Menuju konten utama
AFC Futsal Championship 2022

Jadwal AFC Futsal Championship 2022 Live RCTI+ Mulai Selasa 27 Sept

Jadwal AFC Futsal Championship 2022 akan bergulir mulai Selasa, 27 September 2022, live RCTI+. Simak jadwal lengkap Piala Asia Futsal 2022.

Jadwal AFC Futsal Championship 2022 Live RCTI+ Mulai Selasa 27 Sept
Ilustrasi Futsal. foto/istockphoto

tirto.id - Jadwal AFC Futsal Championship 2022 akan bergulir mulai Selasa, 27 September 2022. Jalannya semua pertandingan babak penyisihan grup Piala Asia Futsal 2022 bisa ditonton via live streaming RCTI+, termasuk semua laga yang melibatkan Timnas Futsal Indonesia.

Fase grup dalam jadwal Piala Asia Futsal 2022 akan dimainkan dengan menggunakan format round robin. Total 16 tim peserta dibagi ke dalam 4 grup berbeda, dari Grup A sampai D.

Hanya 2 tim terbaik dari masing-masing grup yang berhak lolos ke babak berikutnya. Babak knockout atau fase gugur dimulai dari perempat final (babak 8 besar), dan terus berlanjut sampai final.

Dalam ajang AFC Futsal Championship 2022, Timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup C. Perjuangan skuad Merah-Putih di fase grup terbilang sulit. Pasalnya mereka harus bersaing dengan Taiwan, Lebanon, serta peraih gelar juara terbanyak Iran (12).

Jadwal AFC Futsal Championship 2022 Live RCTI+

Laga pembuka AFC Futsal Championship 2022 digelar pada 27 September 2022, mempertemukan Uzbekistan vs Turkmenistan. Duel di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait, akan mulai kick-off pada pukul 15.00 WIB.

Dalam turnamen ini Uzbekistan tergolong sebagai unggulan dari Grup B. Hal itu bukan tanpa dasar, pasalnya Timnas Uzbekistan memang punya sejarah bagus di Piala Asia Futsal. Dari 3 edisi terakhir, Uzbekistan tercatat selalu mampu melangkah hingga babak semifinal.

Jika ditarik lebih jauh lagi prestasi Uzbekistan juga cukup mentereng, meskipun mereka belum pernah sama sekali menjadi juara. Sepanjang sejarah keikutsertaan di AFC Cup Championship, Uzbekistan sempat mencapai final sebanyak 4 kali. Hasilnya, 3 kali kalah dari Iran, dan 1 kali tumbang di tangan Timnas Jepang.

Sehari kemudian, AFC Futsal Championship akan menggelar pertandingan tim nasional Indonesia. Lawan skuad Merah-Putih di partai perdana ini terbilang sangat kuat, yakni Timnas Iran.

Duel Indonesia vs Iran masih menggunakan venue yang sama di Saad Al Abdullah Hall. Kick-off pertandingan dijadwalkan pada pukul 21.00 WIB.

Superioritas Iran di ajang AFC Futsal Championship tidak terelakkan. Sepanjang sejarah keikutsertaannya, mereka berhasil menyabet titel juara sebanyak 12 kali. Dan yang terakhir diperoleh pada edisi 2018 lalu.

Iran juga punya regenerasi pemain yang sangat bagus. Itu terbukti dengan penampilan impresif mereka pada setiap gelaran AFC Futsal Championship. Mereka selalu mampu melaju hingga babak semifinal, tidak pernah absen sekali pun.

Jadwal Lengkap AFC Futsal Championship 2022

Berikut ini jadwal lengkap pertandingan AFC Futsal Championship babak penyisihan grup.

27 September 2022

[Grup A] Pukul 21.00 WIB, Irak vs Thailand

[Grup B] Pukul 15.00 WIB, Uzbekistan vs Turkmenistan

[Grup B] Pukul 18.00 WIB, Bahrain vs Tajikistan

28 September 2022

[Grup A] Pukul 00.00 WIB, Kuwait vs Oman

[Grup C] Pukul 21.00 WIB, Iran vs Indonesia

[Grup D] Pukul 15.00 WIB, Jepang vs Arab Saudi

[Grup D] Pukul 18.00 WIB, Vietnam vs Korea Selatan

29 September 2022

[Grup A] Pukul 21.00 WIB, Oman vs Irak

[Grup B] Pukul 15.00 WIB, Turkmenistan vs Bahrain

[Grup B] Pukul 18.00 WIB, Tajikistan vs Uzbekistan

[Grup C] Pukul 00.00 WIB, Lebanon vs Taiwan

30 September 2022

[Grup A] Pukul 00.00 WIB, Thailand vs Kuwait

[Grup C] Pukul 21.00 WIB, Indonesia vs Lebanon

[Grup D] Pukul 15.00 WIB, Korea Selatan vs Jepang

[Grup D] Pukul 18.00 WIB, Arab Saudi vs Vietnam

1 Oktober 2022

[Grup C] Pukul 00.00 WIB, Taiwan vs Iran

[Grup B] Pukul 15.00 WIB, Tajikistan vs Turkmenistan

[Grup B] Pukul 18.00 WIB, Uzbekistan vs Bahrain

[Grup A] Pukul 21.00 WIB, Thailand vs Oman

2 Oktober 2022

[Grup D] Pukul 15.00 WIB, Korea Selatan vs Arab Saudi

[Grup D] Pukul 18.00 WIB, Jepang vs Vietnam

[Grup C] Pukul 21.00 WIB, Taiwan vs Indonesia

[Grup A] Pukul 00.00 WIB, Kuwait vs Irak

3 Oktober 2022

[Grup C] Pukul 00.00 WIB, Iran vs Lebanon

Live Streaming AFC Futsal Championship di RCTI+

Jika tidak ada perubahan jadwal, rangkaian pertandingan futsal Piala Asia 2022 dapat ditonton via live streaming RCTI+ secara gratis.

Penggemar futsal tanah air cukup membuka laman resmi maupun aplikasi terkait. Di laman resmi, Anda bisa memilih kolom "Live TV" lalu menonton tayangan pertandingan sesuai jadwal.

Berikut ini tautan yang bisa diakses untuk menonton laga via RCTI+.

Link live streaming rangkaian laga AFC Futsal 2022 - RCTI+

Baca juga artikel terkait AFC FUTSAL CHAMPIONSIP 2022 atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Oryza Aditama