tirto.id - Real Madrid resmi juara UEFA Youth League 2019.2020 usai mengalahkan Benfica dengan skor 3-2 dalam laga final pada Selasa (25/8/2020) di Stadion Colovray, Nyon. Daftar pemain dalam skuad Raul Gonzalez terdiri dari para penggawa yang berpotensi jadi bintang masa depan Los Blancos,
Dalam laga final kontra Benfica, Real Madrid U19 (Juvenil) menang berkat gol Pablo Rodríguez (26'), aksi bunuh diri Henrique Jocu (45'), ditambah aksi Miguel Gutiérrez (50'). Sedangkan 2 gol balasan wakil Portugal dibukukan Gonçalo Ramos (49' dan 57').
Bagi Real Madrid U19 ini adalah gelar UEFA Youth League pertama mereka sepanjang sejarah. Sebelum ini, prestasi terbaik Los Blancos muda adalah 3 kali melangkah ke semifinal. Madrid menyamai catatan Porto dan RB Salzburg yang menjuarai kompetisi ini sekali, dan hanya di bawah Chelsea serta Barcelona (2 gelar).
"Kami sangat bangga. Ada begitu banyak pemain di seluruh dunia yang berasal dari Real Madrid dan dikirim ke semua liga. Kami adalah tim yang memenangkan Liga Champions terbanyak dan sebagai klub kami juga membutuhkannya," tutur Raul, dikutip laman resmi UEFA.
Daftar Pemain Real Madrid di UEFA Youth League 2020
Dalam laga final kontra Benfica, Raul Gonzalez menerapkan formasi 4-1-4-1 untuk Real Madrid. Posisi kiper utama dipercayakan kepada Luis López.
Dalam laporan Hugo Cerezo untuk MARCA, ia disebut sebagai salah satu kiper paling menjanjikan milik Los Blancos. Luis Lopez tampil apik saat Madrid menang 3-0 atas Inter di 8 besar.
Madrid masih memiliki dua penjaga gawang cadangan. Selain Toni Fudias, ada Lucas Canizares, anak mantan kiper Valencia, Santiago Canizares.
Di posisi bek sentral, terdapat duo Pablo Ramón dan Victor Chust. Mengutip Marca, Chust sudah menunjukkan karakter sebagai pemimpin di lini belakang. Ia yang kelahiran 2000 termasuk pemain "veteran" yang dipanggil Raul untuk UEFA Youth League.
Di sisi mereka, ada Sergio Santos dan Miguel Gutiérrez yang menghuni full-back. Santos disebut-sebut punya kemampuan dengan Dani Carvajal. Sedangkan Gutiérrez adalah kapten tim yang unggul dari segi pengalaman.
Untuk gelandang bertahan, Raul memasang Antonio Blanco. Pemain ini dilaporkan bisa menjadi salah satu kunci bagi awal mula serangan yang dibangun dari lini belakang.
Di depannya, terdapat Sergio Arribas dan Iván Morante. Arribas merupakan pengatur serangan. Punya dribel maut dan cepat, ia disebut sebagai salah satu talenta La Fabrica paling bersinar, ditambah memiliki naluri yang tajam dalam merobek gawang lawan.
Berdasarkan statistik UEFA, Sergio Arribas sudah mengirim 5 assist sepanjang kompetisi, hanya di bawah Angelo Stiller (Bayern Munchen) dengan 6 assist.
Selain itu, Raul juga menurunkan dua pemain lain di tengah. Yakni Marvin Park dan Carlos Dotor. Marvin yang berusia 20 tahun sudah menjajal kemampuan di Real Madrid Castilla yang tampil di Segunda Division B.
Sementara untuk lini depan, Pablo Rodriguez menjadi andalan utama bagi Madrid. Bukan cuma 1 gol di final UEFA Youth League yang jadi bukti ketajamannya. Dia bisa menjadi pilihan di level lebih atas, Castilla sebagai pengganti Juanmi Latasa.
Berikut daftar pemain Real Madrid U19 (Juvenil) yang juara UEFA Youth League.
Pemain | Posisi |
Toni Fudias | Kiper |
Luis Lopez | Kiper |
Lucas Canizares | Kiper |
Santos | Bek |
Miguel Gutierrez | Bek |
Pablo Ramon | Bek |
Victor Chust | Bek |
Alvaro Carrillo | Bek |
Lucas Alcazar | Bek |
Antonio Blanco | Gelandang |
Marvin | Gelandang |
Carlos Dotor | Gelandang |
Jordi | Gelandang |
Xavi Sintes | Gelandang |
Oscar Aranda | Gelandang |
Sergio Arribas | Gelandang |
Ivan Morante | Gelandang |
Peter Gonzalez | Gelandang |
Juan Miguel Latasa | Penyerang |
Pablo Rodriguez | Penyerang |
Israel Salazar | Penyerang |
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus