tirto.id - Tim bulu tangkis beregu campuran Indonesia menundukkan Sri Lanka untuk laga pembuka Grup C di ajang Tong Yun Kai Cup 2019, pada Selasa (19/3/2019). Berlaga di Queen Elizabeth Stadium, Hong Kong, skuat Merah Putih sukses memetik kemenangan telak 5-0 atas rivalnya tersebut.
Poin pertama Indonesia di kejuaraan yang juga dikenal dengan sebutan Badminton Asia Mixed Team Championships 2019 (BAMTC 2019) disumbangkan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow.
Tontowi/Winny sukses mengatasi perlawanan duet Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa, lewat pertarungan straight game dalam tempo 32 menit.
Tunggal putra 23 tahun, Ihsan Maulana Mustofa, memperlebar keunggulan Merah Putih kala mengandaskan pemain 31 tahun, Dinuka Karunaratna, juga lewat pertarungan dua set langsung.
Sementara ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra, berhasil mengunci kemenangan psikologis skuat Merah Putih saat menyumbang poin ketiga, dengan menumbangkan pasangan Sachin Dias/Buwaneka Goonethilleka.
Sang juara Thailand Masters 2019, Fitriani, berhasil memperlebar keunggulan Indonesia menjadi 4-0, saat melibas Dilmi Dias, dua set langsung dalam tempo hanya 24 menit saja.
Kemudian ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta sukses menyempurnakan keunggulan tim bulu tangkis Indonesia, saat membukukan kemenangan rubber game atas pasangan Thilini Pramodika Hendahewa/Kavidi Sirimannage.
Berikut hasil lengkap Indonesia vs Sri Lanka untuk laga pembuka Grup C di Tong Yun Kai Cup 2019, Selasa (19/3/2019).
INDONESIA vs SRI LANKA
- [Ganda Campuran] Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow vs Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa (24-22, 21-15)
- [Tunggal Putra] Ihsan Maulana Mustofa vs Dinuka Karunaratna (21-9, 21-14)
- [Ganda Putra] Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra vs Sachin Dias/Buwaneka Goonethilleka (21-8, 21-17)
- [Tunggal Putri] Fitriani vs Dilmi Dias (21-15, 21-6)
- [Ganda Putri] Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Thilini Pramodika Hendahewa/Kavidi Sirimannage (15-21, 21-6, 21-11)
Untuk laga lanjutan Grup C, tim beregu campuran Indonesia akan menghadapi tantangan Thailand pada hari Kamis (21/3/2019).
Editor: Fitra Firdaus & Agung DH