Menuju konten utama

Denah Konser Deep Purple di Solo 2023 dan Info Harga Tiket OTS

Deep Purple akan menggelar konser di Solo pada 10 Maret 2023. Temukan denah konsernya dan info harga tiket on the spot di sini.

Denah Konser Deep Purple di Solo 2023 dan Info Harga Tiket OTS
Deep Purple. wikipedia/share

tirto.id - Band bergenre heavy metal asal Inggris, Deep Purple, akan melangsungkan konser keduanya di Indonesia pada 10 Maret 2023 mendatang. Konser bertajuk Deep Purple World Tour 2023 ini akan diadakan di Auditorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Solo, Jawa Tengah.

Grup musik yang melejit dengan album Perfect Stranger ini pernah melakukan kunjungan yang pertama di Indonesia pada tahun 1975. Dalam sejarahnya, kunjungan Deep Purple ke Indonesia pada 1975 dianggap sebagai gebrakan besar dalam kancah permusikan Indonesia.

Godbless, grup musik asal Indonesia yang digawangi oleh Ahmad Albar, kembali dihadirkan sebagai band pendamping acara manggung Deep Purple World Tour 2023. Godbless juga melakukannya pada tahun 1975 silam. Reuni antara dua band legendaris Indonesia dan internasional ini menjadi hadiah ulang tahun Godbless yang ke 50.

Selain Indonesia, negara lain yang menjadi negara tujuan konser Deep Purple World Tour 2023 adalah Amerika Serikat, Jepang, Yunani, Spanyol, dan Romania. Sementara Indonesia menjadi satu-satunya negara di Asia Tenggara yang disambangi oleh band metal legendaris ini.

Kini, pelantun "Smoke on the Water" itu digawangi oleh lima orang. Masih ada personil lama yang masih menjadi bagian Deep Purple, seperti Ian Paice (drum), Roger Glover (bass), dan Ian Gillan (vokal). Sementara nama yang masih segar sebagai personil Deep Purple adalah Don Airey (keyboard) di tahun 2002 dan Simon McBride (gitar) mulai 2022.

Harga Tiket OTS Konser Deep Purple di Solo

Sampai saat ini, penjualan tiket masih diberlakukan untuk kategori on the spot (OTS). Kategori ini secara tata letak, berada di area paling belakang. Di kategori OTS, ada lima pilihan seating plan, yaitu Green A, Green B, Festival, dan Tribune Seat.

1. Green A

  • Berada di lantai kedua
  • Free seating

2. Green B

  • Berada di lantai ketiga
  • Free seating

3. Festival

  • Di lantai terbawah
  • Standing

4. Tribune Seat

  • Berada di lantai terbawah
  • Di area festival dekat dengan FOH

Layout Venue Tour Deep Purple

Layout Venue Tour Deep Purple. foto/https://deeppurpleindonesia.com/

Dilansir Instagram resmi @rajawaliindonesia, untuk tiket OTS bagian Festival dibanderol dengan harga Rp1.500.000.

Mengenai pelaksanaan konsernya, Rajawali Indonesia memberlakukan beberapa peraturan terkait pelaksanaan konser termasuk apa yang diperbolehkan atau dilarang untuk dilakukan selama konser.

Larangan:

  • Membawa kamera profesional berjenis (DSLR, action cam, drone, dan lain sebagainya)
  • Makan dan minum di dalam venue
  • Membawa minuman keras/alkohol ke dalam venue
  • Membawa bendera/spanduk besar dan barang yang dapat mengganggu kenyamanan penonton lain
  • Membawa hewan peliharaan
  • Membawa dan menyalakan rokok, korek api, atau rokok elektrik di area venue
  • Membawa senjata api atau senjata tajam
  • Sembawa tongsis
  • Membawa kursi lipat dan sejenisnya
  • Membuang sampah di sembarang tempat

Anjuran:

  • Datang tepat waktu ke venue
  • Membawa dan menunjukan e-ticket
  • Membawa kartu identitas diri yang asli
  • Menjaga kebersihan di area konser
  • Menggunakan transportasi umum untuk mengurangi kemacetan di sekitar venue
  • Membawa masker dan hand sanitizer
  • Menonton pertunjukan dan menggunakan gelang akses
  • Membawa uang saku lebih

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Arni Arta Rahayu

tirto.id - Musik
Kontributor: Arni Arta Rahayu
Penulis: Arni Arta Rahayu
Editor: Ibnu Azis