tirto.id - Hasil pertandingan AC Milan vs MU di International Champions Cup (ICC) 2018 ditutup dengan skor akhir 1-1 (8-9 adu penalti). Bermain dalam laga di Rose Bowl, Pasadena, California pada Kamis (26/7/2018), butuh hingga 26 tendangan dalam drama adu penalti hingga eksekusi Franck Kessie gagal, dan Iblis Merah meraih kemenangan.
Laga AC Milan vs Manchester United adalah laga kedua di ICC 2018 yang berakhir melalui adu penalti, setelah duel Borussia Dortmund vs Benfica juga pada Kamis (26/7/2018) ini. Sebelumnya dalam 90 menit, Milan sempat tertinggal oleh gol Alexis Sanchez, sebelum Suso menyamakan kedudukan.
Pertandingan AC Milan vs Manchester United tampak hidup dalam 15 menit pertama laga. Betapa tidak, dalam kurun waktu tersebut tercipta dua gol. Rossoneri yang terlebih dahulu membobol gawang lawan. Menit ke-12, Juan Mata dengan jitu membelokkan bola menjadi umpan 'terobosan' untuk Alexis Sanchez.
Sang penyerang internasional Chile yang tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Gianluigi Donnarumma mengirim tembakan yang berbuah jadi gol. Ini juga menjadi gol pertama Sanchez sepanjang tiga laga pramusim Manchester United kali ini. Namun, Milan merespons gol ini dengan baik.
Tiga menit berselang, Leonardo Bonucci mengirimkan bola panjang. Ada Suso yang menyongsong menyambut bola, lantas mengirim tembakan yang tidak dapat dibendung oleh kiper kedua MU, Lee Grant. Skor imbang 1-1.
Setelah gol itu, AC Milan mendominasi penguasaan bola. Namun, hal ini tidak cukup untuk mendobrak pertahanan Manchester United. Tim asuhan Gennaro Gattuso tidak mampu membidik gawang United dengan benar. Dari 10 tembakan di babak pertama, enam di antaranya melenceng.
Awal paruh kedua, AC Milan melakukan banyak pergantian pemain. Masuknya Fabio Borini dan Nikola Kalinic semestinya menambah variasi serangan Rossoneri. Namun, ternyata hasilnya kurang. Milan mengancam melalui Patrik Cutrone (55) menyambut umpan Suso, tetapi tembakannya tetap keluar dar sasaran.
Manchester United hanya melakukan tiga pergantian pemain, tetapi mereka mampu meredam serbuan Milan. Bahkan, ancaman Iblis Merah tetap terasa sepanjang babak kedua. Mereka total melepaskan 10 tembakan tepat sasaran, hanya tiga yang tak menjangkau gawang lawan, yang mulai dikawal Pepe Reina sejak menit ke-61.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga 90 menit, pertandingan harus diakhiri dengan adu penalti untuk menentukan pemenang. Dua eksekutor awal MU, Andreas Pereira dan Ander Herrera menjalankan tugas dengan baik. Sementara itu, meski eksekusi Hakan Calhanoglu berhasil, tembakan berikutnya oleh Fabio Borini bisa dibendung oleh Joel Castro.
Eksekutor ketiga AC Milan dan Manchester United sama-sama berhasil. Dalam kedudukan 3-2, justru Scott McTominay melihat aksinya gagal. Sayang bagi Rossoneri, kesempatan mereka untuk menyamakan kedudukan gagal. Eksekutor keempat Milan, Suso menembak ke sudut kiri gawang dan Joel Castro membacanya dengan baik.
Joel Castro yang bisa memenangkan United, gagal mengeksekusi penalti. Sebaliknya, Pepe Reina menyamakan kedudukan jadi 3-3, sehingga drama adu penalti semakin panjang. Bahkan, hingga 11 eksekutor, kedudukan masih 7-7, sehingga eksekutor kembali diputar sejak awal.
Kemenangan Manchester United didapatkan ketika tendangan Ander Herrera masuk, sementara panenka Franck Kessie mentah. Dibutuhkan hingga 26 tendangan dalam drama adu penalti hingga laga ini berakhir. Milan kalah dalam laga perdana mereka di Amerika Serikat.
AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma (Pepe Reina 61); Ignazio Abate (Luca Antonelli 61), Matteo Musacchio, Leonardo Bonucci (Alessio Romagnoli 46), Davide Calabria; Franck Kessie, Manuel Locatelli (Jose Mauri 60), Andrea Bartolacci (Fabio Borini 46); Suso, Patrick Cutrone (Nikola Kalinic 75), Hakan Calhanoglu.
Manchester United (4-4-2): Lee Grant (Joel Castro 46); Matteo Darmian, Chris Smalling, Eric Bailly, Luke Shaw (Timothy Fosu Mensah 74); Scott McTominay, Axel Tuanzebe, Andreas Pereira, Ander Herrera; Juan Mata, Alexis Sanchez.
Editor: Fitra Firdaus