Menuju konten utama
Emas

Grafik Harga Emas di Logam Mulia dan Pegadaian 6 April 2021

Grafik harga emas turun Rp1.000 di Logam Mulia dan turun Rp2.000 di Pegadaian pada 6 April 2021.

Grafik Harga Emas di Logam Mulia dan Pegadaian 6 April 2021
Ilustrasi emas Antam. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.

tirto.id - Harga emas di Logam Mulia Pulo Gadung menfalai penurunan tipis Rp1.000 menjadi Rp920.000 per gram pada Selasa (6/4/2021). Harga tersebut belum termasuk potongan pajak.

Selain itu harga jual kembali atau buyback dibanderol seharga Rp808.000 per gram yang juga merupakan penurunan dari harga sebelumnya yaitu Rp809.000.

Sementara itu, emas dunia naik tipis hingga 0,4 dolar AS atau 0,02 persen menjadi 1.728,80 dolar AS. Kenaikan terjadi karena diangkat oleh pelemahan dolar.

Dolar mencapai level terendah selam lebih dari satu minggu terhadap sekeranjang mata uang utama lainnya, sehingga membuat emas lebih murah bagi pemegang mata uang lainnya.

Tetapi keuntungan logam mulia dibatasi karena adanya kenaikan Wall Street yang dipicu harapan untuk pemulihan ekonomi cepat menyusul data pekerjaan dan sektor jasa AS.

Berikut harga emas Antam Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta 6 April 2021:

Harga emas Antam 0,5 gram – Rp510.000

Harga emas Antam 1 gram – Rp920.000

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.780.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.645.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.375.000

Harga emas Antam 10 gram – Rp8.695.000

Harga Emas di Pegadaian

Grafik menunjukkan penurunan pada harga emas di Pegadaian. Emas dibanderol seharga Rp862.000 per gram yaitu turun Rp2.000 dari harga sebelumnya.

Harga tersebut merupakan penurunan pertama setelah sebelumnya stagnan hingga tiga hari sejak Sabtu (3/4/2021). Harga emas selama tiga hari tersebut berada pada Rp864.000 yang bertahan hingga Senin (5/4/2021).

Sedangkan harga beli juga menunjukkan penurunan yaitu menjadi Rp836.000 per gram dimana harga tersebut turun Rp2.000 dari harga sebelumnya yang stagnan selam tiga hari sejak Sabtu (3/4).

Selain Pegadaian, harga emas dapat dilihat di Galeri 24 yang merupakan anak perusahaan dari PT Pegadaian (Persero) yang dibuat sebagai tempat melakukan jual-beli emas baik berupa logam mulia emas batangan maupun perhiasan.

Harga emas batangan di Galeri 24 diabnderol Rp914.000 per gram dengan harga jual kembali atau buyback Rp816.000 per gram. Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa adanya pemberitahuan.

Untuk info lengkap mengenai harga emas di Galeri 24, Anda dapat langsung mengunjungi website resmi Galeri 24. Selain itu, Anda dapat melakukan transaksi secara online melalui website tersebut.

Berikut Harga Emas Antam Pegadaian 6 April 2021:

Harga emas Antam di Pegadaian 0,5 gram – Rp533.000

Harga emas Antam di Pegadaian 1 gram – Rp962.000

Harga emas Antam di Pegadaian 2 gram – Rp1.861.000

Harga emas Antam di Pegadaian 3 gram – Rp2.764.000

Harga emas Antam di Pegadaian 5 gram – Rp4.572.000

Harga emas Antam di Pegadaian 10 gram - Rp9.085.000

Harga emas Antam di Pegadaian 25 gram - Rp22.580.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 0,5 gram – Rp444.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 1 gram – Rp888.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 2 gram – Rp1.775.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 3 gram – Rp2.661.000

Harga emas Antam Retro di Pegadaian 5 gram – Rp4.436.000

Harga emas Antam Batik 0,5 gram – Rp606.000

Harga emas Antam Batik 1 gram – Rp1.119.000

Harga emas Antam Batik 8 gram – Rp8.441.000

Harga emas UBS di Pegadaian 0,5 gram – Rp486.000

Harga emas UBS di Pegadaian 1 gram – Rp912.000

Harga emas UBS di Pegadaian 2 gram – Rp1.808.000

Harga emas UBS di Pegadaian 5 gram – Rp4.466.000

Harga emas UBS di Pegadaian 10 gram – Rp8.885.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS atau tulisan lainnya dari Versatile Holiday Lado

tirto.id - Bisnis
Kontributor: Versatile Holiday Lado
Penulis: Versatile Holiday Lado
Editor: Yantina Debora