Menuju konten utama

Hasil Eibar vs Real Madrid di Liga Spanyol Skor Akhir 1-2

Pertandingan Liga Spanyol antara Real Madrid vs Eibar berakhir dengan skor 1-2.

Hasil Eibar vs Real Madrid di Liga Spanyol Skor Akhir 1-2
Pemain Real Madrid merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Real Madrid mengalahkan tuan rumah Eibar 1-2 pada laga lanjutan Liga Spanyol di Municipal de Ipurua, Sabtu (10/3/2018) malam waktu Indonesia. Cristiano Ronaldo tampil sebagai bintang kemenangan El Real berkat dua golnya, sementara Eibar hanya mampu merespons lewat gol tunggal Ivan Ramis.

Tampil dengan skuat terbaiknya, Real Madrid langsung menekan sejak awal pertandingan. Menit ketujuh, umpan silang Isco dari skema bola mati ditanduk Gareth Bale dari tengah kotak penalti. Bola hasil tandukan eks punggawa Tottenham itu melebar di kiri gawang saja.

Tuan rumah membalas pada menit ke-19. Umpan Takashi Inui diteruskan Kike Garcia dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang, namun dapat ditangkap dengan baik oleh kiper Keylor Navas.

10 menit berselang, Eibar kembali mengancam. Umpan silang Pedro Leon diteruskan Joan Jordan dengan sundulan, namun hasilnya bola sekadar menyamping dari gawang.

Alih-alih unggul, tuan rumah malah kebobolan pada menit ke-34. Umpan Luka Modric dituntaskan Cristiano Ronaldo dengan tendangan kaki kanan dari tengah kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kiri atas gawang dan menjadikan skor 0-1.

Tiga menit kemudian Eibar berusaha membalas. Umpan silang Pedro Leon kali ini diteruskan Takashi Inui dengan sundulan. Lagi-lagi bola tak mengarah ke sasaran.

Pada menit ke-42 Real Madrid yang belum puas berusaha menambah gol. Cristiano Ronaldo memanfaatkan uman Marcelo dengan tendangan kaki kiri, namun laju bola dapat dihentikan kiper Dmitrovic.

Semenit jelang paruh waktu berakhir, Luka Modric turut menghasilkan peluang untuk tim tamu. Sayangnya sepakan pemain asal Kroasia itu dapat diamankan Dmitrovic. Hingga turun minum skor tetap 0-1.

Lima menit babak kedua berlangsung, tuan rumah menyamakan kedudukan. Umpan silang Pedro Leon dari skema sepak pojok dituntaskan Ivan Ramis dengan sundulan akurat. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang dan tak mampu dibendung Navas. Skor berubah menjadi 1-1.

Real Madrid langsung merespons peluang tersebut dengan serangan bertubi-tubi. Pada menit ke-53, Cristiano Ronaldo memanfaatkan umpan Luka Modric, namun bola hasil sepakan pemain asal Portugal itu melambung kelewat tinggi.

Tiga menit berselang giliran Modric yang mengancam lewat sepakannya sendiri dari luar kotak penalti. Bola melebar tipis di kanan gawang.

Peluang tak kalah emas didapat Gareth Bale pada menit ke-62. Kali ini umpan sepak pojok Isco dituntaskan pemain asal Wales itu dengan sebuah sundulan, tapi bola lagi-lagi menyamping.

Hingga memasuki menit ke-80 tak ada gol tambahan. Laga pun seolah akan berakhir imbang. Namun, pada menit ke-84, Cristiano Ronaldo mematahkan prediksi tersebut. Memanfaatkan umpan silang Dani Carvajal, Ronaldo menanduk bola dari mulut gawang. Bola meluncur deras ke jala lawan dan menjadikan skor 1-2. Kedudukan tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan