Menuju konten utama
PPPK Guru 2021 Tahap 2

Info Terbaru PPPK Guru 2021 Tahap 2 & Hari Terakhir Ujian PPPK

Ujian PPPK Guru tahap 2 informasi terbaru dan jadwal seleksi lanjutan terbaru. 

Info Terbaru PPPK Guru 2021 Tahap 2 & Hari Terakhir Ujian PPPK
Peserta mengikuti tes seleksi PPPK (Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) yang digelar Pemkab Tulungagung di Tulungagung, Jawa Timur, Senin (13/9/2021). ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko/foc.

tirto.id - Peserta Seleksi Kompetensi II yang mengikuti ujian susulan telah disediakan waktu pelaksanaan pada 12 Desember 2021.

Seleksi Kompetensi II rekrutmen PPPK Guru 2021 hari ini, Jumat 10 Desember 2021, memasuki hari terakhir.

Setelah itu, peserta tinggal menunggu pengumuman hasilnya yang dijadwalkan penyampaiannya pada 16 Desember 2021. Kendati demikian, proses ini belum selesai bagi peserta yang masih akan mengikuti ujian susulan.

Nunuk Suryani, Sekretaris Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kemendikbud Ristek, melalui akun Instagram pribadinya @nunuksuryani, mengatakan kesempatan peserta yang akan melakukan ujian susulan telah disediakan jadwal pada hari Minggu, 12 Desember 2021.

Peserta bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi ujian pada waktu yang ditentukan.

"Bagi yang direkomendasikan untuk ikut ujian susulan, hanya akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 12 Desember 2021 sesi 2 (pukul 14.00). TUK (Tempat Uji Kompetensi) akan diinformasikan segera," tulis Nunuk.

Peserta yang dapat mengikuti ujian susulan bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Mengutip surat pengumuman Kemendikbudristek Nomor: 7464/B/GT.01.00/2021, berikut ini alasannya:

1. Peserta hadir ke lokasi TUK tidak membawa dokumen asli bukti rapid test dengan hasil non reaktif/negatif

2. Peserta tidak hadir di lokasi TUK dengan alasan kesehatan seperti hasil rapid test positif, positif Covid-19, sakit, atau melahirkan.

3. Peserta mengalami kasus khusus atau keadaan kahar. Contohnya yaitu kondisi geografis, transportasi, bencana alam, dan sebagainya.

Pada poin 2 dan 3, peserta harus menyampaikan laporan tertulis pada penanggung jawab lokasi TUK dengan menyertakan alasan dan bukti.

Penanggung jawab utama dan/atau penanggung jawab lokasi kemudian menentukan apakah peserta yang berhalangan tersebut direkomendasikan melakukan ujian susulan atau tidak.

Bagi peserta yang mendapat rekomendasi untuk melakukan ujian susulan pada 12 Desember 2021 bisa melihat jadwal dan TUK sesi susulan di laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id.

Pengumuman ini tersedia satu hari sebelum pelaksanaan, atau pada hari Sabtu 11 Desember 2021.

Jadwal lanjutan rekrutmen PPPK Guru 2021

Rekrutmen PPPK Guru 2021 masih menyisakan beberapa agenda terkait dengan pelaksanaan Seleksi Kompetensi tahap II.

Berikut susunan jadwal lanjutan yang telah disesuaikan menurut surat pengumuman Kemendikbudristek Nomor: 6510/B/GT.01.00/2021:

- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi II: 6 - 10 Desember 2021

- Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi II: 16 Desember 2021

- Masa sanggah II (masa pengajuan sanggah): 17 - 19 Desember 2021

- Jawab sanggah II (tanggapan sanggah): 19 - 25 Desember 2021

- Pengumuman pasca masa sanggah II: 30 Desember 2021.

Baca juga artikel terkait PPPK GURU 2021 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo