Menuju konten utama
SEA Games 2023

Daftar Pemain & Pelatih Tim Voli Putra Indonesia SEA Games 2023

Daftar pemain Timnas Voli Indonesia putra SEA Games 2023 didominasi oleh para atlet terbaik Proliga 2023.

Daftar Pemain & Pelatih Tim Voli Putra Indonesia SEA Games 2023
Timnas Voli Indonesia putra di SEA Games 2021. ANTARA FOTO/Arsakha/wpa/wsj.

tirto.id - Daftar pemain dan pelatih Timnas Voli Indonesia putra yang akan tampil di SEA Games 2023 Kamboja telah diumumkan. Para pemain yang berlaga di grand final Proliga 2023 kemarin mendominasi daftar 14 pemain menuju SEA Games XXXII 2023.

Grand final Proliga 2023 putra mempertemukan Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta Bhayangkara Presisi. LavAni menjadi juara usai menang dengan skor 3-2 (25-22, 22-25, 24-26, 25-21, 15-9).

Para pemain dari kedua tim tampil luar biasa di laga final tersebut. Tak heran, dari 14 nama terpilih, 10 di antaranya adalah para pemain dari LavAni dan Jakarta Bhayangkara Presisi.

Komposisi Skuad Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023

LavAni menyumbang 5 pemain termasuk kapten tim, Dio Zulfikri. Lalu ada nama Hendra Kurniawan, Muhammad Malizi, Boy Arnez, serta pemain terbaik Proliga 2023 putra, Fahry Septian Putratama.

Dari Jakarta Bhayangkara Presisi ada 5 pemain yang dipanggil pelatih Jiang Jie, yakni Nizar Julfikar, Henry Ade Novian, Fahreza Rakha Abhinaya, Hernanda Zulfi, dan Yudha Mardiansyah Putra.

Sementara itu, Surabaya BIN Samator menyumbang 2 pemain yakni Rivan Nurmulki dan Agil Angga Anggara. Jakarta STIN BIN diwakili oleh outside hitter sekaligus kapten mereka yakni Farhan Halim.

Adapun satu pemain lain adalah Doni Haryono. Ia menjadi satu-satunya pemain yang kini berkiprah di luar negeri. Doni diketahui bermain di Jepang membela tim VC Nagano Tridents.

Ada beberapa pemain senior yang tidak dilibatkan. Salah satunya Rendy Tamamilang, pemain Jakarta Bhayangkara Presisi yang bermain apik di grand final Proliga 2023 putra kontra LavAni kemarin.

Rendy Tamamilang menyumbang 13 poin dari spike. Jumlah 13 poin dari spike tersebut hanya kalah dari Daudi Okello (22 poin), Fahry Septian (20 poin), dan Leandro Martins da Silva (16 poin).

Dua pemain senior lain juga tidak disertakan Jiang untuk mengikuti SEA Games 2023 di Kamboja nanti, yakni Sigit Ardian (Jakarta BNI 46) dan Dimas Saputra Pratama (Jakarta STIN BIN). Padahal, keduanya cukup sering membela timnas voli Indonesia putra sebelumnya.

Tentunya staf pelatih memiliki pertimbangan sendiro terkait komposisi pemain yang dipanggil. Apalagi dari daftar tersebut, semua dalam kondisi bagus jelang SEA Games nanti.

"Ada beberapa pemain senior yang tidak terpilih seperti Sigit Ardian, Rendy, dan Dimas. Pemilihan itu berdasarkan masukan tim pemilih dan keputusan akhirnya di pelatih kepala Jiang," kata Loudry Maspaitella selaku penanggung jawab Timnas Voli Indonesia dilansir Antara.

Para pemain nantinya akan melakoni pemusatan latihan di Padepokan Jenderal Polisi Kunarto, Bogor, mulai 27 Maret. Persiapan selama kurang dari sebulan diharapkan bisa memberi hasil bagus untuk membawa pulang medali emas dari Kamboja.

"Dari kalender kelihatannya memang satu bulan. Tapi efektifnya hanya 20-22 hari karena terpotong libur. Ada juga pemain seperti Doni yang terlambat bergabung karena masih di Jepang. Kami berangkat ke Kamboja pada 30 April," tambah Loudry.

Daftar Pemain Timnas Voli Indonesia SEA Games 2023

Berikut adalah daftar 14 pemain Timnas Indonesia yang akan bermain di SEA Games XXXII 2023 di Kamboja:

  1. Dio Zulfikri (Setter - DKI Jakarta - Jakarta LavAni Allo Bank)
  2. Muhammad Malizi (Middle Blocker - DKI Jakarta - Jakarta LavAni Allo Bank)
  3. Fahri Septian (Outside Hitter - DI Yogyakarta - Jakarta LavAni Allo Bank)
  4. Boy Arnez (Outside Hitter - Jawa Barat - Jakarta LavAni Allo Bank)
  5. Hendra Kurniawan (Middle Blocker - Jawa Barat - Jakarta LavAni Allo Bank)
  6. Farhan Halim (Outside Hitter - Jawa Barat - Jakarta STIN BIN)
  7. Doni Haryono (Outside Hitter - Jawa Tengah - VC Nagano Tridents)
  8. Nizar Julfikar (Setter - Jawa Tengah - Jakarta Bhayangkara Presisi)
  9. Henry Ade Novian (Libero - Jawa Timur - Jakarta Bhayangkara Presisi)
  10. Fahreza Rakha Abhinaya (Libero - Jawa Timur - Jakarta Bhayangkara Presisi)
  11. Hernanda Zulfi (Middle Blocker - Jawa Timur - Jakarta Bhayangkara Presisi)
  12. Ruvan Nurmulki (Opposite - Jawa Timur - Surabaya BIN Samator)
  13. Yudha Mardiansyah (Middle Blocker - Jawa Timur - Jakarta Bhayangkara Presisi)
  14. Agil Angga Anggara (Outside Hitter - Jawa Timur - Surabaya BIN Samator)

Daftar Tim Pelatih & Ofisial Timnas Voli Indonesia SEA Games 2023

Berikut adalah daftar ofisial Timnas Indonesia yang akan bermain di SEA Games XXXII 2023 di Kamboja:

  1. Pelatih: Jiang Jie (China)
  2. Asisten Pelatih: Erwin Rusni (Jawa Barat)
  3. Asisten Pelatih: Jony Sugiyatno (Jawa Timur)
  4. Trainer: Indra Wahyudi (DKI Jakarta)
  5. SC: Tarsono (DKI Jakarta)
  6. Analis Data: Aditya Pahlevi (Jawa Barat)

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya