tirto.id - Harga tiket Piala AFF U16 2022 antara Timnas Indonesia vs Singapura dibanderol dengan angka Rp50.000, Rp75.000, dan Rp100.000. Cara beli tiket dapat dilakukan melalui laman PSSI dan Tiket.com. Laga pada Rabu 3 Agustus 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman ini kick off pukul 20.00 WIB.
Selain dapat menonton Timnas U16 Indonesia vs Singapura secara langsung di stadion, penggemar Garuda Asia dapat pula menyimak laga tim asuhan Bima Sakti melalui siaran langsung Indosiar serta livestreaming Vidio Premier.
Harga Tiket AFF U16 Timnas Indonesia vs Singapura
Piala AFF U16 2022 diselenggarakan pada 31 Juli-13 Agustus 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dan Stadion Sultan Agung, Bantul. Timnas Indonesia yang tergabung di Grup A akan memainkan seluruh laga fase grup di Stadion Maguwoharjo. Garuda Asia berjumpa dengan Filipina, Singapura, dan Vietnam.
Pihak panitia pelaksana Piala AFF U16 2022 telah menetapkan kategori tiket dengan harga yang bervariasi.
Tiket tribun biru dibanderol yang paling mahal senilai Rp100.000. Tribun merah bisa didapatkan dengan nominal Rp75.000. Sedangkan tiket tribun kuning dan hijau merupakan yang paling murah dengan angka Rp50.000.
Berikut harga tiket pertandingan Piala AFF U16 2022.
- Tribun Biru (barat): Rp100.000
- Tribun Merah (Timur). Rp75.000
- Tribun Kuning (Selatan): Rp50.000
- Tribun Hijau (Utara): Rp50.000
Berdasarkan keterangan terbaru, PSSI resmi menurunkan harga tiket untuk laga Timnas Indonesia vs Singapura, dengan rincian harga tiket tribun utara (Gate 4) dan selatan (Gate 2) berubah menjadi Rp37.500. Untuk tiket di kedua kelompok ini, terdapat program gratis 1 tiket jika membeli 3 tiket. Namun, harga tiket tribun utara Gate 3 serta tribun selatan Gate 1 tetap Rp50 ribu.
Sementara itu, tribun timur Gate 3 menjadi Rp60 ribu dengan paket beli 4 tiket mendapatkan 1 tiket gratis. Berikutnya, harga tiket tribun timur Gate 2 tetap Rp75 ribu. Kemudian, untuk tribun barat tidak berubah yaitu Rp100 ribu.
Cara Beli Tiket Timnas U16 vs Singapura di AFF U16 2022
Berikut ini cara membeli tiket Timnas U16 Indonesia vs Singapura di Piala AFF U16 2022.
- Kunjungi laman pssi.org. atau laman tiket.com.
- Laman utama pembelian tiket Timnas Indonesia U16 vs Singapura adalah sebagai berikut.
- Klik menu Cari Tiket.
- Pilih kategori tiket yang Anda pilih dan tentukan jumlahnya. Terdapat 4 pilihan jenis tiket. Yaitu Tribun Kuning dan Hijau senilai Rp50.000, Tribun Merah seharga Rp75.000, atau yang paling mahal Tribun Biru dengan nominal Rp100.000.
- Jika sudah selesai, lanjut ke informasi data diri dengan mengisi nama, no hp, dan alamat email.
- Berikutnya Anda akan memperoleh konfirmasi terkait pembayaran tiket pertandingan yang sudah dipesan.
- Sebagai catatan, Open Gate Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta pada pukul 18.00 WIB.
Terkait protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19, perhatikan hal-hal berikut.
- Wajib sudah vaksin 2 dosis atau lebih, dan memiliki Aplikasi Peduli Lindungi.
- Wajib menggunakan masker selama acara berlangsung
- Wajib menaga protokol kesehatan yang berlaku
- Disarankan tidak membawa anak-anak di bawah umur 12 tahun.
- Pengunjung diharapkan membawa kartu identitas sesuai dengan tiket yang dibeli. Apabila tidak mempunyai KTP, diharapkan membawa Kartu Keluarga (KK).
- Penonton diwajibkan masuk sesuai gate yang telah dibeli.
Jadwal Timnas U16 Indonesia vs Singapura Live Indosiar
Timnas Indonesia U16 akan tampil dalam partai kedua gelaran Piala AFF U16 2022 di Stadion Maguwoharjo. Duel kontra Singapura itu diselenggarakan pada Rabu, 3 Agustus 2022, dengan jam kick-off mulai pukul 20.00 WIB.
Sebelumnya, tim yang ditukangi Bima Sakti ini baru saja memetik hasil maksimal pada laga perdana. Ji Ba Din dan kolega menghajar Filipina dengan skor 2 gol tanpa balas pada Minggu, 31 Juli 2022.
Sebagai arsitek, Bima sempat mengeluhkan terkait banyak peluang yang gagal dikonversi menjadi gol. Untuk itu, duel kedua kontra Singapura menjadi peluang untuk memperbaiki prestasi serta melakukan sejumlah evaluasi.
"Masih ada waktu dua hari untuk evaluasi, kemudian pemulihan pemain. Sebenarnya sayang, masih banyak peluang yang kami dapatkan beberapa kali, tapi tak terjadi gol. Itu seharusnya bisa diperbaiki," kata Bima Sakti, seperti dilaporkan laman federasi.
Di lain sisi, Singapura mendapatkan hasil yang kontras. Mereka kalah melawan Vietnam dengan skor telak 1-5. Menilik catatan tersebut, sektor pertahanan Singapura sangat mudah terkoyak dengan jebol mencapai 5 kali. Performa buruk Singapura di laga pertama membuka peluang bagi Garuda Asia meraih kemenangan kedua.
Live Streaming Timnas U16 Indonesia vs Singapura
Jika tidak ada perubahan jadwal, duel pembuka Piala AFF U16 2022 antara Indonesia vs Singapura dapat disaksikan secara langsung di TV Indosiar maupun via live streaming Vidio. Jam tayang pertandingan berlangsung pada Rabu, 1 Agustus 2022, jam tayang 20.00 WIB.
Link Live Streaming Indonesia vs Singapura - Vidio (Indosiar)
*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala AFF U16 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus