tirto.id - Yogyakarta (Jogja), Bandung, dan Semarang menjadi kota tujuan bagi para pemudik. Jika Anda termasuk pemudik yang mengunjungi kota-kota tersebut, berikut ini rekomendasi lokasi untuk berlibur bersama keluarga.
Tradisi Lebaran adalah bermaafan dilanjutkan dengan makan siang bersama dengan makanan khas lontong opor, sambal goreng ati, dan menu Lebaran lainnya.
Setelah itu, Anda dan keluarga bisa mengunjungi tempat wisata berikut ini untuk menghabiskan waktu liburan yang berharga.
Lokasi Libur Lebaran di Jogja, Bandung, dan Semarang
Berikut lokasi libur Lebaran yang ada di Jogja, Bandung, dan Semarang:
1. Jogja
Saat berlibur ke Jogja, pengunjung akan menyaksikan beberapa adat yang seringkali dirayakan masyarakat sekitar, seperti:Lomba lari mbok mlayu
Start-finish lomba lari ada di Alun-Alun Sewandanan, Pura Pakualaman, pukul 05.30-10.00 WIB.
Bakda Mangiran
2. Bandung
Saat berlibur ke Bandung, wisatawan bisa pergi ke tempat-tempat wisata berikut:Tangkuban Perahu
Kawah ini terakhir meletus tahun 2019 dan memiliki bentuk seperti mangkuk raksasa. Tangkuban Perahu buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.
HTM domestik Rp20.000 (hari biasa) dan Rp 30.000 (hari libur). Harga Tiket Masuk (HTM) untuk turis mancangegara Rp200.000 (hari biasa) dan Rp300.000 (hari libur).
Floating Market
Floating Market Lembang juga seringkali menjadi sasaran rombongan wisatawan luar kota ketika mereka berkunjung ke Kota Kembang.
3. Semarang
Bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Semarang, bisa mengunjungi lokasi-lokasi berikut:Taman Menteri Supeno
Keindahan dan ketenangan taman ini membuatnya menjadi tempat yang sempurna untuk melepaskan penat usai seharian beraktivitas.
Pantai Marina
Selain itu, Pantai Marina juga ombak yang tenang, pemandangan kapal, dan garis pantai yang panjang.
Kampung Batik Semarang
Kampung Batik Semarang bisa dikunjungi sejak pukul 08.00 WIB-17.00 WIB.
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Dipna Videlia Putsanra