tirto.id - Jadwal Liga 1 GoJek Traveloka 2017 mempertemukan tuan rumah Arema FC yang akan menjamu Pusamania Borneo FC pada pertandingan pekan ke-17, Minggu (30/7/2017) mendatang. Pertandingan tersebut menjadi ajang pembuktian bagi Jad Noureddine, bek Arema FC yang musim lalu berstatus sebagai pemain Borneo FC.
Meski akan bermain di Stadion Kanjuruhan, Arema FC tidak boleh menggampangkan pertandingan akhir pekan nanti. Pasalnya, dalam bentrok terakhir di Malang, Singo Edan harus gigit jari setelah dipermalukan di hadapan pendukungnya sendiri.
Pada pertandingan yang berlangsung Agustus tahun lalu itu, satu gol Christian Gonzalez gagal menyelamatkan nasib Arema yang sudah dua kali kecolongan gol di awal babak pertama. Dari dua gol Borneo FC kala itu, satu diantaranya dicetak oleh bek asing Jad Noureddine.
Uniknya, saat ini Jad justru tercatat sebagai pemain Arema FC. Keberadaan Jad yang tahu benar kondisi skuat Borneo FC tentu harus dimanfaatkan dengan baik oleh pelatih Aji Santoso. Terlebih, saat ini pemain asal Lebanon itu berada dalam tekanan usai beredar kabar rumor pencoretan dirinya jelang putaran kedua.
Meski sudah mencetak satu gol serta membawa Arema FC sebagai klub kedua yang paling sedikit kebobolan (setelah Persija), pelatih Aji Santoso kabarnya belum puas dengan performa Jad sejauh ini. General Manager Arema FC, Ruddy Widodo dalam pernyataan terakhirnya juga mengungkapkan bahwa pemain asing yang kemungkinan didatangkan Singo Edan pada putaran kedua adalah berposisi posisi bek dan striker.
Jad kerap dianggap tidak lebih berpengaruh ketimbang bek lokal seperti Bagas Adi. Faktanya, semenjak ditinggal Bagas untuk mengikuti pelatihan dan Kualifikasi Piala Asia bersama Timnas U-22, gawang Arema sudah tujuh kali kebobolan.
Sementara itu, di pihak lawan, lini serang Borneo FC justru tumpul. Dalam pernyataan terakhirnya, presiden Borneo FC Nabil Husein juga mengakuinya. Lumbung gol Borneo FC, Lerby Aliandry sejauh ini belum menemukan tandem yang sepadan sepanjang putaran pertama ini.
Saat ini, Arema FC dan Borneo FC hanya berselisih satu poin. Singo Edan duduk di peringkat keenam dengan torehan 25 poin. Sementara itu, Borneo FC memperoleh 23 poin dan duduk di peringkat 10 klasemen sementara Liga 1 GoJek Traveloka 2017.
Bagi Arema FC, kemenangan akan menjauhkan posisi mereka dari ancaman kudeta Pesut Etam. Sebaliknya, anak asuh Ricky Nelson akan lebih termotivasi mengingat poin penuh akan membuat mereka melangkahi posisi Singo Edan di klasemen sementara.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Maya Saputri