tirto.id - Episode terakhir dari YG Treasure Box yang tayang di channel V Live memperoleh 1,72 juta penonton secara live. Jumlah ini meningkat sekitar 1,11 juta penonton dari penayangan episode ke 9 YG Treasure Box yang hanya ditonton 610 ribu orang, demikian dikutip dari laman resmi YG Life.
Hasil tersebut membuktikan minat yang memanas dari penonton untuk episode terakhir, mengingat pada penayangan episode pertama YG Treasure Box hanya ditonton 150 ribu penonton.
Jumlah penonton YG Treasure Box di YouTube dan V Live sendiri, jika digabungkan, kini telah mencapai lebih dari 104 juta penayangan dalam 10 episode.
Episode terakhir YG Treasure Box telah tayang pada Jumat (18/1/2019) lalu, melalui channel V Live YG Treasure Box pukul 22.00 KST, atau pukul 20.00 WIB, dan di akun YouTube YG Traesure Box dan channel JTBC pada pukul 24.00 KST, atau pukul 22.00 WIB.
Empat personel pertama dari tujuh personel yang berhasil menjadi tim debut YG Treasure Box telah terungkap pada episode terakhir ini, mereka adalah Haruto, Bang Yedam, So Jung Hwan, dan Kim Junkyu.
Sedangkan, tiga personel tambahan akan diumumkan kemudian secara berurutan sebagai anggota boy grup baru dari YG Entertainment untuk generasi berikutnya yang akan mengikuti jejak BIGBANG, WINNER, dan iKON.
Mereka akan diumumkan satu-persatu melalui akun V Live YG Treasure Box pukul 11.00 KST, atau pukul 09.00 WIB.
Personel kelima akan diumumkan pada 21 Januari 2019, personel keenam pada 23 Januari 2019, dan personel terakhir pada 25 Januari 2019.
Setelah empat personel pertama diumumkan, tidak sedikit penggemar yang menginginkan agar YG Entertainment mendebutkan sembilan member ketimbang hanya tujuh member saja, mengingat banyak trainee yang dinilai memiliki bakat.
YG Entertainment sendiri belum memberikan kabar tentang tanggal debut untuk trainee yang berhasil masuk pada daftar debut YG Treasure Box.
Editor: Yandri Daniel Damaledo