tirto.id - Jadwal cabang olahraga (cabor) Esport di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 akan berlangsung pada Jumat (13/9) hingga Kamis (19/9). Venue pertandingan cabor ini bertempat di Medan International Convention Centre (MICC) Jl. Gagak Hitam No. 1, Medan Sunggal, Medan, Sumatera.
Esport menjadi salah satu cabor dari total 64 cabor di PON 2024. Para pemain Esport akan unjuk gigi di ajang multievent tertinggi se-Indonesia itu. Terlebih, setelah hanya menjadi olahraga ekshibisi di PON XX, Esport dipertandingan secara resmi di PON XXI 2024.
Cabor Esport di PON 2024 akan memainkan sejumlah pemain populer. Ada 5 game yang dipertandingkan, sedangkan 2 game lainnya untuk laga ekshibisi. Tak kalah dengan cabor lain, tentu para peserta cabor Esport juga bakal terpicu meraih prestasi terbaiknya di PON 2024.
Jadwal Cabor Esport di PON 2024: Daftar Game dan Tim Peserta
Daftar game di cabor Esport PON 2024 terdiri dari Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), Garena Free Fire, PUBG Mobile, Lokapala, dan eFootball. Sementara 2 game ekshibisi di PON 2024 adalah Battle of Guardians (BoG) dan Honor of Kings (HoK).
Tiap nomor di Esport PON 2024 diikuti oleh sejumlah tim peserta. Para tim peserta di cabor Esport PON 2024 mewakili provinsi masing-masing. Dilansir dari Antara, akan ada 24 provinsi yang bertanding di PON 2024.
Tentu, jumlah peserta di Esport PON 2024 belum mencakup seluruh provinsi Indonesia yang mencapai 38. Anggaran yang terbatas disinyalir menjadi faktor mengapa belum semua provinsi mengirim atletnya ke lima nomor Esport PON 2024.
"Nah makanya kita mengadakan Pra PON babak kualifikasi tahun lalu yaitu di bulan September 2023 ya ini hasilnya adalah 24 provinsi yang maju ke babak PON ke-XXI Aceh Sumut karena ini sesuai dengan kuota PON yang disepakati," jelas Tehnical Delegate cabang Esport, Stanley Tjia, dikutip dari Antara.
Berkaitan dengan sistem pertandingan yang berlaku untuk cabor Esport di PON 2024, Stanley menekankan bahwa hampir tidak ada perbedaan dengan turnamen lainnya. Hanya saja, pada PON 2024, Esport memakai sistem double elimination. Tiap provinsi berpeluang kalah dua kali.
Esport PON 2024 diprediksi akan menawarkan sejumlah keseruan. Salah satunya adalah potensi munculnya juara baru di nomor game Mobile Legends. Ini karena Kalimantan Barat tidak berpartisipasi di cabor tersebut tahun ini.
Sebelumnya, Kalimantan Barat berstatus sebagai peraih medali emas di MLBB PON 2021. Selain itu, Jawa Tengah dan Sulawesi Utara juga absen di PON 2024. Padahal, mereka masing-masing mengantongi medali perak dan perunggu di PON terakhir.
Sementara itu, pada Juli 2024 lalu, Provinsi Gorontalo memasang target untuk merebut 2 medali emas dari nomor eFootball dan Free Fire di PON 2024. Gorontalo berpeluang menurunkan para atlet terbaiknya.
Daftar Games di Cabor Esport PON 2024
Berikut ini adalah daftar game di cabor esport PON 2024:
- Mobile Legends: Bang Bang (MLBB)
- Free Fire (FF)
- Lokapala
- PUBGMobile
- E-Football
- Honor of Kings (Ekshibisi)
- Battle of Guardians (Ekshibisi)
Tim Peserta di Cabor Esport PON 2024
Berikut ini adalah deretan tim peserta di cabor esport PON 2024, dibagi berdasarkan lima nomor yang dipertandingkan:
1. Lokapala
- Provinsi Aceh
- Provinsi Sumatera Barat
- Provinsi Sumatera Utara
- Provinsi Lampung
- Provinsi Jawa Tengah
- Provinsi Jawa Barat
- Provinsi Jakarta
- Provinsi Sulawesi Utara
2. Free Fire
- Provinsi Aceh
- Provinsi Bali
- Provinsi Gorontalo
- Provinsi Jawab Barat
- Provinsi Jawa Tengah
- Provinsi Papua
- Provinsi Riau
- Provinsi Sulawesi Tenggara
- Provinsi Sulawesi Utara
- Provinsi Sumatera Selatan
- Provinsi Sumatera Utara
- Provinsi Sulawesi Selatan
3. E-Football
- Provinsi Sumatera Utara
- Provinsi Aceh
- Provinsi Kalimantan Timur
- Provinsi Lampung
- Provinsi Kalimantan Tengah
- Provinsi Bengkulu
- Provinsi Kalimantan Selatan
- Provinsi Gorontalo
4. Mobile Legends
- Provinsi Sumatera Utara
- Provinsi Aceh
- Provinsi Sumatera Barat
- Provinsi Lampung
- Provinsi Banten
- Provinsi Jawa Barat
- Provinsi Bali
- Provinsi Nusa Tenggara Barat
5. PUBG Mobile
Sejauh ini, belum ada informasi mengenai daftar tim peserta di nomor PUBG Mobile PON 2024. Namun, nomor ini akan menjadi salah satu nomor yang dipertandingkan di ajang multievents tersebut.
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama