tirto.id - Hasil drawing atau undian Copa America 2020 sudah diketahui. Argentina yang bertindak sebagai tuan rumah bersama Kolombia berada di grup neraka yang bisa jadi kembali menghambat ambisi Lionel Messi dan kawan-kawan untuk merengkuh gelar juara.
Gelaran Copa America 2020 hanya berjarak setahun dari edisi sebelumnya. Hal ini dilakukan lantaran federasi sepak bola Amerika Selatan atau CONMEBOL berkeinginan menggelar turnamen ini di tahun genap untuk ke depannya.
Copa America 2020 yang merupakan edisi ke-47 ini juga mulai memberlakukan format baru. Turnamen ini akan melibatkan 12 negara yang dibagi menjadi dua grup dengan dua tuan rumah, yakni Argentina dan Kolombia.
Dua tuan rumah ini mewakili dua zona, Argentina wakil zona utara, sedangkan Kolombia merupakan wakil zona selatan. Selain diikuti oleh negara-negara di Amerika Latin, Copa America 2020 juga mengundang dua peserta tamu dari benua lain, yakni Australia dan Qatar.
Hasil undian atau drawing Copa America 2020 menempatkan Argentina di Grup A. Grup ini terbilang berat karena juga dihuni oleh tim-tim kuat macam Chile yang kerap menjadi momok bagi tim tango, ada pula Uruguay, Paraguay, Bolivia, dan Australia sebagai peserta undangan.
Sang juara bertahan, Brasil, berada di Grup B. Neymar dan kawan-kawan tampaknya paling diunggulkan di grup ini. Selain bersama Kolombia selaku tuan rumah, Selecao juga bakal meladeni Venezuela, Ekuador, Peru, serta tim tamu dari Asia, yakni Qatar.
Sepanjang sejarahnya sejak digelar pertamakali pada 1916 dengan nama South American Championship, Uruguay menjadi negara yang mengoleksi gelar terbanyak yaitu 15, kemudian ada Argentina (14), Brasil (9), Paraguay (2), Chile (2), Peru (2), serta Kolombia dan Bolivia yang masing-masinng pernah satu kali juara.
Hasil Undian Copa America 2020:
Grup A
Argentina
Chile
Uruguay
Paraguay
Bolivia
Australia
Grup B
Kolombia
Brasil
Ekuador
Venezuela
Peru
Qatar
Editor: Fitra Firdaus