Menuju konten utama

Hasil & Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022: Guam vs Filipina 1-4

Hasil kualifikasi Piala Dunia 2022 (Pra-Piala Asia 2023): Guam vs Filipina skor 1-4.

Hasil & Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022: Guam vs Filipina 1-4
Ilustrasi. Pesepak bola Indonesia Riko Simanjuntak berusaha melewati hadangan dua pesepak bola Filipina Manuel Gelito Ott dan John Patrick Strauss (kanan) dalam laga lanjutan Piala AFF 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (25/11/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Filipina sukses menaklukkan tuan rumah Guam dengan skor 1-4 dalam lanjutan laga Grup A kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Selasa (10/9/2019). Dengan kemenangan ini, The Azkals naik ke peringkat ketiga grup, melewati unggulan Cina, yang bertanding untuk pertama kalinya di Pra-Piala Asia 2023 pada malam hari melawan Maladewa.

Filipina merespons kekalahan 2-5 atas Suriah yang terjadi pada Kamis (5/9/2019) dengan cara manis. Menghadapi Guam yang merupakan tim terlemah di Grup A, The Azkals langsung menunjukkan dominasi mereka. Hasilnya sebelum laga berjalan seperempat jam, gawang Guam sudah kebobolan dua kali.

Menit ketujuh, kiper Dallas Jaye merasakan petaka buruknya koordinasi timnya yang mudah kehilangan bola. Ada Stephan Schrock yang menyambut bola liar dengan umpan silang. Sudah ada Angel Guirado, penyerang kelahiran Malaga yang menanduk bola masuk, dan membuka pesta.

Hanya berselang lima menit, Guam kembali terkoyak. Kali ini giliran nama Patrick Reichelt yang tercatat di papan skor. Guirado tidak puas hanya mencetak gol. Ia mengirim umpan cantik yang mengacaukan pertahanan Guam, dan Reichelt menuntaskan sisanya.

Perbedaan kekuatan antara Guam dan Filipina terlihat jelas. Dari segi peringkat FIFA edisi terakhir, pasukan Karl Dodd hanya di urutan ke-190. Ini kontras dengan Filipina yang ada di posisi ke-126, bahkan mengungguli Myanmar, Malaysia, dan Indonesia. Namun, setidaknya selisih dua gol bisa bertahan hingga turun minum.

Guam yang di laga perdana kalah 0-1 dari Maladewa, sempat memperkecil kekalahan pada menit ke-67. Ketika itu, di dalam kotak terlarang, Travis Nicklaw dijatuhkan bek berpengalaman Filipina, Carli de Murga. Wasit menunjuk titik putih, dan Marcus Lopez sukses menaklukkan kiper tim tamu, Michael Falkesgaard.

Namun, kesenangan Guam hanya sesaat. Empat menit setelah gol balasan mereka, Filipina menyengat. Stephan Schrock bergerak di sisi kiri, lantas melepaskan tembakan ke sudut kiri bawah gawang Guam denagn drive mematikan.

Tambahan satu gol lagi untuk Filipina datang ketika laga tersisa sembilan menit. Mark Hartmann yang melihat celah di pertahanan Guam, mengirim umpan terobosan yang diselesaikan John-Patrick Strauss. Skor akhir 1-4, Filipina kini meraih kemenangan perdana mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Namun, posisi Filipina tetap tidak aman. Setelah kekalahan kandang dari Suriah, mereka juga layak mengamati tim terkuat, Cina. Tim tersebut baru berlaga pada Selasa (10/9) malam pukul 22.00 WIB melawan tuan rumah Maladewa.

Guam: Dallas Jaye, Travis Nicklaw, Dylan Naputi, Jason Cunliffe, Isiah Lagutang, Michael Crowley (Dominic Gadia 81), Ian Mariano (Ryan Quitugua 90+1), Mark Chargualaf (Kyle Halehale 76’), Joseph Ciochetto, Shane Malcolm, Marcus Lopez.

Filipina: Michael Falkesgaard, John-Patrick Strauss, Alvaro Silva, Carli de Murga, Martin Steuble, Justin Baas (Daisuke Sato 60’), Mark Hartmann, Stephan Schrock, Yrik Galantes (Javier Patino 36’), Angel Guirado (Jose Elmer Porteria 78’), Patrick Reichelt

Pencetak Gol: Marcus Lopez 67/ Angel Guirado 7, Patrick Reichelt 12, Stephan Schrock 71, John-Patrick Strauss 82

Klasemen Pra-Piala Dunia 2022/Kualifikasi Piala Asia 2023

Tim M M SSG Poin
Suriah 1 1 +3 3
Maladewa 1 1 +1 3
Filipina 2 1 +0 3
Cina 0 0 +0 0
Guam 2 0 -4 0

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Agung DH