Menuju konten utama

Jadwal Free Fire Esport World Cup 2024, Tim, Format, & Link Live

Jadwal Free Fire (FF) Esport World Cup 2024, daftar tim peserta, format kompetisi, kapan grand final, dan link live streaming. Siapa saja wakil Indonesia?

Jadwal Free Fire Esport World Cup 2024, Tim, Format, & Link Live
Esport World Cup 2024. (FOTO/esportsworldcup)

tirto.id - Jadwal Free Fire eSport World Cup 2024 akan berlangsung pada 10-14 Juli 2024 di Boulevard Riyadh City, BR Arena, Arab Saudi. Sebanyak 18 tim terbaik di dunia bakal bersaing untuk memperebutkan hadiah total USD 1 juta. Jalannya pertandingan dapat disaksikan melalui live streaming gratis di YouTube Garena Free Fire Indonesia.

Darit total 18 peserta yang tampil di Free Fire eSport World Cup 2024, ada 4 tim dari Indonesia. Evos Divine, Onic Olympus, Indostars x GG, dan RRQ Kazu, bakal menjadi wakil Merah Putih dalam turnamen yang memiliki total hadiah sebesar 1.000.000 dolar AS tersebut.

Dalam turnamen ini. 18 tim bakal dibagi ke dalam 3 grup dengan masing-masing grup berisi 6 tim. Total, akan ada 18 match dengan setiap match bakal dimainkan oleh 12 tim. Nantinya, 12 tim teratas dalam klasemen akhir keseluruhan tim akan masuk ke babak point rush dan grand finals.

Jadwal Free Fire eSport World Cup 2024 Live YouTube

Babak penyisihan grup Free Fire eSport World Cup 2024 akan berlangsung pada 10-12 Juli 2024 di Boulevard Riyadh City, Arab Saudi. Sebanyak 18 tim akan bertanding sebanyak 12 kali dengan setiap match diikuti oleh 12 tim.

Di hari pertama, tim yang masuk Grup A, B, dan C akan bertemu sebanyak 2 kali match game dimulai dengan A vs B, A vs C, lantas B vs C. Jadwal pertandingan yang sama juga berlaku di hari ke-2 dan 3 babak grup stage.

Total, terdapat 6 match yang dimainkan setiap hari dengan masing-masing tim bakal memainkan 4 laga. Dengan demikian, dalam 3 hari setiap tim dijadwalkan bermain sebanyak 12 kali dari total 18 match yang dilangsungkan.

Setelah memainkan 12 laga di fase grup, 12 tim peringkat teratas bakal masuk ke rush poin sekaligus melaju ke babak grand final. Mereka bakal memperebutkan gelar juara Free Fire World Cup 2024.

Format Free Fire World Cup 2024 Fase Grup dan Grand Final

Free Fire eSport World Cup 2024 akan berlangsung dengan format grup stage, poin rush, dan grand final. Sebanyak 18 tim akan memulai turnamen dari babak grup, untuk menentukan tim yang bermain dalam sebuah match game.

Setiap hari akan ada 6 match yang dimainkan dengan setiap match berisi 12 tim dari 2 grup. Mereka bakal bersaing untuk mendapatkan booyah di setiap game dan mendapat 12 poin placement di setiap booyah, kemudian 9 untuk peringkat 2, 8 untuk posisi 3, dan seterusnya. Sementara untuk setiap kill akan mendapat 1 poin.

Nantinya, tim dengan poin tertinggi bakal menempati peringkat teratas klasemen penyisihan grup untuk menentukan posisi masing-masing tim. Apabila terdapat poin yang sama, peringkat akan ditentukan berdasarkan jumlah booyah, diikuti poin placement, dan jumlah kill.

12 tim teratas di babak penyisihan grup akan lolos ke babak poin rush untuk memulai babak grand final dan memainkan 6 match. Posisi di klasemen poin rush akan menentukan jumlah poin awal yang didapatkan di babak grand final Free Fire eSport World Cup 2024.

Tim yang keluar sebagai juara Free Fire eSport World Cup 2024 akan mendapat hadiah juara dan tiket otomatis ke Free Fire World Series Global Finals 2024.

Live Streaming Free Fire eSport World Cup 2024 di YouTube

Apabila tidak ada perubahan jadwal Free Fire eSport World Cup 2024 dapat disaksikan di YouTube Garena Free Fire Indonesia. Jadwal laga dari penyisihan grup hingga final akan berlangsung di Boulevard Riyadh City, BR Arena, pada 14-17 Juli 2024.

Link Live Streaming Free Fire eSport World Cup 2024 di YouTube

Daftar Tim Peserta Free Fire eSport World Cup 2024

Berikut ini adalah daftar tim peserta Free Fire eSport World Cup 2024 di Boulevard Riyadh City, BR Arena, Arab Saudi. Total 18 tim dari berbagai region bakal ambil bagian termasuk 4 tim dari Indonesia.

Rinciannya, 8 tim terdiri dari 8 tim teratas FFWS SEA 2024 Spring, Top 3 FFWS Brasil 2024, 3 teratas FFWS LATAM (Latin Amerika) 2024 Split 1, Top 2 ESL Snapdragon Mobile Masters, juara FF MEA MSC 2024, dan juara Pakistan Qualifier.

  1. Team Falcons (Thailand)
  2. Buriram United eSports (Thailand)
  3. All Gamers (Thailand)
  4. Twisted Minds (Thailand)
  5. Evos Devine (Indonesia)
  6. ONIC Olympus (Indonesia)
  7. Indostars x GG (Indonesia)
  8. RRQ Kazu (Indonesia)
  9. P eSports (Vietnam)
  10. Team Solid (Brasil)
  11. Miners.gg (Brasil)
  12. Loud (Brasil)
  13. Fluxo (Brasil)
  14. 19eSports (Meksiko)
  15. All Glory Gaming (Meksiko)
  16. RETA eSports (Meksiko)
  17. Al Qadsia (Aljazair)
  18. Hotshot eSports (Pakistan)

Pembagian Grup FF eSport World Cup 2024

Berikut ini pembagian 18 tim FF eSport World Cup 2024 ke dalam Grup A, B, dan C.

Grup AGrup BGrup C
ONIC OlympusP EsportsTeam Falcons
All GamersBuriram United EsportsIndostars x Gaimin Gladiators
EVOS DivineRRQ KazuTwisted Minds
19esportsRETA EsportsAll Glory Gaming
Miners.ggLOUDTeam Solid
FluxoHotshot EsportsAl Qadsiah

Baca juga artikel terkait OLAHRAGA atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus