Menuju konten utama

Daftar Top Skor GoJek Traveloka Liga 1 2017: Comvalius Unggul Telak

Sylvano Comvalius menjadi pemain paling produktif di GoJek Traveloka Liga 1 musim ini dengan 37 gol.

Daftar Top Skor GoJek Traveloka Liga 1 2017: Comvalius Unggul Telak
Sylvano Comvalius. Instagram/ sylvanocomvalius

tirto.id - Striker Bali United, Sylvano Comvalius kembali membuktikan ketajamannya pada kompetisi GoJek Traveloka Liga 1 musim ini. Menyumbang dua gol dalam kemenangan 3-0 Bali United atas Persegres, Minggu (12/11/2017) membuat Comvalius makin menjauhi rekor top skor Liga Indonesia dalam semusim.

Sebelumnya, dwigol Comvalius pada laga melawan Sriwijaya FC, Senin (30/10/2017) mengantarkan Comvalius menyalip rekor jumlah gol dalam semusim di Indonesia yang dipegang Peri Sandria dengan 34 gol. Usai menyalip Peri dan mencatatkan 35 gol, dua gol Comvalius pada laga melawan Persegres semakin menambah pundi-pundinya menjadi 37 gol.

Comvalius juga unggul telak atas pemain paling produktif kedua di GoJek Traveloka Liga 1 musim ini, Marclei Santos. Bomber Mitra Kukar itu total mengoleksi 24 gol, unggul dua gol saja dari Alberto Goncalves yang menempati peringkat ketiga.

Sementara itu Samsul Arif dan Lerby Eliandry menjadi dua pemain lokal paling produktif musim ini. Samsul menyumbang 17 gol untuk Persela, sementara Lerby menorehkan 16 gol untuk Borneo FC.

Berikut daftar top skor GoJek Traveloka Liga 1 musim ini

Pos. NamaAssit Gol
1SYLVANO DOMINIQUE COMVALIUS937
2MARCLEI CESAR CHAVES SANTOS524
3ALBERTO GONCALVES322
4SAMSUL ARIF417
5LERBY ELIANDRY416
6PETER OSAZE ODEMWINGIE815
7ADDISON ALVES DE OLIVEIRA415
8GREG NWOKOLO614
9WILLEM JAN PLUIM912
10REINALDO ELIAS DA COSTA412
11ILIJA SPASOJEVIC212
12FERDINAND ALFRED SINAGA312
13ELIO BRUNO TEIXEIRA MARTINS211
14VENDRY RONALDO MOFU211
15RIZKY RIZALDI PORA610
16HILTON MOREIRA310
17SILVIO ESCOBAR310
18BOAZ T. ERWIN SOLOSSA1410
19SANSAN FAUZI HUSAENI110
20BRUNO DA SILVA LOPES410

Baca juga artikel terkait LIGA 1 GOJEK TRAVELOKA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan