tirto.id - Jadwal pertandingan AC Milan vs Napoli dalam lanjutan kompetisi Coppa Italia 2018/2019 babak 8 besar akan dilangsungkan pada Rabu (30/1/2019) pukul 02.45 WIB di Stadion San Siro. Berikut adalah prediksi dan catatan rekor head to head (H2H) AC Milan vs Napoli.
Kedua kesebelasan telah melakoni 36 duel sebelumnya di mana Napoli unggul sebanyak 12 kali atas AC Milan. Sementara 14 lainnya berakhir dengan hasil imbang serta 10 kemenangan diraih oleh AC Milan. Dalam lima duel terakhir, Napoli berhasil menang 3 kali serta 2 kali imbang, termasuk pertemuan terakhir di San Siro tiga hari lalu dengan skor imbang tanpa gol.
Dalam empat pertemuan kedua tim di San Siro, AC Milan tidak mampu menundukkan Napoli. Tiga hasil imbang dan satu kekalahan adalah hasil maksimal yang mampu diraih Rossoneri. Terlebih, Napoli hanya menelan satu kekalahan dari 16 pertandingan terakhir menghadapi AC Milan di semua kompetisi (9 Menang 6 Imbang).
Akan tetapi, menilik performa kedua kesebelasan dalam lima pertandingan terakhir, AC Milan dan Napoli memiliki hasil-hasil yang mirip. Il Diavolo Rosso hanya menelan satu kekalahan dari lima penampilan terakhir di semua ajang. Satu-satunya kekalahan yang anak asuh Gennaro Gattuso alami terjadi saat melawan Juventus di ajang Supercoppa Italia.
Il Partenopei arahan Carlo Ancelotti sendiri juga meraih hasil yang identik. Satu-satunya kekalahan Lorenzo Insigne dan kolega dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi terjadi kala melawat ke Giuseppe Meazza, markas Inter Milan dengan skor 0-1. Empat laga sisanya berakhir dengan tiga kemenangan dan satu hasil imbang.
Perkiraan Susunan Pemain
AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Franck Kessie, Tiemoue Bakayoko, Lucas Paqueta; Suso, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu | Pelatih: Gennaro Gattuso
Napoli (4-4-2): Alex Meret; Kevin Malcuit, Nikola Maksimovic, Kalidou Koulibaly, Faouzi Ghoulam; Jose Callejon, Allan, Amadou Diawara, Fabian Ruiz; Dries Mertens, Lorenzo Insigne | Pelatih: Carlo Ancelotti
Rekor Head to Head26/01/2019 AC Milan vs Napoli 0-0 (Serie A)
25/08/2018 Napoli vs AC Milan 3-2 (Serie A)
14/04/2018 AC Milan vs Napoli 0-0 (Serie A)
18/11/2017 Napoli vs AC Milan 2-1 (Serie A)
21/01/2017 AC Milan vs Napoli 1-2 (Serie A)
Lima Laga Terakhir AC Milan
26/01/2017 AC Milan vs Napoli 0-0 (Serie A)
20/01/2019 Genoa vs AC Milan 0-2 (Serie A)
16/01/2019 Juventus vs AC Milan 1-0 (Supercoppa Italia)
12/01/2019 Sampdoria vs AC Milan 0-2 (Coppa Italia)
30/12/2018 AC Milan vs SPAL 2-1 (Serie A)
Lima Laga Terakhir Napoli
26/01/2019 AC Milan vs Napoli 0-0 (Serie A)
20/01/2019 Napoli vs Lazio 2-1 (Serie A)
13/01/2019 Napoli vs Sassuolo 2-0 (Coppa Italia)
30/12/2018 Napoli vs Bologna 3-2 (Serie A)
27/12/2018 Inter Milan vs Napoli 1-0 (Serie A)
Prediksi Pertandingan
Tuan rumah arahan Gennaro Gattuso diprediksi akan memainkan formasi 4-3-3 dengan menurunkan Krzysztof Piatek sejak menit awal. Selain itu, Alessio Romagnoli dan Mateo Musacchio yang tampil solid pada duel terakhir masih akan menjadi gerbang pertahanan terakhir bersama Gianluigi Donnarumma di bawah mistar gawang.
Carlo Ancelotti selaku pelatih Napoli juga diyakini akan mempertahankan skema 4-4-2 dengan sedikir perubahan di lini serang. Jika pada duel terakhir lalu Don Carletto menurunkan Lorenzo Insigine, Dries Mertens, Jose Callejon dan Arkadiusz secara bersamaan, dalam laga kali ini kemungkinan salah satu dari mereka akan memulai laga dari bangku cadangan. Allan yang mengalami cedera juga diikutsertakan ke dalam dalam skuat ini.
Jalannya pertandingan sendiri diprediksi akan berjalan mirip seperti pertemuan terakhir, di mana Napoli akan sedikit lebih menguasai bola. Serangan balik cepat AC Milan diyakini masih akan menjadi skema terbaik yang akan dipertontonkan Gennaro Gattuso dan anak buahnya. Namun dengan menilik rekor pertemuan dan performa kedua kesebelasan, Napoli diprediksi masih akan memenangkan pertandingan ini, kendati dengan skor tipis.
Editor: Gilang Ramadhan