tirto.id - 7 wakil Indonesia dipastikan berlaga di perempat final Korea Open 2019 hari ini, Jumat (27/9/2019) di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan. Salah satu pertandingan yang patut ditunggu adalah duel sesama ganda putra Merah Putih, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Menurut data BWF, pertemuan pasangan Marcus/Kevin vs Fajar/Rian sudah terjadi sebanyak 6 kali. Dari jumlah tersebut, duet Minions tercatat unggul 5-1 atas Fajar/Rian.
Kedua pasangan itu pertama kali saling berhadapan di semifinal Indonesia Open 2018. Pada kesempatan perdana tersebut Marcus/Kevin berhasil membukukan kemenangan lewat pertarungan dua set langsung.
Sepanjang 2019 Marcus/Kevin dan Fajar/Rian sudah bertemu sebanyak 4 kali, dengan hasil 3 kemenangan berpihak kepada Minions. Hasil dua pertemuan terakhir antara pasangan ini juga berada dalam genggaman Marcus/Kevin.
Terakhir kedua pasangan berjumpa di semifinal China Open 2019 pada pekan lalu. Minions mampu tampil solid hingga sukses mengemas kemenangan straight game 21-8 dan 21-16, hanya dalam tempo 26 menit saja.
“Harapannya bisa memberikan permainan yang terbaik buat besok (hari ini, Jumat 27/9). Bisa keluar permainannya dan maksimal,” ungkap Muhammad Rian Ardianto jelang pertarungan di perempat final.
Rangkaian laga perempat final Korea Open 2019 dibagi ke dalam 3 lapangan berbeda. Duel Marcus/Kevin vs Fajar/Rian dijadwalkan tersaji di lapangan-2 (court-2) untuk urutan laga ke-4.
Pertandingan pembuka di court-1 akan dimulai pukul 13.00 waktu setempat atau pukul 11.00 WIB. Sementara partai pertama di court-2 dan court-3 akan dihelat 15 menit kemudian. Khusus urutan laga ke-4 di court-2 dan court-3 dimulai tidak boleh kurang dari pukul 15.00 waktu setempat atau pukul 13.00 WIB.
Seluruh laga 8 besar Korea Open 2019 dapat dipantau langsung melalui live score di BWF Tournamentsoftware, atau dengan mengunjungi tautan ini.
Sedangkan khusus rangkaian laga di court-1 dapat disaksikan langsung melalui tayangan live streaming di channel youtube BadmintonWorld.tv.
Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia di perempat final Korea Open 2019, Jumat (27/9).
Lapangan-1 (Court-1)
- [Tunggal Putri] Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying (Taiwan) / partai ke-6
- [Tunggal Putra] Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei (Taiwan) / partai ke-7
- [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) / partai ke-4
- [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina) / partai ke-5
- [Ganda Campuran] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs He Ji Ting/Du Yue (Cina) / partai ke-1
- [Tunggal Putra] Shesar Hiren Rhustavito vs Chou Tien Chen (Taiwan) / partai ke-2
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus