Menuju konten utama

Hadi Tjahjanto akan Pimpin Pemakaman Hamzah Haz secara Militer

Jokowi juga memuji Hamzah Haz yang punya banyak peran atas pembangunan Indonesia.

Hadi Tjahjanto akan Pimpin Pemakaman Hamzah Haz secara Militer
Presiden Joko Widodo didampingi putranya Gibran Rakabuming Raka melayat ke rumah duka Hamzah Haz di Jalan Tegalan, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, Rabu (24/7/2024). tirto.id/Irfan Amin

tirto.id - Presiden Joko Widodo mengungkapkan pemakaman Wakil Presiden ke-9 RI Hamzah Haz akan dilaksanakan secara militer. Prosesi pemakaman Hamzah Haz akan dipimpin oleh Menko Polhukam Hadi Tjahjanto di Bogor, Jawa Barat.

"Nanti upacara pemakaman akan dipimpin oleh Pak Menko dan dilaksanakan di pemakaman di Bogor," kata Jokowi di rumah duka Hamzah Haz, Matraman, Jakarta Timur, Rabu (24/7/2024).

Jokowi juga menyampaikan rasa belasungkawanya atas meninggalnya Hamzah Haz. Atas nama negara, dia menyampaikan rasa duka citanya kepada keluarga dan kerabat yang ditinggalkan.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, telah berpulang ke rahmatullah tadi pagi almarhum Bapak Dr. H. Hamzah Haz dalam usia beliau yang ke 84 tahun, atas nama pemerintah, atas nama bangsa dan rakyat, kami ikut berduka cita yang mendalam," kata dia.

Jokowi juga memuji Hamzah Haz yang punya banyak peran atas pembangunan Indonesia. Baik saat menjadi wapres atau sesudahnya.

"Beliau adalah seorang negarawan yang telah mengabdi untuk bangsa dan negara baik sebagai Wakil Presiden di tahun 2001-2004 maupun pengabdian lainnya yang kita tahu sangat-sangat banyak," kata dia.

Hamzah Haz wafat di usia 84 tahun, pada pukul 09.30 di Kediaman Tegalan, Matraman, Jakarta, Rabu (24/7/2024). Ia lahir di Ketapang, Kalimantan Barat, pada 15 Februari 1940.

Hamzah Haz merupakan Ketua Umum PPP dua periode (1998-2007) dan menjabat sebagai Wakil Presiden ke-9 RI mendampingi Presiden Megawati Soekarnoputeri (2001-2004). Sebelumnya, Hamzah Haz aktif di DPR RI dan juga menjabat menteri.

Baca juga artikel terkait KABAR DUKA atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto