Menuju konten utama

Demokrat Bantah Pertemuan AHY-Airlangga Bahas Koalisi 2019

Demokrat membantah pertemuan AHY dan Airlangga untuk membicarakan Pilpres 2019.

Demokrat Bantah Pertemuan AHY-Airlangga Bahas Koalisi 2019
Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono memberikan paparan seusai pengukuhan Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) untuk Pemilukada 2018 dan Pilpres 2019 di DPP Partai Demokrat, Jakarta, Sabtu (17/2/2018). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

tirto.id -

Partai Demokrat membantah pertemuan antara Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (1/3/2018) untuk membahas koalisi pada Pilpres 2019.

Wasekjen Demokrat, Teuku Riefky yang ikut dalam pertemuan tersebut mengatakan, putra Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono itu datang dalam kapasitasnya sebagai Komandan Kogasma (Komando Tugas Bersama) Pemenangan Pemilu 2019 Partai Demokrat. Dalam pertemuan selama lebih kurang satu jam tersebut AHY dan Airlangga saling berbagi gagasan tentang masa depan Indonesia.

"Sebagai partai nasionalis religius, Demokrat-Golkar mempunyai banyak kesamaan dalam berbagai hal terutama dalam niat baik untuk membangun bangsa," kata Riefky dalam keterangan tertulis, Kamis (1/3/2018).

Meski begitu, AHY dan Airlangga tak membahas kemungkinan menjalin koalisi untuk Pilpres 2019. Sebab, menurutnya, masing-masing partai memiliki mekanisme tersendiri untuk memutuskan koalisi.

"PD juga tentunya memiliki mekanisme dalam keputusan koalisi yang akan diputuskan oleh Majelis Tinggi Partai (MTP)," kata Riefky.

Tapi Wasekjen Demokrat, Rachland Nasidik menyatakan pertemuan AHY dan Airlangga berpotensi membentuk kepemimpinan nasional baru. "Namun apapun yang dibicarakan di antara dua pemimpin muda itu, publik perlu diingatkan untuk menata ekspektasi bahwa pada kenyataannya ini baru pertemuan pertama," kata Rachland kepada Tirto, hari ini.

Pertemuan AHY dan Airlangga merupakan pertama kalinya setelah keduanya menduduki posisi strategis di partai masing-masing. "Pertemuan selanjutnya akan dilaksanakan bila dua pemimpin menyukai kopi yang sama," kata Rachland.

AHY dan Airlangga masuk dalam bursa cawapres 2019. Hasil survei LSI Denny JA pada Februari 2019 menyebutkan Airlangga memperoleh elektabilitas tertinggi sebagai cawapres dari parpol dengan angka 25 persen. Sementara AHY jadi sosok paling populer dengan angka popularitas 71,2 persen.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Agung DH