tirto.id - Hasil lengkap Piala Dunia Antarklub 2023 memunculkan Manchester City sebagai juara turnamen tersebut. The Citizens menyegel gelar itu setelah mengalahkan Fluminense (Brasil) via skor 4-0.
Manchester City memenangkan partai final Piala Dunia Antarklub 2023 melawan Fluminense pada Sabtu, 23 Desember 2023, pukul 01.00 WIB dini hari. Sebanyak 4 gol mampu disarangkan pasukan Pep Guardiola ke gawang kampiun Piala Libertadores 2023 itu.
Kesuksesan Manchester City menjuarai Piala Dunia Antarklub 2023 merupakan prestasi tersendiri. The Citizens mengukir sejarah karena mampu menyabet trofi juara dunia klub untuk pertama kalinya. Capaian ini menyamai torehan tim Inggris lain, yaitu Liverpool, Chelsea, dan Manchester United.
Hasil Piala Dunia Antarklub 2023: Juara, Top Skor, MVP
Selama jalannya pertandingan, Manchester City sudah tancap gas sejak menit-menit awal. Upaya ini membuahkan hasil manis. The Citizens mampu unggul cepat atas Fluminense lewat aksi Julian Alvarez ketika laga baru memasuki detik ke-40.
Julian Alvarez memanfaatkan bola muntah hasil tendangan spekulasi Nathan Ake dari luar kotak penalti. Bola yang meluncur ke gawang hanya mengenai tiang. Namun, Alvarez berhasil menyambut bola muntah itu di depan gawang.
Pada 27 menit kemudian, Manchester City kembali unggul. Kali ini, City mencetak gol ke-2 lewat bunuh diri bek Fluminense, Nino. Upaya Nino melakukan blok tendangan Foden tak membuat bola terbuang ke luar lapangan, tapi justru masuk ke gawang sendiri.
Hingga berakhirnya babak pertama, Manchester City memimpin atas Fluminense 2-0. Menginjak babak kedua, tempo permainan tetap sama. The Citizens masih menguasai permainan. Namun demikian, City tak lantas langsung bisa menambah skor lagi.
Baru pada menit ke-72, Manchester City berhasil mencatatkan gol ketiganya. Kali ini, giliran Phil Foden yang membubuhkan nama di papan skor, assist dari Julian Alvarez. Alvarez mengukir gol keduanya di menit 88 sekaligus mengunci kemenangan City atas Fluminense menjadi 4-0.
Prestasi City di Piala Dunia Antarklub 2023 merupakan gelar ke-5 mereka sepanjang tahun ini. Sebelumnya, City telah mendapatkan gelar domestik dan kontinental, seperti Liga Inggris, Piala FA, Piala Liga, dan Liga Champions Eropa.
Sementara itu, status top skor Piala Dunia Antarklub 2023 menjadi milik 3 orang berbeda. Masing-masing pemain mencetak 2 gol. Selain Julian Alvatez, terdapat Karim Benzem (Al Ittihad) dan Ali Maaloul (Al Ahly).
Bagi Alvarez, gelar top skor di Piala Dunia Antarklub 2023 cukup istimewa. Pasalnya, Alvarez bisa meraih gelar tersebut, meski ia hanya bermain sebagai starter sebanyak 1 kali, yaitu di partai final melawan Fluminense.
Penghargaan pemain terbaik (MVP) di Piala Dunia Antarklub 2023 jatuh kepada Rodri. Gelandang The Citizens itu berkontribusi penting di kejuaraan ini. Ia membuat lini tengah City seimbang, baik saat bertahan maupun menyerang.
Sebelumnya, Rodri juga dikukuhkan sebagai Man of the Match saat City melawan Urawa Red Diamonds di laga semifinal. Performa itu kemudian disempurnakan Rodri dengan tampil apik di final. Tak ayal, ia merebut Golden Ball di akhir turnamen.
Selain Rodri, Kyle Walker berada di urutan kedua dalam daftar pemain terbaik. Karena itu, ia mendapatkan penghargaan Silver Ball. Di sisi lain, Bronze Ball diberikan kepada Jhon Arias (Fluminense) selaku pemain terbaik ketiga. Al Ittihad, wakil tuan rumah, meraih status FIFA Fair Play Award.
Hasil Lengkap Final Piala Dunia Antarklub 2023
Berikut adalah hasil lengkap final Piala Dunia Antarklub 2023 yang sudah digelat pada Sabtu, 23 Desember 2023, pukul 01.00 WIB dini hari di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
- Manchester City vs Fluminense 4-0
- Pencetak gol: Julian Alvarez (1' dan 88'), Nino (Own Goal, 27', Phil Foden (72').
Daftar Top Skor Piala Dunia Antarklub 2023
Berikut adalah daftar top skor Piala Dunia Antarklub 2023
Rank | Player | Team | Goals |
---|---|---|---|
1 | Julián Álvarez | Manchester City | 2 |
Karim Benzema | Al-Ittihad | ||
Ali Maâloul | Al Ahly | ||
4 | Jhon Arias | Fluminense | 1 |
Emam Ashour | Al Ahly | ||
Bernardo Silva | Manchester City | ||
Hussein El Shahat | Al Ahly | ||
Phil Foden | Manchester City | ||
Yasser Ibrahim | Al Ahly | ||
José Kanté | Urawa Red Diamonds | ||
N'Golo Kanté | Al-Ittihad | ||
John Kennedy | Fluminense | ||
Mateo Kovačić | Manchester City | ||
Romarinho | Al-Ittihad | ||
Alex Schalk | Urawa Red Diamonds | ||
Alexander Scholz | Urawa Red Diamonds | ||
Percy Tau | Al Ahly |
MVP Piala Dunia Antarklub 2023
Berikut adalah MVP atau peraih penghargaan Piala Dunia Antarklub 2023:
- Golden Ball - Rodri (Manchester City)
- Silver Ball - Kyle Walker (Manchester City)
- Bronze Ball - Jhon Arias (Fluminense)
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yantina Debora