Menuju konten utama
Piala Eropa 2021

Jadwal EURO 2021 Grup C, Daftar Tim Peserta, Stadion, Live Mola TV

Jadwal EURO 2021 di Grup C, daftar pemain dalam skuad tim peserta (Belanda, Austria, Ukraina, Makedonia Utara), & stadion untuk laga live streaming Mola TV.

Jadwal EURO 2021 Grup C, Daftar Tim Peserta, Stadion, Live Mola TV
Logo UEFA 2020. wikipedia/fair use

tirto.id - Jadwal pertandingan Grup C EURO 2021 akan dimulai pada Minggu, 13 Juni 2021 pukul 23.00 WIB. Daftar tim peserta di grup ini terdiri dari Austria, Makedonia, Belanda, dan Ukraina. Seluruh laga dapat ditonton melalui live streaming Mola TV.

Di antara 4 tim yang berlaga di Grup C Piala Eropa 2021, Belanda adalah yang paling punya pengalaman. Oranje sudah 10 kali tampil di putaran final EURO, bahkan pernah menjadi juara pada 1988. Sementara, 3 lawan mereka bahkn belum pernah lolos dari fase grup.

Bagi Makedonia Utara, ini adalah debut mereka di EURO. Tim berjuluk Risovi ini lolos ke putaran final Piala Eropa setelah menang di babak play-off jalur D. Ukraina dan Austria yang baru 3 kali ini menembus putaran final, selalu terhenti di babak penyisihan grup.

6 pertandingan yang tersaji di Grup C akan digelar di 2 kota berbeda. Yang pertama adalah Amsterdam, Belanda, dengan venue Johan Cruyff Arena. Sedangkan yang kedua adalah Bucharest, Rumania dengan tempat berlaga di Arena Nationala.

Skuad Timnas Belanda di EURO 2021

Soal skuad, Belanda bakal mengumumkan daftar akhir pemain yang bakal berpartisipasi di EURO 2021 pada 26 Mei. Namun, Oranje sudah dipastikan kehilangan Virgil Van Dijk, bek tengah Liverpool. Di sisi lain, ini tidak membuat pasukan Frank de Boer kehilangan deretan bintang.

Di lini depan, ada Memphis Depay (Lyon) yang mencetak 23 gol dari 62 penampilan bersama Belanda. Musim ini, Depay mengemas 21 gol untuk OL di semua kompetisi. Nama lain yang menjanjikan adalah Luuk de Jong (Sevilla) atau bahkan Anwar El Ghazi (Aston Villa).

Belanda bisa mengandalkan Frenkie de Jong (Barcel0na) dan Matthijs de Light (Juventus) di lini tengah dan belakang. Peran kapten Georginio Wijnaldum (Liverpool) sebagai kapten bisa vital. Begitu pula Stefan de Vrij (Inter).

Belanda sendiri dalam 3 edisi terakhir EURO selalu gagal menembus bahkan babak semifinal. Pada EURO 2008 mereka kandas di 8 besar. Berselang 4 tahun, Oranje gagal lolos dari fase grup. Di Perancis 2016, Belanda bahkan tidak lolos ke putaran final.

Oleh karenanya, EURO 2021 bisa menjadi ajang bagi para pemain generasi muda unjuk kebolehan. Melihat lawan di fase grup, optimistis untuk sekadar lolos ke 16 besar tampak bukan isapan jempol belaka.

Daftar pemain dalam skuad sementara Timnas Belanda di EURO 2021.

Kiper: Marco Bizot (AZ), Jasper Cillessen (Valencia), Tim Krul (Norwich), Maarten Stekelenburg (Ajax)

Bek: Patrick van Aanholt (Crystal Palace), Nathan Aké (Manchester City), Daley Blind (Ajax), Denzel Dumfries (PSV), Hans Hateboer (Atalanta), Rick Karsdorp (Roma), Matthijs de Ligt (Juventus), Jeremiah St. Juste (Mainz), Kenny Tete (Fulham), Jurriën Timber (Ajax), Joël Veltman (Brighton), Stefan de Vrij (Inter Milan), Owen Wijndal (AZ)

Gelandang: Donny van de Beek (Manchester United), Ryan Gravenberch (Ajax), Frenkie de Jong (Barcelona), Davy Klaassen (Ajax), Teun Koopmeiners (AZ), Marten de Roon (Atalanta), Tonny Vilhena (Krasnodar), Georginio Wijnaldum (Liverpool)

Penyerang: Steven Berghuis (Feyenoord), Steven Bergwijn (Tottenham), Anwar El Ghazi (Aston Villa), Cody Gakpo (PSV), Luuk de Jong (Sevilla), Donyell Malen (PSV), Memphis Depay (Lyon), Quincy Promes (Spartak Moskva), Wout Weghorst (Wolfsburg)

Skuad Makedonia Utara di EURO 2021

Skuad Makedonia Utara yang diasuh pelatih Igor Angelovski tengah jadi sorotan. Bukan cuma karena keberhasilan lolos ke putaran final EURO 2021, tetapi juga karena tim ini bisa mengalahkan Jerman 1-2 di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa pada 31 Maret lalu.

Penyerang veteran Goran Pandev dari Genoa (37 tahun) masih ikut serta. Namun, ada pula sosok seperti Aleksandar Trajkovski (Real Mallorca) hingga Enis Bardhi (Levante) yang siap unjuk gigi untuk tim berperingkat 62 FIFA pada edisi April 2021 ini.

Daftar pemain dalam skuad Makedonia Utara adalah sebagai berikut.

Kiper: Stole Dimitrievski (Rayo Vallecano), Damjan Siskovski (Doxa Katokopia), Riste Jankov (Rabotnicki)

Bek: Stefan Ristovski (Dinamo Zagreb), Visar Musliu (Fehérvár), Egzon Bejtulai (Shkëndija), Kire Ristevski (Újpest), Gjoko Zajkov (Charleroi), Darko Velkovski (Rijeka), Ezdzan Alioski (Leeds)

Gelandang: Arijan Ademi (Dinamo Zagreb), Enis Bardhi (Levante), Stefan Spirovski (AEK Larnaca), Boban Nikolov (Lecce), Tihomir Kostadinov (Ružomberok), Ferhan Hasani (Partizani), Eljif Elmas (Napoli), Daniel Avramovski (Kayserispor), Darko Curlinov (Stuttgart), Marjan Radeski (Akademija Pandev)

Penyerang: Goran Pandev (Genoa), Aleksandar Trajkovski (Mallorca), Ivan Trickovski (AEK Larnaca), Vlatko Stojanovski (Chambly), Krste Velkovski (Sarajevo), Milan Ristovski (Spartak Trnava)

Skuad Austria di Piala Eropa 2021

Timnas Austria punya para pemain yang kenyang pengalaman seperti David Alaba (Bayern Munchen), Marko Arnautovic (Shanghai Port), Aleksandar Dragovic, dan kapten Julian Baumgartliner (keduanya Bayer Leverkusen).

Bisa menjadi tim tersubur di babak kualifikasi EURO 2021 dengan 19 gol, atau unggul 1 gol dari juara grup, Polandia, menunjukkan potensi Austria. Apalagi di Grup C mereka bertemu kembali dengan Makedonia Utara yang bisa dikalahkan dalam laga kandang dan tandang.

Berikut ini skuad sementara Austria di Piala Eropa 2021.

Kiper: Daniel Bachmann (Watford), Heinz Lindner (Basel), Pavao Pervan (Wolfsburg), Alexander Schlager (LASK)

Bek: David Alaba (Bayern), Aleksandar Dragović (Leverkusen), Marco Friedl (Werder Bremen) Martin Hinteregger (Frankfurt), Stefan Lainer (Mönchengladbach), Philipp Lienhart (Freiburg), Phillipp Mwene (Mainz), Stefan Posch (Hoffenheim), Christopher Trimmel (Union Berlin), Andreas Ulmer (Salzburg)

Gelandang: Husein Balić (LASK), Julian Baumgartlinger (Leverkusen), Christoph Baumgartner (Hoffenheim), Florian Grillitsch (Hoffenheim), Stefan Ilsanker (Frankfurt), Konrad Laimer (Leipzig), Valentino Lazaro (Mönchengladbach), Marcel Sabitzer (Leipzig), Louis Schaub (Luzern), Xaver Schlager (Wolfsburg), Alessandro Schöpf (Schalke)

Penyerang: Marko Arnautović (Shanghai Port), Adrian Grbić (Lorient), Michael Gregoritsch (Augsburg), Sasa Kalajdzic (Stuttgart), Karim Onisiwo (Mainz)

Skuad Ukraina di Piala Eropa 2021

Berikut ini daftar pemain dalam skuad sementara Ukraina di EURO 2021.

Kiper: Georgiy Bushchan (Dynamo Kyiv), Andriy Lunin (Real Madrid), Andriy Pyatov (Shakhtar Donetsk), Anatolii Trubin (Shakhtar Donetsk)

Bek: Eduard Sobol (Club Brugge), Illia Zabarnyi (Dynamo Kyiv), Viktor Korniienko (Shakhtar Donetsk), Serhiy Kryvtsov (Shakhtar Donetsk), Denys Popov (Dynamo Kyiv), Oleksandr Syrota (Dynamo Kyiv), Oleksandr Tymchyk (Dynamo Kyiv), Bogdan Mykhaylichenko (Anderlecht), Vitaliy Mykolenko (Dynamo Kyiv), Oleksandr Karavaev (Dynamo Kyiv), Mykola Matviyenko (Shakhtar Donetsk)

Gelandang: Serhiy Sydorchuk (Dynamo Kyiv), Volodymyr Shepeliev (Dynamo Kyiv), Ruslan Malinovskyi (Atalanta), Mykola Shaparenko (Dynamo Kyiv), Yevhen Konoplyanka (Shakhtar Donetsk), Marlos (Shakhtar Donetsk), Yevhen Makarenko (Kortrijk), Viktor Kovalenko (Atalanta), Oleksandr Zinchenko (Manchester City), Viktor Tsygankov (Dynamo Kyiv), Taras Stepanenko (Shakhtar Donetsk), Andriy Yarmolenko (West Ham), Oleksandr Zubkov (Ferencváros), Heorhii Sudakov (Shakhtar Donetsk), Oleksandr Andriyevskiy (Dynamo Kyiv), Bogdan Lednev (Dynamo Kyiv), Artem Bondarenko (Mariupol)

Penyerang: Roman Yaremchuk (Gent), Artem Besedin (Dynamo Kyiv), Artem Dovbyk (Dnipro-1)

Jadwal EURO 2021 Grup C

Matchday 1

Minggu, 13 Juni 2021

Pukul 23.00 WIB: Austria vs Makedonia Utara (Bucharest)

Senin, 14 Juni 2021

Pukul 02.00 WIB: Belanda vs Ukraina (Amsterdam)

Matchday 2

Kamis, 17 Juni 2021

Pukul 20.00 WIB: Ukraina vs Makedonia Utara (Bucharest)

Jumat, 18 Juni 2021

Pukul 02.00 WIB: Belanda vs Austria ( Amsterdam)

Matchday 3

Senin, 21 Juni 2021

Pukul 23.00 WIB: Makedonia Utara vs Belanda (Amsterdam)

Pukul 23.00 WIB: Ukraina vs Austria (Bucharest)

Baca juga artikel terkait EURO 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya