Menuju konten utama
Liga Champions Asia 2019

Hasil Newcastle Jets vs Persija: Babak Pertama Minim Peluang

Skor 0-0 menjadi hasil babak pertama laga Newcastle Jets vs Persija di babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

Hasil Newcastle Jets vs Persija: Babak Pertama Minim Peluang
Pesepak bola Persija Jakarta Marco Simic (kiri) berusaha melewati pesepak bola 757 Kepri Jaya FC Muhammad Andika pada laga babak 32 besar Piala Indonesia  2018-2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/1/2019). ANTARA FOTO/Suwandy

tirto.id - Babak pertama laga Newcastle Jets vs Persija di babak kualifikasi Liga Champions Asia 2019 yang dihelat di Stadion McDonald Jones, Selasa (12/2/2019) berkesudahan dengan skor sementara 0-0. Kendati sering tertekan, Macan Kemayoran mampu memaksa skor paruh pertama berakhir imbang.

Tuan rumah menurunkan striker andalan Roy O’Donovan di lini serang. Di lini tengah, Steven Ugarkovic dan Dimitri Petratos bertindak sebagai pengatur serangan. Sementara lini belakang dipercayakan kepada duet Nigel Boogaard dan Nikolai Topor-Stanley.

Di lain pihak, Persija turun dengan patron 4-3-3 dengan Riko Simanjuntak, Marko Simic, dan Beto Goncalves di lini depan. Sementara lini tengah dikomandoi Ramdani Lestaluhu. Adapun Maman Abdurrahman dan Ryuji Utomo ditunjuk sebagai pengawal di lini belakang.

Tempo permainan berlangsung relatif cepat hingga babak pertama berjalan 15 menit. Kendati bertindak sebagai tim tamu, Macan Kemayoran tampil percaya diri. Sebaliknya, tuan rumah bermain rapat dan kerap melancarkan serangan yang diawali dari lini belakang.

Peluang pertama yang berpotensi gol diciptakan tuan rumah Newcastle Jets. Menerima crossing dari sisi kanan pertahanan Persija, Roy O’Donovan hampir saja menggetarkan gawang Andritany andai sentuhannya tak menyamping tipis di sisi kanan gawang.

Sadar terus menerus tertekan, pada menit 40 pelatih Ivan Kolev melakukan perubahan dengan memasukkan Tony Sucipto menggantikan Yan Pieter Nasadit. Hasilnya, satu menit jelang babak pertama usai, mantan pemain Persib tersebut mampu melakukan satu shots on target. Sayang, sepakannya masih bisa diantisipasi kiper Glen Moss.

Tak lama setelah peluang tersebut, wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya paruh pertama, skor pun tak berubah 0-0.

Susunan Pemain

Newcastle Jets: Glen Moss, Johnny Koutroumbis, Nigel Boogaard, Nikolai Topor-Stanley, Daniel Georgievski; Ben Kantarovski, Steven Ugarkovic, Dimitri Petratos, Kaine Sheppard; Roy O'Donovan.

Cadangan: Lewis Italiano, Ivan Vujica, Nick Cowburn, Kosta Petratos, Lachlan Jackson, Matt Ridenton, Angus Thurgate.

Persija: Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan, Maman Abdurrahman, Ryuji Utomo, Dany Saputra, Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Yan Pieter Nasadit, Riko Simanjuntak, Alberto Goncalves, Marko Simic.

Cadangan: Shahar Ginanjar, Tony Sucipto, Fitra Ridwan, Novri Setiawan, Septinus Alua, Heri Susanto, Bambang Pamungkas.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS ASIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman