Menuju konten utama

Demokrat Akan Umumkan Calon Gubenur DKI, Siapa Calonnya?

Demokrat dikabarkan akan segera mengumumkan calon gubernur dalam Pilkada DKI Jakarta pada Kamis siang ini. Namun hingga kini belum diketahui secara pasti calon mereka.

Demokrat Akan Umumkan Calon Gubenur DKI, Siapa Calonnya?
Wakil Sekjen Partai Demokrat Rachland Nashidik (kanan) menyerahkan surat keputusan persetujuan pasangan bakal calon (balon) bupati/wali kota se-Aceh yang ditandatangani Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudoyono kepada Ketua DPP Demokrat Aceh Nova Iriansyah (kiri) saat pengukuhan balon kepala daerah di Banda Aceh, Selasa (20/9). Partai Demokrat mengusung sebanyak 19 pasangan bakal calon bupati/wali kota se-Aceh pada pilkada tahun 2017 yang mendapat dukungan dari partai nasional dan partai lokal. ANTARA FOTO/Ampelsa/foc/16.

tirto.id - Menyusul pencalonan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat dari PDIP, siang ini Partai Demokrat dikabarkan akan mengumumukan calon gubernur DKI Jakarta pukul siang ini di rumah Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas, Kamis (22/9/2016) pukul 12.00 WIB.

"Jajaran pengurus DPP Partai Demokrat bersiap-siap di Cikeas menunggu Ketua Umum Pak SBY memutuskan pasangan terbaik siang ini untuk Pilkada DKI," ujar Anggota Divisi Komunikasi Publik DPP Partai Demokrat Jan Prince Permata saat dihubungi Antara di Jakarta.

Kendati demikian, Jan mengaku belum mengetahui secara pasti apakah pengumuman akan dilakukan bersama dengan PAN, PPP dan PKB yang pada Rabu (21/9) malam melakukan rapat di kediaman SBY.

"Ada kemungkinan keempat partai itu bersama-sama mengumumkannya di Cikeas," katanya.

Pada Rabu malam empat partai telah melangsungkan rapat pembahasan calon Gubernur DKI Jakarta di kediaman Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.

Berdasarkan informasi yang diterima, dalam pertemuan itu hadir ketua umum dari keempat partai tersebut.

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Syarif Hasan mengatakan pertemuan antara empat partai koalisi dalam Pilkada Jakarta pada Rabu (21/9) malam sudah mengerucutkan nama calon kandidat, namun Gerindra tetap menginginkan Sandiaga Uno sebagai calon gubernur Jakarta.

"Pertemuan semalam antara Partai Demokrat, PPP, PKB, dan PAN sudah mengerucutkan nama calon. Komunikasi dengan Gerindra dan PKS tetap terbuka namun Gerindra ingin Sandiaga tetap nomor satu (calon gubernur)," kata Syarif saat dihubungi di Jakarta, Kamis.

Syarif menjelaskan, Gerindra rela menjadikan Sandiaga sebagai cawagub asalkan cagub yang diajukan empat partai koalisi memiliki elektabilitas lebih tinggi dibandingkan Sandiaga.

Karena itu menurut dia, empat partai koalisi sebenarnya ingin Gerindra lebih sangat terbuka khususnya dalam pencalonan di Pilkada Jakarta.

"Gerindra tetap terbuka namun ada syarat-syarat tertentu yaitu menginginkan Sandiaga tetap nomor satu," ujarnya.

Syarif menjelaskan, pertemuan pada Rabu (21/9) malam sudah mengerucutkan nama calon yang akan diusung empat partai namun dirinya enggan menyebutkan nama karena masih harus difinalisasi.

Menurut dia, empat partai koalisi akan memfinalisasikan hasil akhir pada Kamis (22/9) siang di kediaman Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Cikeas.

"Nanti merumuskan kata akhir dan diumumkan oleh DPD (masing-masing parpol) karena ini kerja DPD," ujarnya.

Hingga kini belum diketahui secara pasti calon dari Demokrat. Pada April lalu ada tujuh nama yang mendaftar ke DPD Demokrat nama itu yakni, Muhamad Idris, Yusril Ihza Mahendra, Hasnaeni Mischa Moein, Abraham "Lulung" Lunggana, Teguh Santosa, Adhyaksa Dault, dan Muhammad Idris Khalid Amir.

Baca juga artikel terkait PARTAI DEMOKRAT

tirto.id - Hard news
Sumber: Antara
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH