Menuju konten utama
Voli Putri 2023

Daftar Pemain Voli Putri Vietnam SEA V League 2023 Nomor Posisi

Daftar pemain voli putri Vietnam dalam SEA V League 2023 berisi 14 nama dengan berbagai nomor posisi.

Daftar Pemain Voli Putri Vietnam SEA V League 2023 Nomor Posisi
Tran Thi Thanh Thuy, pemain Timnas Voli Putri Vietnam. FOTO/commons.wikimedia.org/

tirto.id - Daftar pemain voli putri Vietnam dalam SEA V League 2023 berisi 14 nama dengan berbagai nomor posisi. Skuad voli putri Vietnam bakal menjalani SEA V League 2023 pada 4-6 Agustus 2023 di Vinh Phuc. Status tuan rumah menjadi keunggulan mereka untuk memaksimalkan kejuaraan voli putri ini.

Timnas olahraga voli putri Vietnam merupakan kampiun AVC Challenge Cup 2023. Setelah tampil menjanjikan sejak awal kejuaraan, Vietnam mampu tembus final. Dalam laga puncak kontra tuan rumah Indonesia, pasukan Nguyen Tuan Kiet menang via skor tipis 3-2 (18–25, 27–25, 25–21, 20–25, 13–15).

Titel juara AVC Challenge Cup 2023 membawa Vietnam ke ajang FIVB Challenger Cup 2023 di Prancis. Sayangnya, perjuangan Vietnam harus terhenti di perempat final. Mereka dikalahkan tuan rumah Prancis dengan kedudukan 3-0. Kegagalan ini sekaligus menutup peluang Vietnam memburu tiket VNL 2024.

Daftar Pemain Voli Putri Vietnam SEA V League 2023

Usai beraksi di FIVB Challenger Cup 2023, Vietnam diprediksi masih akan mengandalkan komposisi pemain yang sama. Sebanyak 14 nama pilihan pelatih Nguyen Tuan Kiet diisi sejumlah pemain yang sudah jadi tumpuan, seperti Tran Thi Thanh Thuy, Doan Thi Lam Oanh, dan Dinh Thi Tra Giang.

Tran Thi dinobatkan sebagai MVP atau pemain terbaik AVC Challenge Cup 2023. Selain status tersebut, ia juga tercatat menjadi Best Outside Spiker. Tran Thi berpotensi akan diharapkan Vietnam untuk menggempur pertahanan tim lawan.

Doan Thi Lam adalah nama lain yang bisa jadi salah satu senjata utama Vietnam. Kualitas Doan Thi Lam sebagai pengumpan dapat berperan dalam mengatur permainan Vietnam. Tak heran, pada AVC Challenge Cup 2023, Doan Thi Lam menyabet penghargaan Best Setter di turnamen.

Untuk urusan pertahanan tim, Vietnam mempunyai Dinh Thi Tra Giang. Dengan tinggi 1.82 meter, Dinh Thi Tra merupakan pilar Vietnam dalam mengatasi spike lawan. Kapasitas Dinh Thi Tra sudah terbukti dengan masuk dalam jajaran Best Middle Blockers di AVC Challenge Cup 2023.

Dengan komposisi pemain yang tak begitu berbeda dari line-up Vietnam di FIVB Challenger Cup 2023, Vietnam bisa jadi salah satu favorit. Performa Vietnam di putaran 1 SEA V League 2023 akan menjadi dasar staf pelatih untuk memilih komposisi pemain yang dipakai pada putaran ke-2 turnamen.

Selain menjadi peserta FIVB Challenger Cup 2023, Vietnam juga akan didukung oleh pengalaman tampil di SEA V League. Saat kejuaraan tersebut masih bertajuk ASEAN Grand Prix pada tahun lalu, Vietnam mampu finis sebagai runner-up dari masing-masing putaran. Vietnam hanya kalah dari Thailand yang menempati posisi teratas turnamen.

Berikut daftar pemain voli putri Vietnam di SEA V League 2023 putaran 1:

NoNamaPosisi
3Tran Thi Thanh ThuyOH
6Nguyen Thi Kim LienL
8Pham Thi Nguyet AnhOH
9Tran Thi Bich ThuyMB
11Hoang Thi Kieu TrinhO
12Nguyen Khanh DangL
14Vo Thi Kim ThoaS
15Nguyen Thi TrinhMB
16Vi Thi Nhu QuynhOH
17Doan Thi XuanO
19Doan Thi Lam OanhS
20Tran Tu LinhOH
22Ly Thi LuyenMB
23Dinh Thi Tra GiangMB
Kiet Tuan Nguyen (Pelatih)

Keterangan:

OH (Outside Hitter), L (Libero), MB (Middle Blocker), O (Opposite), S (Setter).

Jadwal Vietnam di SEA V League 2023 Putri

Berikut jadwal timnas voli putri Vietnam di SEA V League 2023 Putri:

Jumat, 4 Agustus 2023

Pukul 19.00 WIB: Vietnam vs Filipina (live Moji TV)

Sabtu, 5 Agustus 2023

Pukul 19.00 WIB: Indonesia vs Vietnam (live Moji TV)

Minggu, 6 Agustus 2023

Pukul 19.00 WIB: Thailand vs Vietnam (live Moji TV)

Baca juga artikel terkait SEA V LEAGUE 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Iswara N Raditya