih menjadi pilihan utama jika Lionel Messi kembali absen.

Sementara itu, FC Cincinnati berpeluang tampil dengan skema serupa. Di sektor depan, tim tamu dapat mengandalkan Arquimdes Boupendza dan Brandon Vazquez. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim:

Inter Miami (3-5-2): Drake Callender; Sergii Kyrvstov, Kamal Miller, Tomás Avilés; Noah Allen, Benjamin Cremaschi, Sergio Busquets, Dixon Arroyo, Robert Taylor; Facundo Farías, Leonardo Campana. Pelatih: Gerardo Martino.

FC Cincinnati (3-5-2): Alec Kann; Ian Murphy, Matt Miazga, Yerson Mosquera; Santiago Arias, Junior Moreno, Luciano Acosta, Obinna Nwobodo, Alvaro Barreal; Arquimdes Boupendza, Brandon Vazquez. Pelatih: Pat Noonan

Skor Head to Head (H2H) Inter Miami vs Cincinnati

Inter Miami punya memori manis pada pertemuan terakhir kontra Cincinnati. The Herons menundukkan Cincinnati via adu penalti ketika ajang US Open Cup 2023. Kemenangan tersebut membuat The Herons sudah 2 kali mengalahkan Cincinnati dalam 5 pertemuan termutakhir.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Inter Miami vs Cincinnati

24/08/23: Cincinnati vs Inter Miami 3 - 3 (adu penalti 4 - 5)

02/04/23: Cincinnati vs Inter Miami 1 - 0

31/07/22: Inter Miami vs Cincinnati 4 - 4

20/03/22: Cincinnati vs Inter Miami 3 - 1

24/10/21: Inter Miami vs Cincinnati 5 - 1

Hasil 5 Laga Terakhir Inter Miami

21/09/23: Inter Miami vs Toronto 4 - 0

25/09/23: Orlando City vs Inter Miami 1 - 1

28/09/23: Inter Miami vs Houston Dynamo 1 - 2

01/10/23: Inter Miami vs New York City 1 - 1

05/10/23: Chicago Fire vs Inter Miami 4 - 1

Hasil 5 Laga Terakhir Cincinnati

17/09/23: Philadelphia Union vs Cincinnati 2 - 2

21/09/23: Montréal vs Cincinnati 1 - 1

24/09/23: Cincinnati vs Charlotte 3 - 0

01/10/23: Toronto vs Cincinnati 2 - 3

05/10/23: Cincinnati vs New York RB 1 - 2

Live Streaming Inter Miami vs Cincinnati MLS 2023

Jika tidak ada perubahan, pertandingan Inter Miami vs Cincinnati dalam lanjutan jadwal MLS 2023 bisa disaksikan via live streaming Apple TV. Pertandingan akan kick-off pada Minggu, 8 Oktober 2023, mulai pukul 06.30 WIB.

Link Live Streaming Inter Miami vs Cincinnati - Apple TV

* Jadwal pertandingan dan siaran TV yang menayangkan MLS 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait MLS 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama