Menuju konten utama
Hasil & Klasemen Piala Dunia

Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam & Klasemen: Spanyol Menang 7-0

Hasil Piala Dunia 2022 tadi malam Spanyol vs Kosta Rika skor 7-0 & Jerman vs Jepang 1-2. Cek klasemen Piala Dunia 2022 terbaru hari ini Kamis 24 November.

Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam & Klasemen: Spanyol Menang 7-0
Logo Piala Dunia Qatar 2022 diproyeksikan di gedung opera Aljazair, Selasa 3 September 2019. Ditampilkan di layar besar dan diproyeksikan ke landmark di seluruh dunia, logo Piala Dunia Qatar 2022 terungkap Selasa dengan desain yang mencerminkan kompaknya kedua turnamen tersebut. infrastruktur dan jadwal musim dingin. (AP Photo/Toufik Doudou)

tirto.id - Hasil Piala Dunia 2022 tadi malam antara Spanyol vs Kosta Rika ditutup dengan pesta gol La Roja via skor 7-0 pada Kamis (24/11/2022) di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar. Pasukan Luis Enrique memimpin klasemen Piala Dunia 2022 terbaru Grup E, unggul dari Jepang yang secara mengejutkan mampu menaklukkan Jerman 1-2 di Stadion Internasional Khalifa.

Kemenangan Spanyol atas Kosta Rika ditentukan oleh brace Ferran Torres ditambah gol pembuka Dani Olmo dan berturut-turut aksi Marco Asensio, Gavi, Carlos Soler, hingga Alvaro Morata. Khusus Torres, dengan 2 gol ini, sang penyerang Barcelona bersaing di puncak top skor Piala Dunia 2022 bersama Enner Valencia (Ekuador), Bukayo Saka (Inggris), Mehdi Taremi (Iran), dan Olivier Giroud (Prancis).

Spanyol yang tidak membawa serta kiper Manchester United David De Gea dan bek veteran PSG, Sergio Ramos, mengandalkan starting XI berisi penggawa muda. Gelandang Barcelona, Gavi yang baru berusia 18 tahun 110 hari memecahkan rekor sebagai pemain La Roja termuda yang berlaga di Piala Dunia.

Gavi diletakkan Luis Enrique bersama dua rekannya sesama gelandang Barcelona, yaitu kapten Sergio Busquets dan Pedri. Sementara itu, Rodri, pemain tengah Manchester City, diplot Lucho sebagai bek tengah, berduet dengan Aymeric Laporte. Dengan komposisi 4-3-3, Spanyol menghadapi tantangan permainan ultradefensif Kosta Rika yang memakai pola 5-4-1.

Sejak awal, Spanyol langsung menyerbu pertahanan Kosta Rika. Tidak butuh waktu lama, 11 menit setelah kick-off, La Roja sudah unggul lewat gol Dani Olmo. Umpan Gavi yang membentur pemain lawan sehingga berbelok arah diselesaikan oleh sang penyerang RB Leipzig dengan apik.

Gol Olmo tadi hanyalah pembukaan untuk pesta Spanyol. Menit 21, skor membesar. Bermula dari umpan datar Jordi Alba, barisan bek Kosta Rika tidak berkutik. Marco Asensio jadi pemain pertama yang bereaksi menyambut bola. Tembakannya menjebol gawang mantan rekan setimnya di Real Madrid, Keylor Navas.

Kosta Rika kesulitan menahan laju Spanyol, termasuk dalam monopoli penguasaan bola. Kesalahan juga mudah dilakukan oleh Los Ticos. Salah satunya ketika Oscar Duarte menjatuhkan Alba di kotak penalti. Tendangan 12 pas yang dieksekusi Ferran Torres masuk pada menit 31.

Pelatih Kosta Rika, Luis Fernando Suarez, coba memperbaiki organisasi pertahanannya dengan masuknya Kendall Waston, bek berusia 34 tahun usai turun minum. Namun, Los Ticos tetap dibuat pasif oleh Spanyol. Hasilnya gol keempat lahir. Bryan Oviedo tak bisa mencegah Ferran Torres membobol gawang Navas sekali lagi.

Spanyol masih menciptakan 3 gol lagi. Pelaku gol kelima adalah Gavi, sang bocah 18 tahun. Gelandang Barcelona ini menyelesaikan bola kirimam Alvaro Morata yang menggantikan Ferran Torres. Jadilah Gavi memecahkan rekor pula sebagai pemain termuda yang mencetak gol untuk Spanyol di Piala Dunia.

Pada injury time babak kedua, Carlos Soler membukukan gol keenam Spanyol. Memanfaatkan kesalahan Navas yang tidak bisa meredam umpan silang Nico Williams, sang supersub tinggal membidik dari jarak dekat. Berikutnya, Alvaro Morata tidak mau ketinggalan untuk mencetak gol pada menit 90+2'.

Kemenangan impresif Spanyol ini membuat mereka memimpin klasemen Grup E. Namun, ini tidak menutup kejutan yang dilakukan oleh Jepang pada Rabu (23/11) malam. Samurai Biru yang berhadapan dengan sang juara piala dunia 4 kali, Jerman, nyatanya mampu melakukan keajaiban seperti yang diperbuat Arab Saudi terhadap Argentina.

Seperti Arab, Jepang juga tertinggal lebih dahulu via titik penalti. Pelanggaran kiper Shuichi Gonda berbuah hukuman tendangan 12 pas yang dituntaskan dengan apik oleh Ilkay Gundogan. Jerman bahkan sempat mencetak gol lagi di babak pertama, tetapi aksi Kai Haverts tidak disahkan wasit.

Namun, pada babak kedua, Samurai Biru bangkit. Mereka mencetak 2 gol yang semuanya dikemas oleh penggawa yang bermain di Bundesliga. Gelandang Freiburg, Ritsu Doan membobol gawang Manuel Neuer ketika laga berjalan 75. Berikutnya, Takuma Asano yang di level klub berseragam Vfl Bochum, menjadi penentu kemenangan Jepang lewat sepakannya 7 menit jelang bubaran.

Bagi Jerman, kekalahan dari Jepang ini membuat mereka ada di peringkat 3 Grup E yang berlabel grup neraka. Die Mannschaft ada dalam ancaman besar untuk gagal lolos ke 16 besar. Pasalnya, mereka belum bertemu Spanyol, sedangkan Jepang belum jumpa Kosta Rika yang merupakan tim terlemah di grup.

Hasil Piala Dunia 2022 Tadi Malam

Berikut ini hasil pertandingan Piala Dunia 2022 tadi malam pada Rabu (23/11/2022) hingga Kamis (24/11).

Maroko vs Kroasia Skor 0-0

Pencetak Gol: -

Jerman vs Jepang 1-2

Pencetak Gol: Ilkay Gundogan 33' penalti/ Ritsu Doan 75', Takuma Asano 83'

Spanyol vs Kosta Rika 7-0

Pencetak Gol: Dani Olmo 11', Marco Asensio 21', Ferran Torres 31' penalti dan 54', Gavi 74', Carlos Soler 89', Alvaro Morata 90+2'

Belgia vs Kanada 1-0

Pencetak Gol: Michy Batshuaty 44'

Klasemen Piala Dunia 2022 Terbaru Hari Ini

Berikut ini klasemen sementara Piala Dunia 2022 di Grup A hingga F hingga Kamis (24/11/2022).

Klasemen Piala Dunia Grup A

No.TimMMSKSGPoin
1Belanda110023
2Ekuador110023
3Senegal1001-20
4Qatar1001-20

Klasemen Piala Dunia Grup B

No.TimMMSKSGPoin
1Inggris110043
2Wales101001
3AS101001
4Iran1001-40

Klasemen Piala Dunia Grup C

No.TimMMSKSGPoin
1Arab Saudi110013
2Polandia101001
3Meksiko101001
4Argentina1001-10

Klasemen Piala Dunia Grup D

No.TimMMSKSGPoin
1Prancis1100+33
2Tunisia101001
3Denmark101001
4Australia1000-30

Klasemen Piala Dunia Grup E

No.TimMMSKSGPoin
1Spanyol1100+73
2Jepang1100+13
3Jerman1001-10
4Kosta Rika1001-70

Klasemen Piala Dunia Grup F

No.TimMMSKSGPoin
1Belgia1100+13
2Kroasia101001
3Maroko101001
4Kanada1001-10

Klasemen Piala Dunia Grup G

No.TimMMSKSGPoin
1Brazil000000
2Kamerun000000
3Serbia000000
4Swiss000000

Klasemen Piala Dunia Grup H

No.TimMMSKSGPoin
1Ghana000000
2Korea Selatan000000
3Portugal000000
4Uruguay000000

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya