Menuju konten utama

Hasil Liga Negara UEFA, Swiss vs Islandia Skor Akhir 6-0

Tuan rumah pesta gol. Skor 6-0 menjadi hasil akhir Swiss vs Islandia di Liga Negara Eropa 2018.

Hasil Liga Negara UEFA, Swiss vs Islandia Skor Akhir 6-0
Xherdan Shaqiri pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Timnas Swedia vs Timnas Swiss di St. Petersburg Stadium, St. Petersburg, Rusia, Selasa (03/07/2018). AP Photo/Darko Bandic

tirto.id - Pertandingan Swiss vs Islandia di Liga Negara Eropa 2018 berkesudahan dengan skor akhir 6-0. Bermain di Kybunpark St. Gallen, Sabtu (8/9/2018) dini hari, tuan rumah berpesta. Enam gol bersarang ke gawang Hannes Halldorsson.

Babak pertama dimulai publik tuan rumah bersorak usai Steven Zuber mencetak gol pembuka. Memanfaatkan umpan dari Ricardo Rodriguez, tendangan kaki kirinya masuk ke pojok kanan atas gawang Hannes Halldorsson. Swiss unggul 1-0.

Denis Zakaria menambah keunggulan Swiss menjadi 2-0 pada menit 23. Berawal dari tendangan bebas Xherdan Shaqiri yang tak mampu diantisipasi dengan baik oleh Hannes Halldorsson, bola yang ditepis tak sempurna berhasil disambar oleh Denis Zakaria.

Islandia selalu kewalahan di sisi kiri pertahanan mereka. Kevin Mbabu, Breel Embolo, dan Xherdan Shaqiri aktif menyerang sisi yang digawangi Birkir Mar Savarsson ini.

Hingga menit 32, tim tamu hanya sekali menciptakan peluang. Swiss sendiri mencetak tiga peluang yang semuanya tepat sasaran. Hingga babak pertama usai, Islandia yang memiliki 45 persen penguasaan bola tak mampu mencetak gol. Skor tetap 2-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Xherdan Shaqiri kembali menjadi aktor gol ketiga Swiss berkat tendangan bebasnya pada menit 53. Bola hasil tendangannya dibelokkan oleh Birkir Bjanarsson. Skor 3-0 untuk keunggulan Swiss.

Haris Seferovic mencetak gol keempat Swiss pada menit 67 memanfaatkan umpan backheel Fabian Schar. Tendangan tanpa kontrolnya menghujam ke gawang Hannes Halldorsson.

Swiss kemudian benar-benar tampil cemerlang dengan mencetak 2 gol tambahan melalui dua pemain pengganti, Albian Ajeti dan Admir Mehmedi. Masing-masing pada menit 71 dan 82.

Secara statistik, Swiss unggul dalam jumlah tembakan dan penguasaan bola yang mencapai 59%. Sedang Islandia hanya mencetak 2 tembakan ke gawang sepanjang 90 menit.

Dengan ini Swiss tetap tak terkalahkan di kandang sejak Mei 216 dan meraih 3 poin perdana di Grup 2 Liga A.

Berikut ini susunan pemain kedua kesebelasan:

Swiss (4-2-3-1): Yann Sommer; Kevin Mbabu, Fabian Schar, Manuel Akanji, Ricardo Rodriguez; Granit Xhaka, Denis Zakaria; Breel Embolo, Xherdan Shaqiri, Steven Zuber; Haris Seferovic.

Islandia (4-2-2): Hannes Halldorsson; Birkir Mar Savarsson, Ragdar Sirgudsson, Sverrir Ingason, Ari Freyr Skulason; Rurik Gislason, Gylfi Sirgudsson, Victor Palsson, Birkir Bjarnason; Jon Dadi Bodvarsson, Bjorn Sigurdason.

Baca juga artikel terkait UEFA NATIONS LEAGUE atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan