Menuju konten utama
Jadwal Boxing Day EPL Live TV

Everton vs Wolves EPL 2022: Jadwal. Prediksi, Skor H2H, Live TV

Prediksi Everton vs Wolves dalam jadwal Boxing Day Liga Inggris 2022. Live streaming Everton vs Wolverhampton di Vidio Senin 26 Desember pukul 22.00 WIB.

Everton vs Wolves EPL 2022: Jadwal. Prediksi, Skor H2H, Live TV
Pemain sepak bola Tottenham Hotspur Harry Winks dan pemain sepak bola Everton Seamus Coleman terjatuh saat berebut bola saat pertandingan antara Everton melawan Tottenham Hotspur dalam FA Cup di Goodison Park, Liverpool, Britain, Rabu (10/2/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Jason Cairnduff/WSJ/cfo

tirto.id - Prediksi Everton vs Wolves dalam jadwal Boxing Day Liga Inggris 2022 ini akan jadi peluang tuan rumah untuk mengais poin penuh. Live streaming Everton vs Wolverhampton melalui Vidio dapat diakses mulai Senin 26 Desember pukul 22.00 WIB.

Bermain di kandang sendiri memang menjadi kesempatan bagus bagi Everton untuk bisa menyabet kemenangan dalam partai perdana mereka di EPL setelah liburan Piala Dunia 2022. Kendati sudah tiga kali kalah di Goodison Park, The Toffees lebih diunggulkan dibandingkan sang lawan.

Sedangkan Wolves malah punya tren buruk ketika bermain tandang. Raul Jimenez dan kawan-kawan tercatat belum pernah menang dalam partai away dengan hanya 2 seri dan 5 kalah dari 7 partai.

Prediksi Everton vs Wolves & Jadwal Boxing Day EPL 2022

Frank Lampard selaku pelatih Everton menegaskan bahwa bermain di kandang sendiri memang menjadi kans bagus timnya untuk menang. Lampard menyadari catatan kurang bagus timnya. Dari 7 laga EPL di Goodison Park musim ini The Toffees hanya meraih 2 kemenangan, 2 imbang, dan 3 kekalahan.

Tapi secara keseluruhan sejak diasuh Lampard, catatan kandang Everton sebenarnya cukup bagus. Di semua ajang, Everton asuhan Lampard meraih 9 kemenangan, 2 imbang, dan 6 kekalahan di Goodison Park. Modal itu yang akan dipakai oleh Lampard untuk melakoni laga melawan Wolves.

"Sejak saya di sini, kami mendapatkan sejumlah hasil bagus di Goodison. Itu terjadi karena perpaduan performa pemain dan fans yang bisa menciptakan atmosfer bagus. Hal itu bisa memberi kami kekuatan dan kepercayaan diri," kata Lampard di laman resmi klub.

Satu hal menarik adalah salah satu dari 6 kekalahan tersebut didapat saat berjumpa Wolves musim lalu. Di sisi lain Wolves sedang dalam performa yang sangat buruk musim ini. Bersama Nottingham Forest, Wolves menjadi tim yang belum pernah merasakan kemenangan tandang.

Situasi itu tentu menjadi tugas yang tak mudah bagi Julen Lopetegui. Pelatih anyar yang menggantikan Bruno Lage itu dituntut untuk bisa memperbaiki tren negatif itu. Untungnya Lopetegui sudah mendapatkan start bagus saat membawa timnya menang 2-0 atas Gillingham di Carabao Cup tengah pekan kemarin.

"Kami harus benar-benar fokus dengan laga berikutnya. Kami tak boleh terpaku pada situasi di papan klasemen (Wolves di posisi juru kunci dengan 10 poin). Kami harus menganggap laga ini layaknya sebuah partai final," terang Lopetegui di situs web klub.

Prediksi Susunan Pemain Everton vs Wolverhampton

Everton bisa menurunkan mayoritas pemain terbaiknya di laga ini. Hanya Mason Holgate dan James Garner yang absen karena cedera. Dua pemain lain yakni Dominic Calvert-Lewin dan Andros Townsend berada dalam kondisi diragukan bisa main.

Wolves di sisi lain masih tanpa beberapa pemain karena cedera. Mereka adalah Sasa Kalajdzic, Jonny, Pedro Neto, dan Chiquinho. Diego Costa juga absen namun karena skorsing.

Everton (4-3-3): Jordan Pickford; Nathan Patterson, Conor Coady, James Tarkowski, Vitaliy Mykolenko; Idrissa Gueye, Amadou Onana, Alex Iwobi; Dwight McNeil, Demarai Gray, Neal Maupay. Pelatih: Frank Lampard

Wolverhampton (4-2-3-1): Jose Sa; Nelson Semedo, Nathan Collins, Max Kilman, Hugo Bueno; Joao Moutinho, Ruben Neves; Daniel Podence, Adama Traore, Goncalo Guedes; Raul Jimenez. Pelatih: Julen Lopetegui

Rekor Head to Head (H2H) Everton vs Wolverhampton

Tak pernah terjadi hasil imbang dalam 5 pertemuan terakhir kedua tim. Dalam periode tersebut Wolves unggul dengan 3 kemenangan sedangkan Everton memenangi 2 laga lainnya.

Di pertemuan terakhir yang juga digelar di Goodison Park, Wolves sukses pulang dengan membawa poin penuh. Gol tunggal Conor Coady yang saat itu memastikan kemenangan Wolves. Menariknya, di laga ini Coady sudah berseragam Everton.

5 Pertemuan Terakhir Everton vs Wolverhampton:

13-03-2022: Everton vs Wolverhampton 0-1

01-11-2021: Wolverhampton vs Everton 2-1

19-05-2021: Everton vs Wolverhampton 1-0

12-01-2021: Wolverhampton vs Everton 1-2

12-07-2020: Wolverhampton vs Everton 3-0

5 Pertandingan Terakhir Everton:

23-11-2022: Everton vs Western Sydney Wanderers 5-1

20-11-2022: Everton vs Celtic 0-0, adu penalti 4-2

12-11-2022: Bournemouth vs Everton 3-0

08-11-2022: Bournemouth vs Everton 4-1

05-11-2022: Everton vs Leicester City 0-2

5 Pertandingan Terakhir Wolverhampton:

20-12-2022: Wolverhampton vs Gillingham 2-0

14-12-2022: Cadiz vs Wolverhampton 3-4

09-12-2022: Wolverhampton vs Empoli 1-1

13-11-2022: Wolverhampton vs Arsenal 0-2

10-11-2022: Wolverhampton vs Leeds United 1-0

Live Streaming Everton vs Wolverhampton Boxing Day EPL

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Everton vs Wolverhampton di Stadion Goodison Park dapat Anda saksikan melalui live streaming Vidio, Senin 26 Desember pukul 22.00 WIB.

Untuk menonton Liga Inggris di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan. Paket Diamond (EPL + Platinum) terdiri 4 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming Everton vs Wolverhampton di Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus