tirto.id - Jadwal sepak bola malam ini live TV pada 2-3 September 2022, akan diisi deretan laga penting dari Liga 1, LaLiga Spanyol, serta Bundesliga Jerman musim 2022/2023. Di antaranya terdapat big match Persebaya vs Bali United yang bisa ditonton via live streaming Vidio serta siaran langsung Indosiar, pada Jumat (2/9/2022), pukul 16.00 WIB.
Persebaya vs Bali United akan mengawali gelaran pekan ke-8 Liga 1 musim ini. Masih pada hari yang sama, akan menyusul 2 pertandingan lain malam ini, yaitu: Persita vs Madura United dan Persik vs PSM Makassar, keduanya mulai pukul 18.15 WIB. Sementara jadwal sisa pekan ini dihelat sehari kemudian, atau hari Sabtu (3/9/2022) besok.
Adapun seluruh pertandingan Liga Spanyol (LaLiga) dan Liga Jerman (Bundesliga) akan dihelat mulai Sabtu (2/9/2022). Di antaranya tersaji laga seru Real Madrid vs Real Betis, jam tayang 21.15 WIB via beIN Sports. Ada pula live streaming Union Berlin vs Bayern Munchen di Mola TV pukul 20.30 WIB.
Jadwal Liga 1 Live TV Malam Ini: Persebaya vs Bali United
Persebaya bertindak sebagai tuan rumah dengan modal catatan kebobolan yang terbilang minim. Bajol Ijo baru 6 kali memungut bola dari gawangnya sendiri. Meski belum mendapatkan hasil memuaskan dari statistik tersebut, pertahanan Persebaya musim ini tergolong kokoh.
Solidnya lini belakang Bajol Ijo akan mendapat ujian serius ketika menjamu Bali United. Rizky Ridho, bek tengah Persebaya sekaligus pemegang ban kapten, menyatakan kesiapannya untuk menghadapi gempuran Serdadu Tridatu.
“Kami akan evaluasi striker mereka [Bali United]. Kami sudah analisis juga, tentang cara mereka mencetak gol. Kami bahkan dikirimi video dari pelatih, jadi tinggal kami terapkan di pertandingan,” ujar salah satu penggawa timnas Indonesia tersebut. Target cleansheet bisa diperoleh Persebaya andai sukses meredam serangan Bali United.
Di sisi lain, Serdadu Tridatu bukanlah tim yang kerap mengalami kebuntuan. Torehan 14 gol Bali United sementara ini membuktikan produktivitas mereka. Jumlah itu sejauh ini hanya kalah dari Borneo FC dan Madura United (17 gol) di Liga 1 2022/2023.
Jadwal LaLiga Live TV Malam Ini: Real Madrid vs Real Betis
Bermain di Santiago Bernabeu tentu tak akan disia-siakan Real Madrid untuk mengincar poin maksimal. Dukungan Madritista di stadion tersebut dapat menambah motivasi bertanding Karim Benzema dan rekan-rekan. Pasalnya, kemenangan bakal mempertahankan status Real Madrid sebagai pemimpin klasemen LaLiga.
Meski sudah menghimpun 9 poin, Real Madrid sesungguhnya tengah bersaing sengit dengan Real Betis. Perolehan poin Madrid disamai Betis, yang juga sukses menyapu bersih 3 laga pertama. Madrid masih memegang posisi tertinggi berkat unggul selisih 1 gol atas Betis.
Madrid tentu tak bisa terus mengandalkan keunggulan selisih gol. Tambahan 3 poin diperlukan agar menjauh dari kejaran Real Betis. Jika anak asuh Carlo Ancelotti terpeleset, bisa saja posisi Madrid di puncak bakal diambil alih Betis.
Pada pertandingan ini ketajaman Karim Benzema diharapkan tak sekadar memberi ancaman kepada Betis. Kontribusi Benzema di atas lapangan setidaknya dapat berbuah jebolnya gawang Real Betis. Hingga jornada ke-3 LaLiga, Benzema sudah 3 kali menyarangkan bola ke gawang lawan.
Jadwal Bola Bundesliga Live TV Malam Ini: Union Berlin vs Bayern Munchen
Persaingan di papan atas klasemen Bundesliga Jerman 2022/2023 tidak kalah sengit. Bayern Munchen dan Union Berlin menjadi tim yang terlibat perebutan status posisi tertinggi. Kedua tim itu sama-sama meraup 10 poin dari 4 pertandingan.
Union Berlin menempati peringkat kedua hanya karena kalah selisih gol dari Bayern. Kini mereka bakal saling sikut. Pemenang laga ini berpeluang meninggalkan pesaingnya dengan keunggulan 3 poin. Tapi belum ada tim yang lebih difavoritkan untuk duel ini.
Keperkasaan The Bavarians yang mencolok pada 2 laga pertama rupanya tidak bertahan lama. Pada laga pekan lalu kontra Monchengladbach, hasil seri cuma bisa diraih Thomas Muller dan kolega. Ini menunjukkan bahwa sang juara bertahan Bundesliga itu juga bisa diimbangi.
Akan tetapi Bayern kembali beringas ketika menumbangkan Viktoria Koln di ajang DFB Pokal. Skor telak 5-0 memberi The Baviarians tiket lolos dari putaran pertama. Kemenangan ini tentu bisa membuka lagi keran gol Bayern yang sempat macet di hadapan Gladbach.
Di sisi lain Union Berlin juga punya kapasitas untuk membendung Bayern. Gawang The Iron Ones baru kebobolan 3 gol, satu angka lebih banyak dari Bayern. Catatan ini perlu digarisbawahi, bahwa tembok pertahanan Union Berlin tidak mudah diruntuhkan.
Jadwal Bola Malam Ini Live TV
Jika tidak ada perubahan jadwal, rangkaian pertandingan Liga 1, LaLiga, dan Bundesliga 2022/2023 bisa ditonton pada 2-3 September 2022. Tayangan Liga 1 bisa dipantau melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio. Sejumlah laga dari LaLiga Spanyol dapat ditonton melalui live streaming beIN Sports. Adapun live streaming Bundesliga Jerman tersedia di Mola TV.
Berikut ini rincian pertandingan sepak bola tanggal 2-3 September 2022:
Jumat, 2 September 2022
Liga 1
Pukul 16.00 WIB: Persebaya vs Bali Utd (live streamingVidio & Indosiar)
Pukul 18.15 WIB: Persita vs Madura United (live streaming Moji TV)
Pukul 20.30 WIB: Persik vs PSM Makassar (live streamingVidio & Indosiar)
Sabtu, 3 September 2022
Liga 1
Pukul 16.00 WIB: Persis vs PSIS (live streaming Vidio & Indosiar)
Pukul 18.15 WIB: Persikabo vs Borneo (live streamingVidio)
Pukul 20.30 WIB: Persija vs Bhayangkara (siaran langsung Indosiar)
Laliga Spanyol
Pukul 02.00 WIB: Celta vs Cadiz (live streamingbeIN Sports)
Pukul 19.00 WIB: Mallorca vs Girona (live streamingbeIN Sports)
Pukul 21.15 WIB: Real Madrid vs Real Betis (live streamingbeIN Sports)
Pukul 23.30 WIB: Real Sociedad vs Atletico Madrid (live streamingbeIN Sports)
Bundesliga Jerman
Pukul 01.30 WIB: Dortmund vs Hoffenheim (live streamingMola TV)
Pukul 20.30 WIB: Union Berlin vs Bayern (live streamingMola TV)
Pukul 20.30 WIB: Leverkusen vs Freiburg (live streamingMola TV)
Pukul 20.30 WIB: Wolfsburg vs Koln (live streamingMola TV)
Pukul 20.30 WIB: VfB Stuttgart vs Schalke (live streamingMola TV)
Pukul 20.30 WIB: Bochum vs Bremen (live streamingMola TV)
Pukul 23.30 WIB: Eintracht Frankfurt vs Leipzig (live streamingMola TV)
*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan jadwal bola tanggal 2-3 September 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama