Menuju konten utama

Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Timor Leste: Marselino & Ronaldo

Berikut daftar pemain Timnas Indonesia vs Timor Leste. Di skuad Timnas Indonesia, ada Merselino Ferdinand serta Ronaldo Kwateh.

Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Timor Leste: Marselino & Ronaldo
Pelatih Tim Nasional Indonesia Shin Tae-yong (kanan) memberikan instruksi saat memimpin latihan Timnas Indonesia di Lapangan Trisakti, Legian, Badung, Bali, Jumat (21/1/2022). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww.

tirto.id - Daftar pemain Timnas Indonesia vs Timor Leste dalam pertandingan persahabatan internasional FIFA matchday sudah dirilis. Shin Tae-yong memanggil 27 nama, mayoritas pernah masuk dalam skuad timnas senior di Piala AFF 2022. Dalam daftar pemain Timnas Indonesia tersebut, ada juga nama pemain muda seperti Marselino Ferdinan dan Ronaldo Joybera Kwateh.

Pertandingan uji coba Timnas Indonesia vs Timor Leste bakal dihelat 2 kali, pada tanggal 27 dan 30 Januari 2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Siaran langsung Timnas Indonesia vs Timor Leste bisa disaksikan melalui Indosiar dengan jam tayang mulai pukul 19.00 WIB.

Dalam uji coba kali ini, Timnas Indonesia tidak akan diperkuat oleh Witan Suleiman dan Egy Maulana Vikri. Satu-satunya pemain aboard yang dipanggil hanya Elkan Baggott. Beberapa nama senior di Liga 1 juga turut dipanggil, seperti Fachruddin Aryanto, Syahrul Trisna, Terens Puhiri, Dedik Setiawan, dan Muhammad Rafli.

Sisanya, mayoritas masih berusia di bawah 23 tahun. Laga uji coba kontra Timor Leste memang dimaksudkan sebagai persiapan menghadapi kompetisi Piala AFF U23 di Kamboja mulai 14 Februari 2022 mendatang.

"Laga ini sangat penting sebagai bagian persiapan dan melihat perkembangan pemain jelang mengikuti ajang Piala AFF U-23, SEA Games, dan Kualifikasi Piala Asia 2022," ujar Shin Tae-yong, dikutip dari Antara.

Daftar Pemain Timnas Indonesia Lengkap

Salah satu pemain yang layak ditunggu penampilannya di laga Timnas Indonesia vs Timor Leste adalah Marselino Ferdinan. Pesepakbola berusia 17 tahun yang menempati pos gelandang itu sedang impresif bersama Persebaya. Sudah turun dalam 14 laga di Liga 1 musim ini, Marselino menorehkan 4 gol dan 5 assist untuk Bajul Ijo.

Marselino sebenarnya baru memulai kiprah di tim senior Persebaya pada musim ini. Meski baru berusia 17 tahun, ia mampu bersaing dengan pemain lain yang secara usia lebih matang.

Berkat penampilan apiknya, Marcelino masuk dalam daftar "60 of The Best Young Talents in World Football 2021" versi The Guardian.

Sementara itu, penggawa lain yang patut ditunggu penampilannya adalah Ronaldo Kwateh. Dia merupakan anak dari Roberto Kwateh, eks legiun asing yang pernah malang melintang di kompetisi Liga Indonesia.

Ronaldo yang baru berusia 17 tahun saat ini bermain untuk Madura United. Dia sudah mencicipi debut di Timnas Indonesia U-18 dan turut diboyong saat uji coba di Turki pada 2021 silam.

Pada kesempatan itu, Ronaldo tampil gemilang dengan sumbangan 5 gol dalam 3 laga. Oleh sebab itu, tak heran jika Shin Tae-yong pada akhirnya turut memboyong Ronaldo dalam skuad uji joba kontra Timor Leste.

Daftar Pemain Indonesia vs Timor Leste Laga Uji Coba FIFA Matchday

1. Muhammad Adisatryo (Persik)

2. Syahrul Trisna (Tira Persikabo)

3. Ernando Ari (Persebaya)

4. Nadeo Argawinata (Bali United)

5. Fachruddin Aryanto (Madura United)

6. Alfeandra Dewangga (PSIS)

7. Elkan Baggott (Ipswich Town)

8. Rizky Ridho (Persebaya)

9. Achamad Figo (Arema FC)

10. Pratama Arhan (PSIS)

11. Moh Edo Febriansyah (Persita)

12. Sani Rizki (Bhayangkara FC)

13. Rizky Dwi (Arema FC)

14. Rachmat Irianto (Persebaya)

15. Evan Dimas (Bhayangkara FC)

16. Ricky Kambuaya (Persebaya)

17. Syahrian Abimanyu (Persija)

18. Marselino Ferdinan (Persebaya)

19. Ramai Rumakiek (Persipura)

20. Irfan Jaya (Bali United)

21. Yabes Roni (Bali United)

22. Terens Puhiri (Borneo FC)

23. Dedik Setiawan (Arema FC)

24. Hanis Saghara (Tira Persikabo)

25. Muhammad Rafli (Arema FC)

26. Ronaldo Joybera Kwateh (Madura United)

27. Bayu Mohamad Fiqri (Persib)

Head to Head Indonesia vs Timor Leste

21/11/10: Indonesia vs Timor Leste 6-0

12/11/12: Indonesia vs Timor Leste 1-0

11/11/14: Indonesia vs Timor Leste 4-0

13/11/18: Indonesia vs Timor Leste 3-1

Hasil 5 Laga Terakhir Indonesia

01/01/22: Thailand vs Indonesia 2-2

29/12/21: Indonesia vs Thailand 0-4

25/12/21: Indonesia vs Singapura 4-2

22/12/21: Singapura vs Indonesia 1-1

19/12/21: Malaysia vs Indonesia 1-4

Hasil 5 Laga Terakhir Timor Leste

14/12/21: Singapura vs Timor Leste 2-0

11/12/21: Timor Leste vs Filipina 0-7

08/12/21: Myanmar vs Timor Leste 2-0

05/12/21: Timor Leste vs Thailand 0-2

11/06/19: Timor Leste vs Malaysia 1-5

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Addi M Idhom