Menuju konten utama
Pilkada Serentak 2018

Dua Paslon Pilgub Jatim 2018 Siapkan Tim Kawal TPS Saat Pencoblosan

Sejumlah tim relawan masing-masing paslon Pilgub Jatim 2018 dikerahkan untuk mengawasi jalannya pencoblosan di seluruh TPS pada 27 Juni mendatang.

Dua Paslon Pilgub Jatim 2018 Siapkan Tim Kawal TPS Saat Pencoblosan
Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut dua Saifullah Yusuf bertanya kepada calon Gubernur nomor urut satu Khofifah Indar Parawansa saat Debat Publik Kedua Pilgub Jawa Timur di Surabaya, Jawa Timur, Selasa (8/5/2018). ANTARA FOTO/Moch Asim

tirto.id - Dua paslon cagub-cawagub Jawa Timur (Jatim) 2018, Khofifah Indar Parawansa-Emil Listianto Dardak dan Saifullah Yusuf (Ipul)-Puti Guntur Soekarno, menyiapkan tim mengawal Tempat Pemungutan Suara (TPS) saat pencoblosan Rabu 27 Juni esok.

Ketua Timses Ipul-Puti, Hikmah Bafaqih menyatakan pihaknya akan menurunkan sejumlah tim relawan untuk mengawasi jalannya pencoblosan di seluruh TPS di Jatim. Langkah ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kecurangan.

"Saksi sekaligus jadi tim ahli. Kemudian di luar saksi ada relawan dan pemantau di tiap TPS. Standar itu kami lakukan. Itu karena partai pengusung kan punya basis massa yang kuat," kata Hikmah kepada Tirto, Selasa (26/6/2018).

Selain itu, kata Hikmah, pihaknya juga menyiapkan tim pengawas ekstra untuk mencegah terjadinya politik uang di lapangan yang berpotensi menggerus suara calon pemilih Ipul-Puti.

"Di luar partai pengusung kan ada juga organisasi kuat yang mem-back-up Gus Ipul. Jadi kami melakukan pengawasan ekstra. Termasuk indikasi adanya money politic. Kami juga membantu untuk jangan sampai itu terjadi," kata Hikmah.

Pimpinan Fatayat NU Jatim ini, lebih lanjut, berharap kepada masyarakat Jatim agar melabuhkan pilihan kepada Ipul-Puti. Sebab, menurutnya, Jatim perlu dipimpin pasangan yang berpengalaman agar program-program dari periode sebelumnya bisa dilanjutkan dengan maksimal.

Hal itu, kata Hikmah, karena Ipul telah menjabat sebagai wagub Jatim dua periode sebelumnya dan telah mengerti dengan baik seluk beluk birokrasi.

"Jadi kan enggak perlu persiapan lagi. Langsung bisa speed kenceng ini. Gus Ipul sudah tahu betul medan Jatim, sudah tahu karakter birokrasi yang akan dipimpin. Jadi langgamnya seperti apa beliau sudah tahu betul," kata Hikmah.

Persiapan yang sama juga dilakukan tim Khofifah-Emil. Sekretaris Demokrat Jatim, Renvile Antonio menyatakan pihaknya menyiapkan tim untuk mengawal TPS sebelum dan sesudah pencoblosan berlangsung.

"Itu namanya satgas ronda pilkada," kata Renvile kepada Tirto.

Untuk saat hari H pencoblosan, Renvile mengaku pihaknya telah menyiapkan saksi dan tim satgas untuk berjaga di setiap TPS. "Saksi ahli kami dan satgas partai siap berjaga," kata Renvile.

Saga Pilgub Jatim 2018 disebut sebagai laga klasik karena untuk ketiga kalinya mempertemukan Khofifah dan Ipul. Dalam dua Pilgub sebelumnya, Ipul yang mendampingi Soekarwo sebagai cawagub menang atas Khofifah.

Sampai saat ini, dari hasil survei beberapa lembaga survei, elektabilitas keduanya masih terpaut tipis, tidak sampai 10 persen. Hal ini salah satunya disebabkan popularitas keduanya yang sudah mencapai 90 persen.

Baca juga artikel terkait PILGUB JATIM 2018 atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Yuliana Ratnasari