Menuju konten utama
EURO 2024

H2H Italia vs Albania EURO 2024, Rekor Pertemuan, & Statistik

Head to Head (H2H) Italia vs Albania jelang jadwal EURO 2024 matchday 1 Grup B, hari Minggu (16/6), Gli Azzurri unggul. Cek rekor pertemuan dan statistik.

H2H Italia vs Albania EURO 2024, Rekor Pertemuan, & Statistik
Timnas Italia di Stadio Olimpico, Roma, Italia - 20 Juni 2021. REUTERS/Andreas Solaro TPX IMAGES OF THE DAY

tirto.id - Head to Head (H2H) Italia vs Albania jelang matchday 1 Grup B EURO 2024, menunjukkan keunggulan Gli Azzurri. Dalam 4 pertemuan terakhir yang sudah dilakoni kedua tim, Italia selalu sukses merebut kemenangan atas Shqiponjat (julukan Timnas Albania).

Jadwal Italia vs Albania diagendakan pada Minggu, 16 Juni 2024, mulai pukul 02.00 WIB, di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund. Live streaming Italia vs Albania bisa diakses melalui Vision+, serta siaran langsung RCTI.

Duel Italia vs Albania di babak penyisihan grup B EURO 2024, akan terhitung sebagai pertemuan ke-5 bagi kedua kubu. Dalam 4 pertemuan sebelumnya, Gli Azzurri selalu menorehkan kemenangan. Termasuk dengan skor 1-3 di laga uji coba, pada 16 November 2022.

Head to Head (H2H) Italia vs Albania di EURO 2024

Italia dan Albania pertama kali berjumpa dalam laga uji coba, pada 18 November 2014. Ketika itu Gli Azzurri berhasil memetik kemenangan dengan skor 1-0. Sampai saat ini Timnas Italia tercatat selalu menang atas Albania dalam 4 kali pertemuan.

Kendati punya rekor pertemuan bagus, Italia tetap wajib mewaspadai Timnas Albania di EURO 2024. Pasalnya, Armando Broja dan kawan-kawan terbilang tampil cukup baik di babak kualifikasi, dengan membukukan 4 kemenangan, 3 seri, dan 1 kalah. Mereka sukses menjadi juara grup mengungguli Ceko dan Polandia.

Bagi Albania, ajang EURO 2024 merupakan penampilan ke-2 di putaran final, sejak debut pada 2016. Ketika penampilan pertama di Piala Eropa, Shqiponjat gagal lolos dari fase grup. Oleh karenanya kali ini Albania bertekad meraih hasil lebih.

Di sisi lain, Timnas Italia yang berstatus juara bertahan Piala Eropa justru kesulitan ketika babak kualifikasi. Gli Azzurri bahkan harus menunggu hingga laga terakhir fase kualifikasi, guna memastikan tiket lolos ke EURO 2024.

Di samping itu Timnas Italia juga kehilangan banyak pemain kunci yang turut membawa gelar juara EURO 2020. Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini sudah pensiun, masih belum bisa digantikan oleh bek-bek muda yang masih tampil inkonsisten di beberapa turnamen internasional. Hal itu pula yang membuat mereka absen di Piala Dunia 2022.

Dikutip dari laman resmi UEFA, kiper sekaligus kapten Timnas Italia, Gianluigi Donnarumma, menyebut Timnas Albania sebagai lawan tangguh. Meski Italia punya keunggulan head to head (H2H), ia meminta rekan-rekannya untuk mempersiapkan diri dengan baik.

"Albania adalah tim hebat, dengan pemain muda menarik yang punya pengalaman. Setiap pertandingan berbeda, jadi kami harus menghadapinya sebaik mungkin, dan berusaha memenangkan setiap pertandingan," kata Gianluigi Donnarumma, dikutip dari laman resmi UEFA.

Sebelum menghadapi Albania, Timnas Italia sudah melakoni 2 laga uji coba di bulan Juni 2024. Hasilnya, Italia bermain imbang 0-0 kontra Turki, lalu menang 1-0 atas Bosnia & Herzegovina. Sementara Albania menumbangkan Liechtenstein dan Azerbaijan, masing-masing dengan skor 3-0 dan 3-1.

Perkiraan Line up Italia vs Albania di EURO 2024

Italia berpeluang tampil dengan formasi 3-4-2-1, mengandalkan Gianluca Scamacca di depan. Di lini tengah, Nicolo Fagioli bisa menggantikan peran Manuel Locatelli dan Nicolo Barella, yang ketika edisi 2020 bermain bagus bersama Jorginho di tengah.

Sementara Timnas Albania didominasi pemain muda. Mereka bisa mengandalkan penyerang muda Chelsea, Armando Broja. Ia bisa ditemani Jasir Asani dan Taulant Seferi dalam formasi 4-3-3.

Italia (3-4-2-1): Gianluigi Donnarumma; Matteo Darmian, Alessandro Buongiorno, Alessandro Bastoni; Giovanni Di Lorenzo, Federico Dimarco, Jorginho, Nicolò Fagioli; Lorenzo Pellegrini, Federico Chiesa; Gianluca Scamacca. Pelatih: Luciano Spalletti

Albania (4-3-3): Thomas Strakosha; Elseid Hysaj, Arlind Ajeti, Berat Djimsiti, Mario Mitaj; Ylber Ramadani, Kristjan Asllani, Nedim Bajrami; Jasir Asani, Taulant Seferi, Armando Broja. Pelatih: Sylvinho

Rekor Head to Head (H2H) Italia vs Albania

Italia dan Albania baru berjumpa sebanyak 4 kali sepanjang sejarah. Hasilnya, Gli Azzurri selalu merebut kemenangan. Meski demikian tim besutan Luciano Spalletti diprediksi tidak mudah memetik kemenangan.

Albania yang tampil impresif di fase kualifikasi jelas menargetkan hasil positif di EURO 2024. Mereka perlu berjuang keras dalam Grup B, yang dihuni Italia, Kroasia, dan Spanyol.

Hasil 4 Pertemuan Terakhir Italia vs Albania:

  • 16-11-2022: Albania vs Italia 1-3 (Friendly)
  • 09-10-2017: Albania vs Italia 0-1 (Kualifikasi Piala Dunia 2018)
  • 24-03-2017: Italia vs Albania 2-0 (Kualifikasi Piala Dunia 2018)
  • 18-11-2014: Italia vs Albania 1-0 (Friendly)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Italia:

  • 10-06-2024: Italia vs Bosnia 1-0 (Friendly)
  • 05-06-2024: Italia vs Turki 0-0 (Friendly)
  • 25-03-2024: Italia vs Ekuador 2-0 (Friendly)
  • 22-03-2024: Venezuela vs Italia 1-2 (Friendly)
  • 21-11-2023: Ukraina vs Italia 0-0 (Kualifikasi EURO 2024)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Albania:

  • 08-06-2024: Albania vs Azerbaijan 3-1 (Friendly)
  • 04-06-2024: Albania vs Liechtenstein 3-0 (Friendly)
  • 26-03-2024: Swedia vs Albania 1-0 (Friendly)
  • 23-03-2024: Albania vs Chile 0-3 (Friendly)
  • 21-11-2023: Albania vs Kepulauan Faroe 0-0 (Kualifikasi EURO 2024)

Live Streaming RCTI: Italia vs Albania di EURO 2024

Live streaming RCTI antara Italia vs Albania dalam jadwal Piala Eropa EURO 2024 pekan ini, bisa ditonton melalui Vision+, pada Minggu (16/6/2024), jam tayang 02.00 WIB.

Untuk dapat menonton tayangan EURO 2024 di Vision+, penggemar sepak bola di Tanah Air dapat terlebih dulu mengikuti paket berlangganan EURO Regular Pack. Paket tersebut dibanderol seharga Rp99.000, dan berlaku selama 62 hari.

Link Live Streaming Italia vs Albania di Vision+ (EURO 1)

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan EURO 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait EURO 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama