Menuju konten utama
Piala Asia U23 2020

Hasil-Klasemen Piala Asia AFC U23 2020, Jadwal Live FOX 16 Januari

Hasil Piala Asia U23 2020 memastikan Korsel, Uzbekistan, Arab Saudi, dan Suriah lolos ke perempat fina. Jadwal laga pada Kamis (16/1) antara Vietnam vs Korea Utara live FOX Sports.

Hasil-Klasemen Piala Asia AFC U23 2020, Jadwal Live FOX 16 Januari
Timnas korea merayakan gol pada piala AFC u23. foto/afc.com

tirto.id - Gelaran Piala Asia U23 2020 sudah menghasilkan 6 tim yang memastikan lolos perempat final hingga Rabu (15/1), yakni Australia, Thailand, Arab Saudi, Suriah, Korea Selatan, dan Uzbekistan. Sedangkan dari Grup D, Vietnam bakal terlibat duel penentu melawan Korea Utara di Stadion Rajamangala, Bangkok pada Kamis (16/1) pukul 20.15.

Vietnam saat ini baru mengoleksi dua poin dan berada di posisi ketiga klasemen Piala Asia U23 2020 Grup D. Mereka memiliki hasil dua kali imbang dari dua laga. Memang Vietnam masih clean sheet, tetapi di sisi lain wakil Asia Tenggara ini belum mampu mencetak gol sepanjang turnamen.

Melakoni pertandingan ketiga Grup D, Vietnam bakal meladeni Korea Utara, tim yang sudah tidak mempunyai peluang lolos karena belum mampu mengoleksi poin.

Secara statistik, Vietnam butuh kemenangan menghadapi Korea Utara demi asa lolos perempat final. Dengan demikian, tim asuhan Park Hang-seo akan mengoleksi total lima poin.

"Melawan Korea Utara, tekanan kepada kami lebih sedikit, jadi kami akan bermain dengan lebih banyak menyerang dan mencoba untuk mendapatkan hasil terbaik, terlepas dari hasil di Buriram (Uni Emirat Arab vs Yordania)," ungkap Park Hang-seo, dikutip laman resmi AFC, Rabu (15/1).

Sementara bagi Uni Emirat Arab dan Yordania yang juga menghuni Grup D, pertandingan terakhir bakal krusial. Sama-sama mengoleksi empat poin, hasil imbang belum mampu memastikan kedua tim lolos andai Vietnam menang atas Korea Utara.

Maka, diprediksi Uni Emirat Arab dan Yordania akan berusaha saling mengalahkan untuk menghuni posisi puncak klasemen Grup D.

Sementara, dalam laga yang digelar Rabu (15/1), Arab Saudi dan Suriah menjadi tim yang lolos dari Grup B. Arab Saudi memuncaki klasemen dengan 7 poin usai mengalahkan Suriah 1-0.

Meski kalah, Suriah tetap lolos karena memiliki 4 angka, unggul satu poin atas Qatar yang bermain imbang 1-1 melawan Jepang.

Dari Grup C, Uzbekistan dan Korea Selatan juga memastikan diri menuju perempat final. Mengalahkan juara bertahan Uzbekistan 2-1, Korsel berada di puncak klasemen dengan raihan sempurna sembilan angka.

Uzbekistan yang hanya mempunyai empat poin, tetap lolos karena unggul selisih gol atas Iran yang juga mengumpulkan empat angka setelah menang 1-0 atas China dalam penampilan terakhir.

Klasemen Akhir Grup A

TimMainMenangPoin
Australia315
Thailand314
Irak303
Bahrain302

Hasil Grup B pada Rabu (15/1)

Qatar vs Jepang, skor akhir 1-1

Arab Saudi vs Suriah, skor akhir 1-0

Klasemen Akhir Grup B

TimMainMenangPoin
Arab Saudi327
Suriah314
Qatar303
Jepang301

Hasil Grup C pada Rabu (15/1)

Uzbekistan vs Korea Selatan, skor akhir 1-2

China vs Iran, skor akhir 0-1

Klasemen Akhir Grup C

TimMainMenangPoin
Korea Selatan339
Uzbekistan314
Iran314
China300

Jadwal Grup D pada Kamis (16/1)

Vietnam vs Korea Utara, pukul 20.15 WIB

Yordania vs Uni Emirat Arab, pukul 20.15 WIB

Klasemen sementara Grup D

TimMainMenangPoin
Uni Emirat Arab214
Yordania214
Vietnam202
Korea Utara200

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA U23 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus