Menuju konten utama

Head to Head Persebaya vs Persib Jelang Laga Liga 1 Hari Ini

Sejak 2010, riwayat menunjukkan Persib lebih sering mengalahkan Persebaya saat kedua tim bertemu.

Head to Head Persebaya vs Persib Jelang Laga Liga 1 Hari Ini
Pesepakbola Persib Bandung Ezechiel (kanan) berusaha melewati pesepakbola PS Tira Irfandi (kedua kiri) saat laga perdana Gojek Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Senin (26/3/2018). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

tirto.id - Pertandingan Persebaya vs Persib dalam laga tunda pekan kesembilan GoJek Liga 1 Kamis (26/7/2018) akan menjadi pertemuan pertama kedua tim sejak 2015. Saat itu, dalam pertemuan terakhir yang terjadi di ajang Piala Presiden, Persib keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.

Rupanya tak hanya laga terakhir saja yang menunjukkan bahwa Persib punya catatan mentereng saat berhadapan dengan Persebaya. Jika diulas lebih ke belakang, Maung Bandung pun memang lebih kerap menang ketimbang kalah saat bersua Bajul Ijo.

Sejak tahun 2010, Persib Bandung dan Persebaya Surabaya sudah enam kali berhadapan. Dari riwayat tersebut, hanya satu yang berakhir imbang, yakni pada ajang Liga Indonesia tahun 2014. Terlepas dari laga yang berakhir 1-1 itu, Persib tiga kali menang dan dua kali kalah dari Persebaya.

Kemenangan pertama terjadi pada tahun 2010 lalu. Saat itu Persib mempecundangi Bajul Ijo dalam ajang Liga Super Indonesia dengan skor akhir 4-2. Christian Gonzales yang saat itu masih berkostum Persib menorehkan brace di laga ini, sementara dua gol lain Maung Bandung dicetak Hilton Moreira dan Taufiq. Adapun dwigol balasan Persebaya masing-masing disarangkan Nova Arianto dan Andi Oddang.

Sebaliknya, kekalahan perdana Persib dari Persebaya dalam sembilan tahun terakhir juga terjadi di musim yang sama. Masih dalam ajang Liga Super, saat itu Persib takluk 2-1 dari Persebaya, di mana dua gol Bajul Ijo dicatatkan Taufiq dan Maman Abdurrahman. Adapun satu angka balasan Persib di laga ini dicetak Hilton Moreira.

6/9/2015Piala Presiden Persib Bandung2-0Persebaya Surabaya
22/10/2014Liga IndonesiaPersib Bandung3-1Persebaya Surabaya
14/10/2014Liga IndonesiaPersebaya Surabaya1-1Persib Bandung
19/12/2013Uji CobaPersib Bandung0-1Persebaya Surabaya
14/2/2010Liga SuperPersebaya Surabaya2-1Persib Bandung
23/1/2010Liga SuperPersib Bandung4-2Persebaya Surabaya
(Tabel Riwayat Head to Head Persebaya vs Persib)

Persib di Atas Angin

Tidak saja karena keunggulan riwayat head to head, Persib juga berada pada posisi diunggulkan lantaran tren mereka dalam empat laga terakhir. Maung Bandung tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya. Capaian mereka adalah dua kemenangan dan dua kali imbang.

22/7/2018Liga 1Barito Putera2-2Persib BandungImbang
16/7/2018Liga 1Persib Bandung1-0Persela LamonganMenang
12/7/2018Liga 1Perseru Serui0-0Persib BandungImbang
8/7/2018Liga 1Persib Bandung1-0PSIS SemarangMenang

Pada pihak berlawanan, Persebaya sebenarnya tercatat punya rapor baik. Namun catatan mereka tak sebagus Persib. Dalam empat laga terakhir Bajul Ijo dua kali menang, sekali imbang, dan menderita satu kekalahan.

22/7/2018Liga 1PSIS Semarang1-0Persebaya SurabayaKalah
18/7/2018Liga 1Persebaya Surabaya2-0PSMS MedanMenang
11/7/2018Liga 1Bhayangkara FC3-3Persebaya SurabayaImbang
7/7/2018Liga 1Persebaya Surabaya1-0Bali United PusamMenang
Persebaya Tetap Punya Modal Berharga

Punya tren dan head tohead lebih baik tak lantas menjamin Persib bakal mengalahkan Persebaya dengan mudah malam nanti. Pasalnya, Persebaya pun punya modal yang tak bisa dipandang sebelah mata.

Musim ini, Persebaya masih tercatat sebagai tim yang sulit dikalahkan tiap tampil di kandangnya. Hingga pekan ke-17 berakhir, hanya Barito Putera yang pernah mengalahkan Bajul Ijo di Stadion Gelora Bung Tomo. Sisanya, Persebaya empat kali menang dan tiga kali imbang.

Pada pihak berlawanan, Persib sendiri punya rapor tandang yang tak bisa dibilang bagus. Sepanjang Liga 1 musim ini, Maung Bandung hanya pernah sekali memenangkan laga di kandang lawan. Itu pun terjadi ketika lawan mereka adalah tim juru kunci, PSMS Medan. Dari delapan partai tandang, empat kali Maung Bandung bermain imbang dan tiga kekalahan mereka alami.

Kickoff pertandingan Persebaya vs Persib dijadwalkan pukul 18.30 WIB. Jika tak ada perubahan, Indosiar dan Vidio.com akan menyiarkan laga ini lewat saluran televisi dan live streaming.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan