tirto.id - Film horor Ratu Ilmu Hitam akan tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 7 November 2019. Film ini merupakan film horor terbaru yang ditulis oleh dua sineas kondang tanah air, Kimo Stamboel dan Joko Anwar.
Film ini menceritakan Hanif, Anton, dan Jefri (Ario Bayu, Tanta Ginting, Miller Khan) yang bernostalgia ke panti asuhan tempat mereka dibesarkan dulu. Sialnya, kedatangan mereka terusik dengan seorang wanita yang mencoba membunuh mereka dengan ilmu hitam yang ia miliki.
Masyarakat bisa mulai menonton di semua bioskop Indonesia. Di CGV, masyarakat bisa menikmati promo Buy 1 Get 1 yang ditawarkan oleh CGV Indonesia. Promo ini hanya berlaku untuk pemesanan tiket melalui aplikasi CGV dengan kode promo KELABANG.
Selain itu, ada beberapa ketentuan lain yang harus dipenuhi oleh calon penonton. Berikut penjelasannya dalam situs resmi CGV Indonesia.
- Promo berupa Beli 1 Gratis 1 tiket Ratu Ilmu Hitam lewat aplikasi CGV untuk penayangan tanggal 7-8 November 2019.
- Pengguna harus memesan minimal 2 tiket terlebih dahulu dan menggunakan kode kupon KELABANG agar 1 tiketnya menjadi gratis.
- Berlaku untuk pembelian menggunakan seluruh metode pembayaran yang tersedia, kecuali CGV Point.
- Setiap pengguna hanya berhak menggunakan promo sebanyak 1 kali selama periode promo.
- Promo tidak berlaku kelipatan.
- Promo tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya.
- CGV dan Screenplay Films berhak mengubah atau memberhentikan promo tanpa informasi sebelumnya jika ditemukan hal yang merugikan CGV dan Screenplay Films.
Promo 'Buy 1 Get 1' ini juga terbatas. CGV tidak menerima permintaan refund dengan alasan apapun bagi penonton yang kebetulan tidak mendapatkan promo tersebut.
Masyarakat yang telah mengunduh aplikasi CGV Indonesia di gawai mereka tinggal melakukan login ke aplikasi tersebut. Kemudian, pilih 2 kursi untuk menonton film Ratu Ilmu Hitam, beserta lokasi dan waktu menonton yang diinginkan pada tampilan pemesanan.
Setelah itu, pengguna akan diarahkan pada halaman pembayaran. Pengguna tinggal memasukkan kode promo KELABANG pada kolom E-Coupon, lalu klik 'Apply'. Maka secara otomatis hanya 1 tiket yang dihitung untuk dibayarkan.
Kemudian, pilih metode pembayaran. Jangan gunakan CGV Point, sebab promo tidak berlaku untuk metode pembayaran tersebut. Lalu, pengguna akan mendapatkan passkey yang dapat ditukarkan di mesin self ticketing pada bioskop CGV.
Penulis: Adilan Bill Azmy
Editor: Yulaika Ramadhani