Menuju konten utama

Format Surat Lamaran & Pernyataan PPPK Kemenparekraf 2024

Berikut adalah format surat lamaran dan pernyataan PPPK Kemenparekraf 2024 beserta link download, sebagai syarat pendaftaran seleksi administrasi PPPK.

Format Surat Lamaran & Pernyataan PPPK Kemenparekraf 2024
Ilustrasi Surat. foto/IStockphoto

tirto.id - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) membuka sejumlah lowongan untuk pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024. Ada berbagai berkas yang harus diunggah pelamar, termasuk surat lamaran dan pernyataan.

Berbagai ketentuan pendaftaran PPPK Kemenparekraf 2024 diatur melalui Pengumuman No. PEM/8/KP.04/S/2024, menyesuaikan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) No. 347 Tahun 2024.

Tenaga Non ASN yang terdata di pangkalan data Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Tenaga Non ASN yang tidak terdata bisa ikut serta. Namun dibedakan waktu daftarnya, periode 1 (mulai 1 Oktober) untuk pelamar terdata dan periode 2 (17 November) untuk pelamar tak terdata.

Adapun Jabatan Fungsional (JF) yang dibutuhkan Kemenparekraf berjumlah total 809 formasi. Jumlah lowongan tersebut dibagi atas JF PPPK Tenaga Teknis sebanyak 807 dan JF PPPK Tenaga Kesehatan sebanyak 2 orang.

Syarat Berkas PPPK Kemenparekraf 2024

Mengutip pengumuman serupa, terdapat 10 berkas PPPK Kemenparekraf 2024 yang harus dikirim oleh tiap pelamarnya. Berikut daftar dokumen yang mesti diunggah, lengkap dengan ketentuannya masing-masing.

  1. Surat Lamaran yang diketik memakai komputer serta ditujukan kepada Menteri Parekraf atau Kepala Badan Parekraf di Jakarta (dibubuhi meterai/e-meterai Rp10.000 dan ditandatangani);
  2. Kartu Tanda Penduduk elektronik asli, Surat Keterangan Kependudukan dari Dukcapil, atau bukti identitas kependudukan lain;
  3. Ijazah asli untuk lulusan perguruan tinggi Indonesia, sementara lulusan luar negeri harus mengunggah ijazah yang sudah disetarakan;
  4. Transkrip nilai asli untuk lulusan universitas di NKRI, sementara lulusan perguruan tinggi luar negeri mengirim nilai hasil konversi Indeks Prestasi Kumulatif (IPK);
  5. Sertifikat maupun tangkapan layar PDDIKTI/BAN-PT/Lembaga Akreditasi Mandiri terkait akreditasi perguruan tinggi dan/atau program studi;
  6. Pas foto terbaru menggunakan pakaian formal, berlatar belakang merah;
  7. Surat Pernyataan Data Diri Pelamar, diketik memakai komputer (dibubuhi e-meterai/meterai biasa Rp10.000 dan ditandatangani);
  8. Surat Keterangan Bekerja, ditandatangani pimpinan unit kerja dan menyertakan pengalaman yang sesuai dengan tujuan lamaran;
  9. Surat Keterangan Aktif Bekerja di instansi pemerintah saat mendaftar, ditandatangani pimpinan unit kerja (bisa disatukan dengan poin sebelumnya);
  10. Dokumen syarat khusus serta sertifikasi wajib tambahan, ditentukan berdasarkan jabatan dan kebutuhan formasi yang dituju.

Contoh Surat Lamaran PPPK Kemenparekraf 2024

Ilustrasi Surat

Ilustrasi Surat. foto/IStockphoto

Format surat lamaran untuk daftar PPPK Kemenparekraf 2024 mencantumkan judul “Surat Lamaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja”. Surat untuk melamar jabatan di instansi ini sudah dibagikan lewat lampiran I pengumuman resmi.

Setelah itu, dituliskan kota dan tanggal ketika dokumen terkait ditandatangani. Dilanjutkan dengan penulisan tujuan surat “Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif” atau “Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Keratif” di Jakarta.

Data berikutnya menerangkan informasi pelamar beserta jabatan yang ingin dilamar, maksud penulisan berkas, dokumen persyaratan yang dipakai untuk pertimbangan, dan penutup.

Adapun pada Lampiran II pengumuman terkait memperlihatkan bagaimana contoh surat pernyataan untuk daftar PPPK 2024 Kemenparekraf. Meliputi data diri, poin-poin pernyataan, dan penutup persetujuannya.

Untuk melihat lebih jelas contoh surat pernyataan dan surat lamaran PPPK Kemenparekraf 2024, Anda bisa mengunjungi link berikut.

Link Unduh Surat Lamaran PPPK Kemenparekraf 2024

Link Unduh Surat Pernyataan PPPK Kemenparekraf 2024

Baca juga artikel terkait PPPK 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Edusains
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani