Menuju konten utama

Imbas Lift Barang Jatuh: Margo City Tutup Sementara Hari Ini

Manajemen Margo City memutuskan untuk tutup sementara pada hari ini, Minggu (22/8/2021).

Imbas Lift Barang Jatuh: Margo City Tutup Sementara Hari Ini
Petugas menutup akses masuk ke mal di MargoCity, Depok, Jawa Barat, Sabtu (21/8/2021). Berdasarkan olah TKP pihak kepolisian, kejadian ambruknya sebagian bangunan serta plafon mal tersebut disebabkan oleh lift barang yang jatuh dari lantai tiga ke lantai satu. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/rwa.

tirto.id - Sebanyak 11 orang terluka akibat terjatuhnya lift barang di mal Margo City, Depok, Jawa Barat pada Sabtu 21 Agustus 2021 kemarin. Peristiwa tersebut juga mengakibatkan tiga buah mobil rusak yang terparkir dekat lift barang bagian luar.

Ke-11 orang terluka yaitu dari satpam, pengunjung dan pegawai tenan.

Sebanyak delapan orang di rawat di Rumah Sakit Bunda Margonda dan tiga orang di rawat di Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI). Akibat kejadian tersebut, manajemen Margo City memutuskan untuk tutup sementara pada hari ini, Minggu (22/8/2021).

"Ya kami putuskan tak membuka operasional besok [Minggu (22/8).red]," kata Staf Humas Margocity Sinta, Sabtu (21/8/2021) dikutip dari Antara.

Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengatakan sumber suara dentuman bukan berasal dari ledakan bom, melainkan suara lift barang yang terjatuh dari lantai 3.

Akibat kejadian ini beberapa bagian plafon dan tembok ambruk.

Imran juga mengatakan tidak ada pembangunan konstruksi di dalam Margo City. Hingga saat ini ia juga belum menjelaskan beberapa saksi-saksi yang diperiksa atas terjadinya peristiwa tersebut.

"Untuk kepentingan penyelidikan Margocity ditutup sementara," ucapnya.

Baca juga artikel terkait DEPOK

tirto.id - Hukum
Sumber: Antara
Editor: Bayu Septianto