Menuju konten utama
FIVB Challenger Cup 2023 Putra

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 Putra & Bagan: Thailand Juara?

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 putra akan bergulir pada 28-30 Juli di Qatar. Live streaming FIVB Challenger Cup 2023 bisa ditonton via VBTV.

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 Putra & Bagan: Thailand Juara?
Sejumlah pebola voli Thailand melakukan celebrassi setelah mencetak poin Vietnam dalam ajang Sea V League putaran pertama di Padepokan Voli Jendral Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/7/2023). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc.

tirto.id - Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 putra akan bergulir pada Jumat-Minggu atau 28-30 Juli, di Aspire Ladies Sports Hall, Doha, Qatar. Kompetisi bola voli putra ini diikuti total 8 tim peserta, termasuk Thailand selaku juara AVC Challenge Cup 2023. Tayangan FIVB Challenger Cup 2023 bisa ditonton via streaming VBTV.

FIVB Challenger Cup 2023 menjadi ajang perebutan tiket lolos ke Volleyball Nations League (VNL) edisi tahun depan. Juara dari Challenger Cup 2023 dipastikan mengisi 1 slot liga voli dunia, untuk menggantikan voli putra China yang terdegradasi.

Federasi bola voli Asia (AVC) punya 3 wakil di turnamen ini. Mereka adalah Thailand yang datang dengan status juara AVC Challenge Cup 2023. Qatar berstatus tuan rumah, lalu China yang kembali bertarung usai hanya menjadi juru kunci VNL 2023.

Selanjutnya federai voli Eropa (CEV) diwakili 2 negara, yaitu Turki dan Ukraina. Sedangkan masing-masing 1 slot untuk Amerika Latin (CSV) diwakili Chile, Amerika Utara dan Tengah (NORCECA) oleh Republik Dominika, lalu Afrika (CAVB) oleh Tunisia.

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 Putra & Bagan

FIVB Challenger Cup 2023 diikuti 8 tim, dan akan dimainkan menggunakan sistem gugur. Laga pertama dimulai dari perempat final (babak 8 besar), semifinal, lalu laga puncak final. Selain itu ada pula playoff perebutan juara 3.

Penentuan bagan drawing, tim peserta dipertemukan berdasar posisi seed atau unggulan Challenger Cup 2023. Tim unggulan 1 bertemu unggulan 8. Lalu unggulan 2 bertemu unggulan 7, unggulan 3 vs unggulan 6, unggulan 4 vs unggulan 5.

Kecuali unggulan 1, penentuan unggulan 2 sampai 8 didasarkan dari ranking FIVB terbaru. Otomatis, Qatar yang berstatus sebagai tuan rumah berada di posisi unggulan teratas. Sementara Thailand menempati unggulan terbawah, karena memiliki ranking terbawah ketimbang 7 tim lain.

Drawing kali ini sejatinya cukup menguntungkan Thailand. Pasalnya, meski sang calon lawan Qatar menempati unggulan teratas, tetapi menurut ranking FIVB, Qatar sebenarnya duduk di peringkat 4. Sedangkan 3 tim teratas berdasarkan ranking voli dunia ditempati masing-masing oleh Turki (12), Ukraina (13), dan Tunisia (18).

Jika Thailand lolos ke semifinal, Anurak Phanram dan kawan-kawan sejatinya juga relatif diuntungkan. Thailand bisa menghindari potensi bertemu 2 tim teratas, yaitu Turki dan Ukraina yang berada di bagan semifinal berbeda.

Terlepas dari hal itu, Thailand telah memantapkan persiapan untuk menghadapi Challenger Cup 2023. Usai menjuarai AVC Challenge Cup 2023 pada 15 Juli lalu, Timnas Thailand lalu memutuskan tetap mengikuti ajang voli Asia Tenggara, SEA V League Seri 1 yang berlangsung di Indonesia pada 21-23 Juli.

Thailand menurunkan skuad utama di Seri 1 SEA V League 2023, sebagai ajang uji mental untuk berlaga di Challenger Cup. Hasilnya, dari 3 laga yang dilakoni pada seri 1, Thailand memetik 2 kemenangan dan 1 kalah. Mereka harus puas duduk di tangga 2, di bawah Indonesia.

Tentu saja hasil di Seri 1 SEA V League bakal jadi evaluasi untuk voli putra Thailand besutan Park Ki Won, sebelum terjun ke FIVB Challenger Cup akhir pekan ini.

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 Putra & Bagan

Berikut jadwal FIVB Challenger Cup 2023, yang berlangsung di Aspire Ladies Sports Hall, Doha, Qatar:

Perempat Final: Jumat, 28 Juli 2023

Pukul 18.00 WIB - PF 3: Ukraina [13] vs China [25]

Pukul 15.00 WIB - PF 4: Tunisia [18] vs Chile [24]

Pukul 21.00 WIB - PF 1: Qatar [21/Host] vs Thailand [58]

Perempat Final: Sabtu, 29 Juli 2023

Pukul 00.00 WIB - PF 2: Turki [12] vs Republik Dominika [31]

Semifinal: Sabtu, 29 Juli 2023

SF 1: Pemenang PF 1 vs Pemenang PF 4

SF 2: Pemenang PF 2 vs Pemenang PF 3

Final: Minggu, 30 Juli 2023

Perebutan Juara 1 & 2: Pemenang SF 1 vs Pemenang SF 2

Perebutan Juara 3 & 4: Tim Kalah SF 1 vs Tim Kalah SF 2

Daftar Unggulan FIVB Challenger Cup 2023

Berikut ini daftar unggulan FIVB Challenger Cup 2023 berdasar ranking dunia (kecuali tuan rumah). Data update terakhir, Senin (24/7/2023) via situs resmi FIVB:

1. Qatar - Tuan Rumah (AVC/Asia) - Ranking 21

2. Turki (CEV/Eropa) - Ranking 12

3. Ukraina (CEV/Eropa) - Ranking 13

4. Tunisia (CAVB/Afrika) - Ranking 18

5. Chile (CSV/Amerika Selatan) - Ranking 24

6. Cina (AVC/Asia) - Ranking 25

7. Dominika (NORCECA/Amerika Utara dan Tengah) - Ranking 31

8. Thailand (AVC/Asia) - Ranking 58

Live Streaming FIVB Challenger Cup 2023 Putra

Jadwal FIVB Challenger Cup 2023 putra akan bergulir pada 28-30 Juli di Aspire Ladies Sports Hall, Doha, Qatar. Tayangan FIVB Challenger Cup 2023 dapat ditonton via streaming VBTV dengan paket berbayar.

Untuk menonton VBTV, penggemar bisa berlangganan Paket Premium seharga 3,99 dolar AS atau sekira Rp60 ribu untuk langganan bulanan. Atau tersedia Paket Premium tahunan seharga 34,99 dolar AS atau ditaksir senilai Rp525 ribu.

Link Live Streaming FIVB Challenger Cup 2023 Putra - VBTV

*Jadwal pertandingan dan siaran FIVB Challenger 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait FIVB CHALLENGER CUP 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama