Menuju konten utama
Liga Jerman 2019

Hasil Dortmund vs Fortuna Dusseldorf: BVB Jaga Asa Juara

Hasil Borussia Dortmund vs Fortuna Dusseldorf yang berakhir 3-2 membuat asa BVB menjadi juara Liga Jerman belum hilang.

Hasil Dortmund vs Fortuna Dusseldorf: BVB Jaga Asa Juara
Paco Alcacer Dortmund merayakan setelah mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Bundesliga Jerman antara Borussia Dortmund dan Werder Bremen di Dortmund, Jerman, Sabtu, 15 Desember 2018. (AP Photo / Martin Meissner)

tirto.id - Borussia Dortmund sukses mengalahkan Fortuna Dusseldorf 3-2 dalam laga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (11/5/2019). Kemenangan ini membuat tuan rumah masih bisa menjaga peluang dalam perebutan gelar juara sampai pekan terakhir Bundesliga.

Pasukan Lucien Favre menyadari bahwa tugas mereka di laga ini hanya satu, yakni meraih kemenangan. Namun Fortuna memberikan perlawanan keras sejak menit pertama. Peluang awal didapat tim tamu melalui tembakan Dodi Lukebakio yang bisa diamankan Marwin Hitz.

Dortmund perlahan bisa menemukan irama permainan mereka. Christian Pulisic nyaris memberikan keunggulan bagi timnya di menit 13 namun bola sepakannya melebar. Tak berselang lama giliran sepakan Raphael Guerreiro yang bisa diamankan Michael Rensing.

Gol yang dinanti publik Dortmund baru lahir empat menit jelang jeda. Berawal dari umpan silang dari sisi kiri, bola yang mengarah ke tiang jauh dikembalikan Thomas Delaney ke depan gawang. Di sana sudah menanti Pulisic yang meneruskannya ke gawang Fortuna dengan tandukan dan membawa timnya unggul.

Hanya, di awal babak kedua, Dortmund kalah cepat panas. Fortuna mengawali laga dengan sangat bagus dengan gol penyama dari Oliver Fink di menit 47. Gol bermula dari umpan silang Markus Suttner dan disambar kepala Fink di tiang dekat. Hitz, yang jarang bermain musim ini, telat dalam mengamankan bola dan ia takluk di tiang dekat gawangnya sendiri.

Beruntung Dortmund merespons gol tersebut dengan baik. Setelah membuang peluang lewat tendangan bebas Guerreiro, tuan rumah bisa mengambil keunggulan lagi di menit 53. Gol tercipta atas nama Delaney setelah gelandang Denmark tersebut memanfaatkan kemelut di depan gawang Fortuna.

Meski sudah unggul, BVB terlihat gugup dalam mengamankan keunggulan tersebut. Bahkan beberapa menit setelah gol Delaney, mereka dihukum dengan tendangan penalti usai pelanggaran Hitz pada Lukebakio. Namun, Lukebakio sendiri yang menjadi eksekutor malah melihat bola sepakannya menyamping dari gawang Hitz.

Ketegangan yang dirasakan Dortmund perlahan mereda. Agresivitas Fortuna bisa mereka redam meski tidak sepenuhnya berhasil. Seperti di menit 82 ketika tanduukan Niko Giesselmann masih melebar dari gawang Hitz. Tak berselang lama, Fortuna malah bermain dengan 10 orang saat Adam Bodzek menerima kartu merah sebagai akibat dari pelanggaran keras pada Jadon Sancho.

Dortmund memanfaatkan kans itu dengan baik ketika Mario Gotze mencetak gol ketiga di menit 92. Sebelum laga berakhir, Fortuna masih sempat memperkecil skor lewat Dawid Kownacki dan mengakhiri laga dengan skor 3-2.

Pencetak Gol: Pulisic 41’, Delaney 53’, Gotze 92’ / Fink 47’, Kownacki 95’

Susunan Pemain:

Dortmund: Marwin Hitz; Lukasz Piszczek, Julian Weigl, Manuel Akanji, Raphael Guerreiro; Axel Witsel, Thomas Delaney; Jacob Bruun Larsen (Jadon Sancho 61’), Christian Pulisic (Marcel Schmelzer 91’), Mario Gotze (Maximilian Philipp 95’); Paco Alcacer

Fortuna: Michael Rensing; Matthias Zimmermann, Kaan Ayhan, Andre Hoffmann, Markus Suttner (Benito Raman 67’); Adam Bodzek, Oliver Fink (Kenan Karaman 76’); Kevin Stoger, Niko Giesselmann, Dodi Lukebakio (Alfredo Morales 85’); Dawid Kownacki

Baca juga artikel terkait LIGA JERMAN atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus