Menuju konten utama

Fakta Menarik The Tortured Poets Department Album Taylor Swift

Fakta menarik album terbaru Taylor Swift berjudul The Tortured Poets Department yang rilis pada 19 April 2024.

Fakta Menarik The Tortured Poets Department Album Taylor Swift
Album The Tortured Poets Departement Taylor Swift. Instagram/taylorswift

tirto.id - Penyanyi Taylor Swift mengumumkan merilis album berjudul The Tortured Poets Department (TTPD) pada 19 April 2024. Taylor mengumumkan kabar tersebut saat menerima penghargaan Grammy 2024 Februari lalu.

Taylor menyebut bahwa ajang penghargaan tersebut merupakan momen yang tepat baginya untuk mengumumkan album barunya.

"Ini Grammy ke-13 saya – yang merupakan angka keberuntungan saya," katanya saat menerima penghargaan di 2024 di Crypto.com Arena, Los Angeles, Minggu (4/4/2024), seperti yang dikutip dari Billboard.

Ia mengaku tengah mengerjakan proyek secara rahasia dalam dua tahun terakhir. Proyek tersebut adalah produksi album TTPD.

“Album baru Tortured Poets Department," katanya sembari meninggalkan panggung. Dua hari kemudian, Instagram Taylor Swift mengunggah sampul album baru tersebut.

Unggahan Instagram itu disertai dengan caption "19 April." Ini artinya TTPD dijadwalkan rilis pada 19 April 2024 waktu setempat atau 20 April 2024 waktu Indonesia.

Perilisan album baru Taylor Swift ini tentu disambut meriah oleh para penggemar. TTPD akan menjadi album ke-11 Taylor Swift yang rilis dua tahun setelah Midnights.

Fakta Menarik Album The Tortured Poets Department

Ada sejumlah fakta menarik terkait perilisan album The Tortured Poets Department Taylor Swift. Fakta-fakta menarik itu terkait dengan konsep, substansi, hingga proses produksi album.

Berikut ini beberapa fakta menarik album The Tortured Poets Department yang dirilis oleh Taylor Swift:

1. TTPD merupakan album terpanjang

TTPD telah dikonfirmasi sebagai album terpanjang Taylor Swift. Taylor sebelumnya menyebut bahwa TTPD akan rilis dengan 16 lagu ditambah satu ekstra.

Tadi malam, Taylor menyebut bahwa akan ada 15 ekstra lagu, sehingga total ada 31 lagu di album TTPD. Hal ini membuat TTPD rilis menjadi dua album antologi.

"Ini adalah kejutan jam 2 malam: The Tortured Poets Department adalah album ganda yang rahasia," tulis Taylor, Jumat (19/4/2024) waktu Indonesia.

2. Travis Kelce sudah mendengar album lebih dulu

Taylor Swift telah memberi bocoran album TTPD kepada kekasihnya Travis Kelce. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Travis yang menyebut sudah mendengar sebagian lagu-lagu yang akan tampil pada album.

"Saya sudah mendengarnya, ya, dan itu sulit dipercaya," katanya seperti yang dikutip dari The Cut.

Kelce turut membagikan kesannya setelah mendengar lagu tersebut. Ia mengaku bahwa album tersebut dapat mengguncang dunia.

3. Album rilis di momen Taylor Swift putus dengan Joe Alwyn

Album TTPD rilis bertepatan dengan peringatan Taylor Swift patah hati usai mengakhiri hubungan panjangnya dengan Joe Alwyn. Ia dan Joe diketahui sudah berpacaran selama enam tahun dan putus pada April 2023.

Sejumlah penggemar menyebut bahwa ia mungkin akan menceritakan kisahnya dengan Joe di album terbaru. Beberapa lagu TTPD yang dicurigai berkaitan dengan Joe adalah "So Long, London", "I Can Do It With a Broken Heart", dan "The Samllest Man Who Ever Lived."

4. Album mengusung konsep lima tahap kesedihan

Jelang perilisan TTPD, Taylor Swift sempat mengunggah lima playlist dari Apple Music ke media sosial. Kelima lagu yang ia unggah menggambarkan lima tahap kesedihan Kubler-Ross, yaitu penolakan, kemarahan, tawar-menawar, depresi, dan penerimaan.

Banyak penggemar yang menduga bahwa Taylor Swift berusaha memberikan kode terkait konsep albumnya melalui lagu-lagu itu.

5. Album berisi kode tersembunyi khas Taylor Swift

Lagu-lagu dan video klip Taylor Swift terkenal sering menampilkan kode tersembunyi atau easter egg. Banyak penggemar menduga kode tersebut akan kembali muncul di album terbarunya kali ini.

Hal ini menyusul unggahan Taylor Swift jelang perilisan yang secara tersembunyi mempromosikan album terbarunya. Salah satunya adalah foto mesin tik berisi mural kode QR Chicago yang terbuat dari huruf TTPD dan angka 13.

Ketika penggemar memindai kode QR itu, mereka diarahkan ke halaman YouTube Taylor Swift dengan pesan Error 321.

Baca juga artikel terkait TAYLOR SWIFT atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Musik
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Iswara N Raditya