Menuju konten utama

Harga dan Spesifikasi Infinix Smart 2 yang Baru Dirilis

Infinix Smart 2 mengusung harga dan spesifikasi smartphone entry-level cocok untuk pengguna Android pemula.

Harga dan Spesifikasi Infinix Smart 2 yang Baru Dirilis
Infinix Smart 2. FOTO/infinixmobility.com

tirto.id - Infinix baru saja mengumumkan kehadiran smartphone baru di Indonesia, yakni Smart 2 pada Senin (23/7/2018). Membawa spesifikasi layar 5,5 inci dan baterai 3.050 mAh, perangkat ini dijual dengan harga Rp1,299 juta.

Ditawarkan dengan harga cukup terjangkau, Smart 2 menjadi smartphone termurah Infinix yang dilepas tahun ini. Pada sisi desain, tak tersemat satu tombol di panel depan dengan kamera selfie dan sejumlah sensor di bagian atas.

Tombol power dan volume terletak di sisi kiri sedangkan kamera belakang serta LED flash di bagian belakang. Tersedia dalam empat warna, yakni Sandstone Black, Bordeaux Red, Serena Gold, dan City Blue, Infinix tak membekali Smart 2 dengan sensor sidik jari. Kendati begitu, smartphone ini membawa teknologi Face Unlock untuk membuka perangkat dengan wajah.

Smart 2 mengusung layar FullView Display diagonal 5,5 inci HD+ dengan rasio kekinian 18:9. Layar ini memberikan pengguna pengalaman menakjubkan untuk menikmati konten multimedia dengan penggunaan nyaman satu tangan di bodi yang ringkas.

Pada sektor fotografi, Smart 2 mengandalkan kamera utama dan selfie masing-masing 13MP dan 8MP dengan LED flash. Fitur ini memungkinkan pengguna menangkap momen indah kendati dalam kondisi minim cahaya. Selain itu, kamera belakang Smart 2 juga mendukung efek bokeh.

Bagi mereka yang selalu terhubung dengan internet, Smart 2 mengakomodir dengan dukungan kartu SIM ganda koneksi 4G LTE. Fitur ini menghadirkan cakupan sinyal yang lebih luas dan lancar serta kemudahan berganti antara kartu SIM pribadi atau bisnis dalam satu perangkat.

Berjalan di sistem operasi XOS yang cepat dan ringan berbasis Android Oreo 8.1, Smart 2 dibekali beragam fitur menarik salah satunya Phonemaster. Fitur ini mengoptimalkan penggunaan memori, ruang penyimpanan, dan mengelola data selular. Selain itu, hadir pula fitur Eye Care yang memungkinkan penyesuaian otomatis cahaya layar dan meminimalisir kelelahan mata.

Untuk mendukung aktivitas keseharian pengguna, Smart 2 ditopang baterai 3.050 mAh yang dikombinasikan XOS hemat energi. Fitur ini menghadirkan penggunaan baterai jangka panjang untuk penggunaan normal.

Infinix Smart 2 rencananya bakal dijual perdana melalui konsep flash sale di Lazada pada Rabu (25/7/2018). Di penjualan kilat ini, Infinix menawarkan harga spesial yakni Rp1,249 juta. Bila tak terjadi perubahan jadwal, flash sale Infinix Smart 2 dimulai tepat pukul 09.00 WIB.