Menuju konten utama

David Beckham Raih Penghargaan UEFA President's Award 2017-2018

David Beckham resmi dinobatkan sebagai peraih UEFA President's Awards 2017-2018.

David Beckham Raih Penghargaan UEFA President's Award 2017-2018
David Beckham, memakai syal liga, memberi hormat kepada keramaian dalam pengumuman resmi pengembangan tum MLS Miami di Miami, Florida, Amerika Serikat, Senin (29/1). ANTARA FOTO/REUTERS/Andrew Innerarity

tirto.id - Eks pesepak bola yang pernah berkiprah di Manchester United dan Real Madrid, David Beckham resmi menyabet penghargaan UEFA President's Awards 2017-2018. Kepastian ini terjadi setelah nama Beckham disebut saat pengumuman penghargaan yang bebarengan dengan drawing Liga Champions musim ini di Grimaldi Forum, Monaco.

Usai diumumkan sebagai peraih penghargaan, Beckham langsung diundang ke panggung acara untuk menerima piala penghargaan. Piala diserahkan langsung oleh Presiden UEFA saat ini, Aleksander Ceferin.

"Saya sangat beruntung bermain dengan beberapa klub terbesar, pemain terbaik, serta pelatih-pelatih terhebat. Memenangkan treble adalah momen besar bagi saua, itu adalah momen ketika kami menciptakan sejarah. Memenangkan Liga Champions dengan cara tersebut adalah luar biasa," tutur Beckham mengulas kariernya di MU.

Beckham juga mengimbuhkan jika tidak saja di MU, namun ia menikmati kariernya saat masih berkostum Real Madrid. Menurutnya, berada di Madrid adalah sebuah momen tak kalah hebat.

"Untuk bermain dengan pemain yang saya bersamai di Real Madrid juga merupakan hal besar," lanjutnya.

David Robert Joseph Beckham, OBE atau yang lebih dikenal dengan David Beckham merupakan mantan pemain sepakbola profesional yang bermain bersama timnas Inggris dan klub-klub besar Eropa seperti Manchester United, AC Milan, dan Paris Saint-Germain.

Beckham merupakan pemain berdarah Inggris pertama yang mampu memenangkan gelar juara liga pada 4 Negara: Inggris, Spanyol, Amerika, dan Perancis. Becham menyatakan pensiun dari dunia sepakbola setelah kariernya yang gemilang selama 20 tahun pada bulan Mei 2013. Dalam 20 tahun, Beckham telah meraih sekurang-kurangnya 19 trofi kompetisi major.

"Merupakan hal yang hebat untuk jadi bagian sore ini. Ini adalah momen yang lama sejak saya jadi bagian dalam penghargaan [President's Awards] seperti ini," tegas pemain yang juga sempat berkarier di LA Galaxy tersebut.

Beckham menjadi pemain dengan pendapatan terbesar di dunia pada tahun 2013, dengan total penghasilan mencapai lebih dari $50 juta dalam jangka 1 tahun. Dia menikah dengan Victoria Beckham pada tahun 1999 dan dikaruniai dengan 4 anak. Beckham juga merupakan duta UNICEF UK sejak 2005 dan di tahun 2015 dia meluncurkan program 7: The David Beckham UNICEF Fund.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA EROPA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan