Menuju konten utama

Iwan Fals dan Kisah Lirik Lagu Surat Buat Wakil Rakyat untuk DPR

Kisah lirik lagu "Surat Buat Wakil Rakyat" yang diciptakan Iwan Fals menyentil soal kinerja DPR. 

Iwan Fals dan Kisah Lirik Lagu Surat Buat Wakil Rakyat untuk DPR
Penyanyi Virgiawan Listanto alias Iwan Fals. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/aww/16.

tirto.id - Iwan Fals baru-baru ini menjadi sorotan karena sejumlah twitnya yang berbicara soal demo penolakan atas disahkannya Omnibus Law RUU Cipta Kerja menjadi Undang-undang. "Demo omnibuslaw lawannya keputusan sah, tentara dan polisi, yg paling serem ya pandemi...ati2 ah.." twit Iwan Fals di akun Twitter pribadinya pada 6 Oktober 2020 lalu.

Twit itu turut melahirkan sejumlah pro dan kontra. Ada yang mendukung, ada pula yang mengatakan bahwa sang legenda tidak lagi sekritis lagu-lagunya terdahulu. Padahal, pada zaman Orde Baru, lagu-lagunya kerap dinyanyikan dalam berbagai aksi demo.

Dalam twit berikutnya, pada 11 Oktober lalu, Iwan pun meminta untuk berhati-hati dalam membaca berita mengenai sikapnya terhadap demo karena bisa mendapat pemaknaan yang berbeda dari apa yang ia maksud. Sebab, berita itu hanya menyadur dari twitnya.

Ia kemudian membagikan screen capture berita berjudul "Iwan Fals Kritik Pendemo Supaya Mati Sendiri, Netizen: Gagal Jadi Legend!", sembari menuliskan kalimat:

"Sssst ati2 sekarang ini banyak berita kayak gini, yg diambil dari twitku, klo gak pandai2 menelaah bisa menggerogoti nilai2 perjuangan kita lho...ciiieee mengerogotiiii, eh grogot apa gragot ya...SemangArt," twit Iwan pada 11 Oktober lalu.

Twit Iwan Fals lainnya yang juga turut mendapat sorotan adalah: "& itu Aktor atau Dalang kerusuhan demo yg kemaren atau apalah namanya, harus segera disebut namanya oleh Pemerintah atau Hakim, klo nggak jangan2 orang bisa menduga Presiden sendirilah dalangnya."