tirto.id - Piala Presiden 2018 akan memainkan empat laga sisa (kandang tandang) di babak semifinal. Empat tim memperebutkan dua tiket untuk berlaga ke babak final di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Di babak empat besar, PSMS Medan akan melawan Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo. Kedua tim sepakat memakai stadion ini sebagai homebase mereka sehingga partai kandang dan tandang akan dilangsungkan di tempat yang sama.
Di babak perempat final, PSMS Medan berhasil menumbangkan Bajul Ijo 4-3. Sementara Macan Kemayoran sukses menekuk Mitra Kukar 3-1.
Laga lainnya, Sriwijaya FC akan berhadapan dengan Bali United. Pertandingan pertama akan dihelat di kandang Laskar Wong Kito di Jakabaring, Palembang dan laga kedua di kandang Sedadu Tridatu di Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Pada babak perempat final, Sriwijaya FC sukses mengalahkan juara bertahan Singo Edan 3-1. Sedangkan Bali United mampu mengandaskan perlawanan Madura United 3-2.
Jadwal semifinal Piala Presiden sempat mengalami perubahan. Rencana awal, laga ini akan dihelat pada 10 Februari (leg 1) dan 13 Februari (leg 2).
Perubahan jadwal babak empat besar Piala Presiden dilakukan atas permintaan pihak televisi dan klub yang berkompetisi di Piala AFC 2018. Seperti diketahui bersama, ada dua klub wakil Indonesia yang berlaga di kompetisi antar klub Asia itu.
Dua klub yang dimaksud ialah Persija Jakarta dan Bali United. Di kejuaran itu, Serdadu Tridatu akan menjamu Yangon United pada 13 Februari, sementara Persija Jakarta akan bertandang ke markas Johor Darul Ta'zim di Malaysia pada 14 Februari.
Setelah disepakati bersama, babak empat besar akan digelar pada 10-14 Februari mendatang dengan satu pertandingan yang dimainkan di setiap harinya.
Semifinal Piala Presiden 2018 rencananya akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi Indosiar. Laga empat besar ini bisa dinikmati lewat siaran televisi atau melalui live streaming.
Berikut jadwal lengkap dan siaran langsung semifinal Piala Presiden 2018.
Hari, Tanggal Laga Pukul Televisi Stadion Sabtu, 10 Februari 2018 PSMS vs Persija 19.30 WIB Indosiar Manahan Solo Minggu, 11 Februari 2018 Sriwijaya FC vs Bali United 19.30 WIB Indosiar Jakabaring Palembang Senin, 12 Februari 2018 Persija vs PSMS 14.30 WIB Indosiar Manahan Solo Rabu, 14 Februari 2018 Bali United v Sriwijaya 19.30 WIB Indosiar Kapten I Wayan Dipta Gianyar
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis