tirto.id - Hasil Perseru vs Sriwijaya FC di babak pertama, skor sementara berkesudahan imbang tanpa gol. Berlaga di Stadion Gajayana, Malang, Minggu (27/5/2018) malam, tim tamu belum mampu menciptakan gol kendati mendominasi serangan.
Sriwijaya FC nyaris memecah kebuntuan pada menit ke-25. Umpan lambung Mahamadou Bamba Ndiaye dari sisi kiri pertahanan Perseru, berhasil diteruskan Alberto "Beto" Goncalves, namun tak membahayakan gawang Samuel Reimas.
Beberapa menit kemudian, tim tamu unggul usai Hamka Hamzah mengoyak jala gawang. Belum sempat melakukan selebrasi, wasit menganulir gol tersebut. Hamka dinilai mengganggu upaya Samuel saat mengamankan bola.
Serangan Sriwijaya FC tak terhenti. Melihat Beto tak terkawal, Esteban Vizcarra melepas umpan mendatar ke kotak penalti. Peluang yang tercipta pada menit ke-37 itu kandas, usai bola berhasil dihalau lini belakang tim tuan rumah.
Hingga satu menit tambahan waktu yang diberikan wasit usai, tak ada gol tercipta. Hasil Perseru vs Sriwijaya FC untuk sementara berkesudahan imbang tanpa gol di babak pertama. Laga jeda sejenak untuk turun minum.
Susunan Pemain
Perseru: Samuel Reimas (GK), Kunihiro Yamashita, Donii Haroid Monim, Habel Boas Inzaghi Isir, Anis Abar, Arthur Barrios Bonai, Tonny Roy Ayomi, Ronald Meosido, Makarius Fredik Suruan, Djamel Romano Boerstra, Silvio Escobar.
Sriwijaya FC: Teja Paku Alam (GK), Hamka Hamzah, Mahamadou Bamba Ndiaye, Alfin Ismail Tuasalamony, Marckho Sandy Merauje, Yu Hyun Koo, Esteban Vizcarra, Manuchekhr Nasrulloyevich Dzhalilov, Makan Konate, Zulfiandi, Alberto Goncalves.
Editor: Ibnu Azis