Menuju konten utama
Indonesia International Series

Jadwal Perempat Final Indonesia International Series 2022 Hari Ini

Jadwal perempat final Indonesia International Series 2022 hari ini Jumat (23/9). Cek jadwal lengkap badminton babak 8 besar & order of play.

Jadwal Perempat Final Indonesia International Series 2022 Hari Ini
Sejumlah pebulu tangkis berlatih jelang kejuaraan blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Kompleks GBK, Jakarta, Senin (15/7/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/wsj.

tirto.id - Jadwal perempat final Indonesia International Series 2022 hari ini, Jumat 23 September 2022 di GOR Amongrogo, Yogyakarta. Deretan pemain unggulan yang masih tersisa di babak 8 besar, antara lain: tunggal putra Ikhsan Rumbay dan Christian Adinata, tunggal putri Komang Ayu, serta ganda campuran Dejan/Gloria.

Berbeda dengan fase sebelumnya, jadwal 8 besar badminton Indonesia International Series 2022 hari ini hanya akan menggunakan 4 lapangan (court), yang seluruhnya dimulai serentak pukul 13.30 WIB. Adapun laga semifinal dan final ada 24-25 September, rencananya bisa ditonton via siaran langsung iNews TV serta live streaming RCTI+.

Untuk pertandingan pembuka di semua court hari ini, seluruhnya melibatkan para kontestan unggulan teratas. Unggulan pertama tunggal putra Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay bakal mendapat tantangan Alvi Wijaya Chairullah. Kemudian di sektor tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi memperoleh hadangan Saifi Rizka Nurhidayah.

“Tadi (babak 16 besar) saya masih merasa ada beban karena lawannya bukan rekan di pelatnas. Tapi besok (babak 8 besar) ketemu rekan di pelatnas, jadi saya harus bisa lebih lepas mainnya apalagi setiap hari latihan dengan mereka. Harusnya lebih hafal cara mainnya, ucap Komang, dikutip dari laman PBSI.

Sementara di sektor ganda putri, unggulan 1 Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani akan mendapat ujian dari Marsheilla Gischa Islami/Salli Lin.

Lalu duet ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan meladeni Zaidan Arrafi Nabawi/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu.

Sebagai pasangan unggulan teratas Dejan/Gloria sangat percaya diri bisa tampil maksimal di kejuaraan ini, serta membidik gelar juara.

“Kalau melihat peluang, kami yakin bisa bersaing di sini, dan harusnya cukup terbuka untuk bisa juara, karena itu memang target kami,” ungkap Dejan.

“Kami di sini mau menampilkan yang terbaik, mumpung tanding di Indonesia, jadi pengen buktiin yang terbaik di sini. Karena ini pertama kalinya kami bertanding dihadapan pendukung sendiri selama dipasangkan sejak awal tahun ini,” imbuh Gloria.

Jadwal Perempat Final Indonesia International Series 2022 Hari Ini

Berikut order of play dan jadwal lengkap perempat final (babak 8 besar) badminton Indonesia International Series 2022 hari ini, Jumat (23/9/2022).

[MS] Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (Indonesia) vs Alvi Wijaya Chairullah (Indonesia) / pukul 13.30 WIB

[WS] Komang Ayu Cahya Dewi (Indonesia) vs Saifi Rizka Nurhidayah (Indonesia) / pukul 13.30 WIB

[XD] Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Zaidan Arrafi Nabawi/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (Indonesia) / pukul 13.30 WIB

[WD] Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani (Indonesia) vs Marsheilla Gischa Islami/Salli Lin (Indonesia) / pukul 13.30 WIB

[XD] Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata (Indonesia) vs Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia) / pukul 14.20 WIB

[MS] Keita Makino (Jepang) vs Alwi Farhan (Indonesia) / pukul 14.20 WIB

[WS] Stephanie Widjaja (Indonesia) vs Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia) / pukul 14.20 WIB

[WD] Ririn Amelia/Virni Putri (Indonesia) vs Tidapron Kleebyeesun/Patchamon Laisuan (Thailand) / pukul 14.20 WIB

[WS] Deswanti Hujansih Nurtertiati (Indonesia) vs Mutiara Ayu Puspitasari (Indonesia) / pukul 15.10 WIB

[WD] Sung Yu-Hsuan/Wang Szu-Min (Taiwan) vs Titis Maulida Rahma/Bernadine Anindiya Wardana (Indonesia) / pukul 15.10 WIB

[MD] Takumi Nomura/Yuichi Shimogami (Jepang) vs Alfian Eko Prasetya/Ade Yusuf Santoso (Indonesia) / pukul 15.10 WIB

[MD] Ricky Karandasuwardi/Erwin Rendana Purnomo (Indonesia) vs Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino (Indonesia) / pukul 15.10 WIB

[WS] Tasya Farahnailah (Indonesia) vs Sri Fatmawati (Indonesia) / pukul 16.00 WIB

[MS] Bobby Setiabudi (Indonesia) vs Panji Ahmad Maulana (Indonesia) / pukul 16.00 WIB

[MD] Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo (Indonesia) vs Berry Angriawan/Rian Agung Saputro (Indonesia) / pukul 16.00 WIB

[XD] Moh Reza Pahlevi Isfahani/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Rafli Ramanda/Az-Azahra Putri Dania (Indonesia) / pukul 16.00 WIB

[XD] Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani (Indonesia) vs Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami (Indonesia) / pukul 16.50 WIB

[MD] Reinard Dhanriano/Kenas Adi Haryanto (Indonesia) vs Panjer Aji Siloka Dadiara/Bryan Sidney Elohim (Indonesia) / pukul 16.50 WIB

[MS] Iqbal Diaz Syahputra (Indonesia) vs Christian Adinata (Indonesia) / pukul 16.50 WIB

[WD] Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa (Indonesia) vs Ariella Naqiyyah/Rachel Agnesia Sabatini (Indonesia) / pukul 16.50 WIB

Baca juga artikel terkait INDONESIA INTERNATIONAL SERIES 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya