Menuju konten utama

Hasil Segmen 5 Debat Capres Keempat Malam Ini 21 Januari 2024

Berikut hasil lengkap Debat Capres Keempat Segmen 5 Pemilu 2024 yang merupakan sesi tanya jawab antar calon wakil presiden.

Hasil Segmen 5 Debat Capres Keempat Malam Ini 21 Januari 2024
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (kanan) menyampaikan pandangannya saat Debat Keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/tom.

tirto.id - Debat cawapres malam ini, Minggu, 21 Januari 2024, memasuki segmen 5. Acara diselenggarakan mulai pukul 19.00 WIB di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta. Bagaimana hasilnya?

Usai segmen 1-4, para cawapres saling berargumen terkait tema yang diusung KPU (Komisi Pemilihan Umum). Mereka memberikan pertanyaan untuk calon wakil presiden lain. Kemudian dijawab dan saling merespons.

Cawapres Pemilu 2024 terdiri dari Muhaimin Iskandar (cawapres nomor urut 1), Gibran Rakabuming Raka (cawapres nomor urut 2), dan Mahfud MD.

Tema yang menjadi topik adalah perihal Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam dan Mineral, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, serta Masyarakat Adat dan Desa".

Hasil Segmen 5 Debat Cawapres 2024

Berikut adalah poin-poin penting dari hasil segmen 5 debat cawapres 2024:

1. Lithium Ferrophosphate (LFP)

Gibran Rakabuming memberikan pertanyaan untuk Muhaimin Iskandar tentang LFP atau lithium ferrophosphate. Pertanyaannya yaitu apakah paslon nomor urut 1 anti nikel?

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin merespons dengan memberikan jawaban sebagai berikut:

  • Menurut Cak Imin, semua ada etika dan tidak main tebak-tebakan karena levelnya adalah cawapres;
  • Apapun yang menjadi kebijakan dan digunakan, rujukannya adalah etika lingkungan;
  • Keseimbangan antara menempatkan manusia dan alam;
  • Produksi tambang yang dimunculkan tidak sembrono dan sewenang-wenang.

Cak Imin juga menyinggung terkait ijazah palsu yang seolah menyindir calon wakil presiden lain.

Gibran lantas merespons dengan menyoroti bahwa cawapres nomor urut 1 tidak paham dengan pertanyaan yang diajukan tentang LFP.

2. Jokowi Impor Beras

Kali ini giliran Mahfud MD yang menyodorkan pertanyaan untuk Gibran. Pertanyaannya adalah apa tanggapan terkait masalah impor pangan era Jokowi?

Gibran kemudian merespons dengan memberikan jawaban sebagai berikut:

  • Gibran menilai Mahfudh agak ngambek karena pertanyaannya yang selalu dinilai receh.
  • Menurut Gibran, Indonesia sudah swasembada beras pada 2019-2022.
  • Kuncinya adalah bagaimana kerja sama untuk melakukan ekstensifikasi lahan di tingkat desa dan nasional.
  • Pupuk menjadi kunci meningkatkan produktifitas.
  • Selain itu, cara lain yang ditawarkan yaitu menggandeng anak-anak muda lewat smart farming hingga digunakan drone untuk menyemprotkan pestisida.

Mahfud MD kemudian kembali menjelaskan bahwa pertanyaannya adalah terkait dengan pertanyaan yang pernah diajukan Prabowo Subianto kepada Joko Widodo dalam acara debat capres tentang impor pangan pada 2019.

3. Bahaya Lingkungan & Krisis Iklim

Sesi berikutnya adalah Muhaimin Iskandar mengajukan pertanyaan untuk Mahfud MD. Pertanyaannya adalah apakah masalah lingkungan hidup dan krisis iklim itu merupakan kesalahan dalam visi atau kepemimpinan.

Mahfud MD lantas memaparkan beberapa poin:

  • Data yang sudah disampaikan Cak Imin sudah dipaparkan di opening speech Mahfud MD.
  • Ia membenarkan data yang dibawa Cak Imin.
  • Menurutnya, terjadi permasalahan sejak zaman orde baru, terutama munculnya BPN.
  • Harus dibuat kesepakatan bagaimana cara menyelesaikan.

Cak Imin merespons dengan harus ada lembaga dibawah presiden terkait reforma agraria. Ia juga mengajak calon lain untuk melakukan taubat ekologis.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Politik
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora